Tinggal 2 Hari Lagi, Berikut Susunan Acara Pelantikan Prabowo-Gibran

Reporter

Annisa Febiola

Editor

Imam Hamdi

Jumat, 18 Oktober 2024 13:53 WIB

Sejumlah anggota Polri bersiap mengikuti Apel Kesiapan Pengamanan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Senin 14 Oktober 2024. Apel tersebut dalam rangka kesiapan pasukan Operasi Mantap Brata dalam rangka pengamanan pengambilan sumpah Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka pada Minggu 20 Oktober. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka akan dilantik pada Ahad, 20 Oktober 2024. Pelantikan presiden akan berlangsung di Gedung Nusantara, kompleks parlemen Senayan, Jakarta Pusat.

Wakil Ketua MPR Eddy Soeparno mengatakan, tak ada yang berubah dalam tata cara sidang pelantikan kali ini. Mekanisme pelantikan yang akan digelar dua hari lagi itu akan sama dengan mekanisme pelantikan presiden sebelumnya.
"Rangkaian acaranya sama. Sidang paripurna MPR dibuka, kemudian agendanya kan tunggal, hanya pembacaan sumpah pelantikan presiden dan wakil presiden," kata Eddy kepada Tempo, Kamis, 17 Oktober 2024.

Susunan acara pelantikan Prabowo-Gibran

Berikut susunan lengkap acara pelantikan Prabowo-Gibran Ahad mendatang:
- Pukul 10.00-10.03 WIB: Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya
- Pukul 10.03-10.06 WIB: Mengheningkan cipta
- Pukul 10.06-10.26 WIB: Pembukaan sidang paripurna dalam rangka pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 oleh Ketua MPR
- Pukul 10.26-10.28 WIB: Pengucapan sumpah Presiden RI
- Pukul 10.28-10.30 WIB: Pengucapan sumpah Wakil Presiden RI
- Pukul 10.30-10.35 WIB: Penandatanganan berita acara pelantikan
- Pukul 10.35-10.40 WIB: Penyerahan berita acara pelantikan.
Pertukaran tempat duduk Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029 dengan Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019-2024.
- Pukul 10.42-10.47 WIB: Pimpinan MPR melanjutkan memimpin sidang paripurna MPR Pukul 10.47-11.05 WIB: Pidato Presiden RI
- Pukul 11.05-11.10 WIB: Pembacaan doa
- Pukul 11.15-11.20 WIB: Penutupan sidang paripurna MPR
- Pukul 11.20-11.23 WIB: Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya
Pukul 11.23 WIB: Sidang paripurna selesai.

Berita terkait

Sri Mulyani Prediksi Pertumbuhan Ekonomi 5,1 Persen di Akhir Tahun Ini, Apa Faktor Pemicunya?

16 menit lalu

Sri Mulyani Prediksi Pertumbuhan Ekonomi 5,1 Persen di Akhir Tahun Ini, Apa Faktor Pemicunya?

Menteri Keuangan Sri Mulyani memprediksi ekonomi RI bakal tumbuh di kisaran 5,1 persen pada akhir tahun

Baca Selengkapnya

Kapolri Kerahkan 15 Ribu Personel Amankan Pelantikan Prabowo-Gibran

20 menit lalu

Kapolri Kerahkan 15 Ribu Personel Amankan Pelantikan Prabowo-Gibran

Polri mengerahkan 15 ribu personel untuk mengamankan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, Prabowo-Gibran pada Ahad, 20 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Alumni UI Buat Petisi Tuntut Kaji Ulang Gelar Doktor Bahlil, Kegiatan Presiden Jokowi Sepekan Sebelum Lengser

26 menit lalu

Terkini: Alumni UI Buat Petisi Tuntut Kaji Ulang Gelar Doktor Bahlil, Kegiatan Presiden Jokowi Sepekan Sebelum Lengser

Alumni UI membuat petisi kepada Rektor UI untuk mengkaji ulang pemberian gelar doktor kepada Ketua Umum Golkar dan Menteri ESDM, Bahlil Lahadalia.

Baca Selengkapnya

3 Anggota Tim Pembela Prabowo-Gibran dalam Sengketa Pilpres 2024 Melaju Jadi Menteri

40 menit lalu

3 Anggota Tim Pembela Prabowo-Gibran dalam Sengketa Pilpres 2024 Melaju Jadi Menteri

Beberapa pengacara kondang anggota Tim Pembela Prabowo-Gibran dalam sengketa Pilpres 2024 digadang maju menjadi menteri kabinet Prabowo.

Baca Selengkapnya

MPR Berharap Prabowo-Gibran Hadiri Gladi Bersih Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Besok

45 menit lalu

MPR Berharap Prabowo-Gibran Hadiri Gladi Bersih Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Besok

MPR besok akan menggelar gladi bersih pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI. Mereka berharap Prabowo dan Gibran ikut hadir.

Baca Selengkapnya

Kota Solo Siap Sambut Kepulangan Jokowi pada 20 Oktober, Ini Persiapannya

50 menit lalu

Kota Solo Siap Sambut Kepulangan Jokowi pada 20 Oktober, Ini Persiapannya

Jokowi akan langsung pulang ke Solo usai melepas jabatannya sebagai presiden pada 20 Oktober mendatang.

Baca Selengkapnya

Pelantikan Prabowo-Gibran: Panggung Hiburan dan Prosesi Pisah Sambut di Istana

53 menit lalu

Pelantikan Prabowo-Gibran: Panggung Hiburan dan Prosesi Pisah Sambut di Istana

Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka akan disemarakkan dengan hiburan.

Baca Selengkapnya

Ketum Projo Budi Arie Setiadi Gabung di Kabinet Prabowo, dari Menkominfo Jabat Menteri Koperasi ?

59 menit lalu

Ketum Projo Budi Arie Setiadi Gabung di Kabinet Prabowo, dari Menkominfo Jabat Menteri Koperasi ?

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki mengungkapkan bahwa Budi Arie Setiadi akan menjadi Menteri Koperasi dalam kabinet Prabowo.

Baca Selengkapnya

Jelang Pelantikan Prabowo-Gibran, Kapolri Gandeng Panglima TNI Pantau Potensi Unjuk Rasa

1 jam lalu

Jelang Pelantikan Prabowo-Gibran, Kapolri Gandeng Panglima TNI Pantau Potensi Unjuk Rasa

Antisipasi pengamanan ini dilakukan terhadap kelompok-kelompok yang diduga akan menganggu kelancaran pelantikan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Program Makan Bergizi Gratis Prabowo Dipastikan Tak Akan Ganggu Anggaran Bantuan untuk UMKM

1 jam lalu

Program Makan Bergizi Gratis Prabowo Dipastikan Tak Akan Ganggu Anggaran Bantuan untuk UMKM

Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan DIY menyatakan belum ada indikasi program makan bergizi gratis mempengaruhi pos anggaran bantuan untuk UMKM.

Baca Selengkapnya