Kata MPR soal Peluang Megawati Hadir di Pelantikan Prabowo-Gibran Besok

Sabtu, 19 Oktober 2024 09:49 WIB

Plt Sekretaris Jenderal MPR Siti Fauziah saat ditemui di Gedung Nusantara, kompleks Senayan, Jakarta Pusat, Jumat, 18 Oktober 2024. Tempo/Annisa Febiola.

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka akan dilantik pada Ahad besok, 20 Oktober 2024. Akankah Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri hadir di acara pelantikan tersebut?

Pelaksana Tugas Sekretaris Jenderal Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI Siti Fauziah mengucapkan insyaallah saat menjawab soal konfirmasi kehadiran Presiden Ke-5 RI Megawati Soekarnoputri dalam acara pelantikan Prabowo-Gibran.

Sedangkan ketika ditanya soal Presiden Ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), dia memastikan tokoh bangsa itu bakal hadir.

"Pak SBY hadir," kata Siti di Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat, 18 Oktober 2024, dikutip dari Antara.

Selain itu, menurutnya, para calon presiden dan calon wakil presiden pada Pemilu 2024, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo-Mahfud Md bakal hadiri acara pelantikan.

Advertising
Advertising

Menurut dia, acara pelantikan presiden dan wakil presiden diprediksi akan dihadiri sekitar 1.100 orang di dalam ruang rapat paripurna yang menjadi tempat utama acara pelantikan.

Angka sekitar 1.100 orang itu terdiri atas 732 orang anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI dan Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI.

Pada Jumat kemarin, MPR RI mulai menggelar persiapan gladi kotor untuk acara pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih. Sejauh ini, persiapan acara itu sudah mencapai 80 persen.

"Persiapan sebenarnya sudah kita lakukan jauh-jauh hari, kalau ini tinggal implementasi," katanya.

Sebelumnya, Ketua MPR RI Ahmad Muzani mengatakan, dia akan mengkonfirmasikan kembali terkait waktu pengantaran surat undangan pelantikan kepada Megawati.

“Saya akan konfirmasi malam ini (Rabu malam) dengan Ibu Mega. Mudah-mudahan besok (Kamis) juga sekalian,” ujar Muzani di Jalan Brawijaya Raya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu, 16 Oktober 2024.

Ketua DPP PDIP Ahmad Basarah menyambangi kediaman Megawati, Kamis sore, 17 Oktober 2024. Basarah mengaku mendapat amanah untuk menyampaikan pesan dari Megawati kepada Ketua MPR Ahmad Muzani.

“Saya baru akan melapor kepada Ibu Ketua Umum (Megawati) tentang beberapa hal yang beliau amanatkan kepada saya untuk disampaikan kepada Pak Muzani,” kata Basarah kepada awak media di kediaman pribadi Megawati, Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, 17 Oktober 2024.

Untuk hasil pembicaraannya dengan Muzani soal pesan dari Megawati, Basarah meminta waktu untuk menyampaikan hasilnya kepada Megawati.

“Saya kira kita nanti tunggu perkembangan lebih lanjut,” kata dia.

ADVIST KHOIRUNIKMAH | ANTARA

Pilihan Editor: H-1 Pelantikan Prabowo-Gibran, MPR Gelar Gladi Bersih Hari Ini

Berita terkait

Sekjen Gerindra Pastikan Pertemuan Prabowo-Megawati Batal Sebelum Pelantikan

38 menit lalu

Sekjen Gerindra Pastikan Pertemuan Prabowo-Megawati Batal Sebelum Pelantikan

Berulang kali elite Gerindra dan PDIP menyatakan pertemuan antara Megawati dan Prabowo akan terjadi, tepatnya sebelum pelantikan presiden.

Baca Selengkapnya

Terkini: Besok Dilantik, Ini 17 Program Prioritas Prabowo; Pensiun, Luhut Minta Maaf kepada Masyarakat

43 menit lalu

Terkini: Besok Dilantik, Ini 17 Program Prioritas Prabowo; Pensiun, Luhut Minta Maaf kepada Masyarakat

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dilantik sebagai presiden dan wakil presiden 2024-2029 di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen besok.

Baca Selengkapnya

Ketua MPR Bilang Megawati Tak Hadiri Pelantikan Prabowo Besok

1 jam lalu

Ketua MPR Bilang Megawati Tak Hadiri Pelantikan Prabowo Besok

Megawati memerintahkan agar 110 anggota fraksi PDIP tidak ke luar negeri, termasuk ke luar kota, karena wajib datang pelantikan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Pelantikan Prabowo-Gibran, CFD di Jakarta Ditiadakan

1 jam lalu

Pelantikan Prabowo-Gibran, CFD di Jakarta Ditiadakan

Tidak ada kegiatan car free day (CFD) atau hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) di Jakarta saat pelantikan Prabowo-Gibran besok

Baca Selengkapnya

Besok Dilantik, Ini 17 Program Prioritas Prabowo mulai dari Swasembada Pangan sampai Kebebasan Beribadah

1 jam lalu

Besok Dilantik, Ini 17 Program Prioritas Prabowo mulai dari Swasembada Pangan sampai Kebebasan Beribadah

Prabowo dan Gibran, yang dilantik besok, mempunyai 17 program prioritas dan delapan program hasil terbaik cepat.

Baca Selengkapnya

Perwakilan Golkar di Susunan Calon Kabinet Prabowo

2 jam lalu

Perwakilan Golkar di Susunan Calon Kabinet Prabowo

Prabowo juga memberikan sejumlah kursi calon wakil menteri maupun kepala badan untuk kader Partai Golkar.

Baca Selengkapnya

Gibran Hadiri Gladi Bersih Pelantikan di MPR, Prabowo Belum Tampak

3 jam lalu

Gibran Hadiri Gladi Bersih Pelantikan di MPR, Prabowo Belum Tampak

Gibran hanya berlalu ke ruang rapat paripurna sembari melambaikan tangan sejenak kepada wartawan.

Baca Selengkapnya

Berusia 73 Tahun, Prabowo Subianto Jadi Presiden Indonesia Tertua Saat Dilantik

3 jam lalu

Berusia 73 Tahun, Prabowo Subianto Jadi Presiden Indonesia Tertua Saat Dilantik

Pelantikan Ahad besok membuat Prabowo menyandang gelar sebagai presiden Indonesia tertua ketika dilantik, yakni 73 tahun 3 hari.

Baca Selengkapnya

Momen Hasto PDIP Sebut Ganjar dan Mahfud Md sebagai Korban Authoritarian Populism

3 jam lalu

Momen Hasto PDIP Sebut Ganjar dan Mahfud Md sebagai Korban Authoritarian Populism

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dinyatakan lulus dan diangkat menjadi doktor Program Studi Kajian Strategis dan Global di Universitas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Masuk Bursa Calon Anggota Kabinet Prabowo, Dirjen PUPR: IKN Lanjut

3 jam lalu

Masuk Bursa Calon Anggota Kabinet Prabowo, Dirjen PUPR: IKN Lanjut

Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Diana Kusumastuti menjadi salah satu calon anggota kabinet presiden terpilih Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya