Menhan Sjafrie Sebut Retreat Kabinet Prabowo Jadi Modal Utama Pemerintahan Capai Target Kerja

Senin, 28 Oktober 2024 11:11 WIB

Presiden Prabowo Subianto menyerahkan memorandum Menteri Pertahanan kepada Sjafrie Sjamsoeddin saat sertijab di Kantor Kementerian Pertahanan, Jakarta, Selasa, 22 Oktober 2024.Kementerian Pertahanan melakukan serah terima jabatan (sertijab) dari Presiden Prabowo Subianto kepada Sjafrie Sjamsoeddin. TEMPO/Ilham Balindra

TEMPO.CO, Jakarta - Retreat kabinet pemerintahan Prabowo Subianto telah rampung usai digelar sejak 25 hingga 27 Oktober 2024 di Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah. Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin mengatakan, pelaksanaan retreat ini sebagai modal utama Prabowo dan Gibran membawa Kabinet Merah Putih mencapai target kerja lima tahun ke depan.

"Ini adalah modal utama, untuk bisa menjadikan poros Kabinet Merah Putih mencapai target," kata Sjafrie dalam keterangan tertulis, Senin, 28 Oktober 2024.

Selain itu, dia menilai bahwa kegiatan retreat kabinet ini sebagai salah satu proses untuk memulai pengabdian kepada bangsa dan negara. Terlebih lagi, ujarnya, anggota Kabinet Merah Putih memiliki latar belakang yang berbeda-beda.

Karena itu, dalam menjalankan pengabdian para kabinet Prabowo perlu mengutamakan kekompakan. "Kekompakan ini modal utama untuk mencapai target bekerja, apalagi ini tugas negara," ucapnya.

Menurut dia, ada perubahan yang dirasakan oleh anggota kabinet usai mengikuti kegiatan pembekalan ini. Dia mengungkapkan, suasana kebatinan menjadi perubahan yang paling kentara dirasakan.

Advertising
Advertising

Sjafrie mengatakan, terciptanya suasana kebatinan ini penting dalam Kabinet Merah Putih. Sebab, menurut dia, jika tidak ada suasana kebatinan yang menyatu, maka berpengaruh terhadap kinerja.

"Dengan jumlah penduduk yang besar, mengatur warga perlu dipersatukan dengan rasa persatuan, dengan memupuk suasana kebatinan dan mencocokkan pemikiran," katanya.

Pelatihan Kabinet Prabowo di Magelang berlangsung secara tertutup. Sepanjang Jumat, 25 Oktober 2024, Prabowo membuka pelatihan dengan memberi arahan di ruang terbuka hijau Akmil Magelang. Sejumlah topik diberikan tentang pencegahan korupsi, perencanaan pembangunan, kebijakan anggaran, dan pelaksanaan birokrasi.

Pilihan Editor: Menteri Pendidikan Satryo Minta Rektor Unair Batalkan Pembekuan BEM FISIP

Berita terkait

Alasan Kakek Presiden Prabowo Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional

9 menit lalu

Alasan Kakek Presiden Prabowo Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional

Sebuah lembaga riset dan konsultasi menyatakan, kakek Presiden Prabowo layak menjadi pahlawan nasional.

Baca Selengkapnya

Anggito Abimanyu Ungkap Ada Tim Inti yang Digembleng Prabowo Sebelum Pelantikan

9 menit lalu

Anggito Abimanyu Ungkap Ada Tim Inti yang Digembleng Prabowo Sebelum Pelantikan

Wamenkeu Anggito Abimanyu ungkap ada tim inti yang digembleng Prabowo sebelum pelantikan presiden.

Baca Selengkapnya

Profil Muliaman Hadad, Eks Bos OJK yang Ditunjuk Prabowo Jadi Kepala BP Investasi Danantara

26 menit lalu

Profil Muliaman Hadad, Eks Bos OJK yang Ditunjuk Prabowo Jadi Kepala BP Investasi Danantara

Muliaman Hadad merupakan Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sebelum ditunjuk Presiden Prabowo Subianto untuk mengelola investasi di luar APBN.

Baca Selengkapnya

Kisah Ayah Prabowo dalam Gerakan Melawan Orde Lama

43 menit lalu

Kisah Ayah Prabowo dalam Gerakan Melawan Orde Lama

Gerakan Pembaharuan Indonesia (GPI), sebuah gerakan bawah tanah yang dipimpin oleh Sumitro Djojohadikusumo, ayah Prabowo.

Baca Selengkapnya

Komisaris Utama Sritex Pastikan Operasional Perusahaan Tetap Normal Usai Diputus Pailit

55 menit lalu

Komisaris Utama Sritex Pastikan Operasional Perusahaan Tetap Normal Usai Diputus Pailit

Sebanyak 50.000 karyawan Sritex Grup saat ini masih memiliki semangat yang yang sama untuk menghadapi kondisi ini.

Baca Selengkapnya

Mensos Saifullah Yusuf Sampaikan Pesan Prabowo, Jangan Korupsi dan Bekerja dengan Data

59 menit lalu

Mensos Saifullah Yusuf Sampaikan Pesan Prabowo, Jangan Korupsi dan Bekerja dengan Data

Saifullah Yusuf menegaskan pentingnya komitmen bersama untuk mendukung visi Prabowo dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih.

Baca Selengkapnya

Thomas Djiwandono Ungkap 3 Fondasi Penting Kejar Target Pertumbuhan Ekonomi Era Prabowo, Apa Saja?

1 jam lalu

Thomas Djiwandono Ungkap 3 Fondasi Penting Kejar Target Pertumbuhan Ekonomi Era Prabowo, Apa Saja?

Thomas Djiwandono mengatakan tiga fondasi penting untuk mendukung pertumbuhan ekonomi era Presiden Prabowo.

Baca Selengkapnya

Ambisi Swasembada Pangan, Prabowo Pesan Hindari Korupsi hingga Realisasi Secepat Mungkin

1 jam lalu

Ambisi Swasembada Pangan, Prabowo Pesan Hindari Korupsi hingga Realisasi Secepat Mungkin

Prabowo Subianto menyampaikan empat pesan kepada Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman dalam mencapai target swasembada pangan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Menteri Amran Copot Direktur Kementan, Diduga Terima Suap Rp700 Juta

1 jam lalu

Menteri Amran Copot Direktur Kementan, Diduga Terima Suap Rp700 Juta

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman kembali mencopot seorang pejabat setingkat direktur di Kementan.

Baca Selengkapnya

Hasil Survei Sebut 77 Persen Warga Dukung Makan Bergizi Gratis, di Bawah Tingkat Kepercayaan pada Prabowo

2 jam lalu

Hasil Survei Sebut 77 Persen Warga Dukung Makan Bergizi Gratis, di Bawah Tingkat Kepercayaan pada Prabowo

Tingginya dukungan tersebut justru berpotensi bisa menurunkan kepercayaan publik terhadap Prabowo jika tidak sukses mengeksekusi program

Baca Selengkapnya