Suswono Sebut akan Jadikan Ketua RT-RW Telinga dan Mata Gubernur, Apa Maksudnya?

Reporter

Antara

Editor

Sapto Yunus

Senin, 14 Oktober 2024 09:40 WIB

Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Nomor Urut 1 Suswono membeli baju jersey Timnas saat mengunjungi Sarinah, Jakarta Pusat, Selasa, 8 Oktober 2024. Suswono menyampaikan dukungannya terkait perkembangan produk-produk UMKM saat mengunjungi pusat perbelanjaan legendaris tersebut. TEMPO/Ilham Balindra

TEMPO.CO, Jakarta - Calon wakil gubernur Jakarta nomor urut 1 di pemilihan gubernur atau Pilgub Jakarta 2024, Suswono, mengatakan nantinya ketua rukun tetangga (RT) dan rukun warga (RW) menjadi telinga dan mata gubernur untuk mengetahui kondisi masyarakat.

“Ketua RT-RW ini jadi ujung tombak, jadi telinga mata gubernur, karena yang mengetahui kondisi masyarakat adalah RT-RW,” kata dia pada syukuran di Daerah Pemilihan Ketua Fraksi Partai Demokrat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta, Ali Muhammad Johan, bersama konstituennya di Dapil VII Jakarta Selatan, Ahad, 13 Oktober 2024.

Menteri Pertanian periode 2009-2014 itu menuturkan nantinya ketua RT-RW akan diberikan nomor langsung gubernur supaya laporannya cepat. “Tidak usah melalui lurah, camat, atau wali kota. Kepanjangan. Nanti orang yang sakit keburu meninggal,” ucapnya.

Suswono menyebutkan RW akan diberikan kesempatan menentukan pembangunan sendiri di lingkungan RW-nya melalui alokasi anggaran RW sebesar Rp 200 juta per tahun. Bahkan, kata dia, pasangan Ridwan Kamil-Suswono atau RIDO akan menaikkan insentif RT-RW, dasawiswa, dan jumantik.

“Intinya, program-program Pemprov DKI Jakarta yang baik akan diteruskan. Nanti juga akan ditraktir makanan, ada delapan makanan yang kami siapkan, yakni BAKWAN yang maksudnya singkatan dari Bangun Kota Rawat Lingkungan. Supaya kotanya jadi indah, tidak kumuh lagi,” ujar dia.

Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu mengatakan RIDO juga akan memberikan KUE PUTU atau Ke Mana Pun Irit dan Hemat Waktu: Optimalisasi transportasi publik yang hemat energi. Lalu ada LAKSA yaitu Pelatihan Siap Kerja: Program pelatihan untuk memperkuat kemampuan kerja masyarakat.

“Ini untuk karang taruna, nggak usah khawatir, nanti banyak pekerjaan. Kalau nanti pekerjaan susah, demo ke Balai Kota. Ibu-ibu juga boleh demo ke Balai Kota, bawa panci. Demo masak maksudnya,” tuturnya.

Anggota DPR RI periode 2004-2009 itu juga menawarkan PETIS atau Pendidikan (Dasar/Menengah) Gratis. Pihaknya akan memberikan akses pendidikan berkualitas bagi semua warga Jakarta, baik untuk sekolah negeri maupun swasta.

Kemudian ada ASINAN yang merupakan akronim Agenda Solusi Hujan Aman: Solusi banjir terintegrasi. Suswono juga menawarkan RUJAK yang merupakan akronim dari Rumah Terjangkau dan Terpadu: Penyediaan perumahan yang terjangkau.

Kemudian KETUPAT, yakni Kredit Tanpa Bunga Akses Cepat: Program kredit mikro tanpa bunga. Dan terakhir SEMUR, yaitu Sembako Murah: Penyediaan bahan pangan murah untuk warga.

Selanjutnya, Ridwan Kamil-Suswono akan jalankan 70 program jika terpilih di Pilgub Jakarta…

Berita terkait

KPU Sebut Persiapan Logistik Tahap 1 Pilkada Jakarta Selesai 100 Persen

1 jam lalu

KPU Sebut Persiapan Logistik Tahap 1 Pilkada Jakarta Selesai 100 Persen

KPU Jakarta sedang mengerjakan pengadaan produksi logistik tahap 2 Pilkada Jakarta yang terdiri dari 9 item.

Baca Selengkapnya

KPU Jakarta Rapat Internal Hari Ini, Bahas Tema hingga Lokasi Debat Kedua Pilkada

3 jam lalu

KPU Jakarta Rapat Internal Hari Ini, Bahas Tema hingga Lokasi Debat Kedua Pilkada

KPU Jakarta akan menggandeng tujuh orang yang mempunyai keilmuan dan kepakaran sesuai dengan tema debat kedua Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pramono Anung Janji Jadikan FBR Partner Pemerintah Jika Terpilih di Pilkada Jakarta

6 jam lalu

Pramono Anung Janji Jadikan FBR Partner Pemerintah Jika Terpilih di Pilkada Jakarta

Menurut Pramono Anung, masukan tersebut akan menjadi acuan bagi pemerintah dalam merancang kebijakan yang berpihak untuk semua kalangan.

Baca Selengkapnya

Blusukan ke Tugu Selatan, Ridwan Kamil Janji Perjuangkan Masalah Sertifikat Tanah

15 jam lalu

Blusukan ke Tugu Selatan, Ridwan Kamil Janji Perjuangkan Masalah Sertifikat Tanah

Jika terpilih sebagai Gubernur Jakarta, Ridwan Kamil, berjanji selesaikan masalah sertifikat tanah warga Tugu Selatan.

Baca Selengkapnya

Elektabilitas Pramono Anung Tertinggal dari Ridwan Kamil, Jubir PDIP: Bandingkan dengan Lembaga Lain

15 jam lalu

Elektabilitas Pramono Anung Tertinggal dari Ridwan Kamil, Jubir PDIP: Bandingkan dengan Lembaga Lain

Elektabilitas Pramono Anung-Rano tertinggal dari rivalnya, Ridwan Kamil-Suswono, versi sigi IPO.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Janji Akan Teruskan Naturalisasi Sungai di Jakarta

17 jam lalu

Ridwan Kamil Janji Akan Teruskan Naturalisasi Sungai di Jakarta

Ridwan Kamil ingin BKT Jakarta Timur dikeruk agar bisa dimanfaatkan sebagai tempat wisata dan river way.

Baca Selengkapnya

Bawaslu Terima Dua Laporan Dugaan Pelanggaran Kampanye Pilkada Jakarta

20 jam lalu

Bawaslu Terima Dua Laporan Dugaan Pelanggaran Kampanye Pilkada Jakarta

Bawaslu temukan dua pelanggaran pidana dalam tiga pekan kampanye Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Polda Minta Masyarakat Tidak Berspekulasi soal Insiden Speedboat Milik Cagub Benny Laos

20 jam lalu

Polda Minta Masyarakat Tidak Berspekulasi soal Insiden Speedboat Milik Cagub Benny Laos

Polda Maluku Utara meminta masyarakat tidak berspekulasi terkait insiden terbakarnya speedboat yang menewaskan Benny Laos, pada Sabtu 12 Oktober 2024

Baca Selengkapnya

FBR Titipkan Naskah Akademik Rancangan Perda Lembaga Adat Betawi kepada Pramono Anung-Rano Karno

23 jam lalu

FBR Titipkan Naskah Akademik Rancangan Perda Lembaga Adat Betawi kepada Pramono Anung-Rano Karno

FBR menyerahkan naskah akademik Ranperda tentang Lembaga Adat dan Pemajuan Budaya Betawi kepada Pramono Anung dan Rano Karno.

Baca Selengkapnya

Alasan FBR Dukung Pramono-Rano di Pilkada Jakarta: Representasi Betawi hingga Pamor Si Doel

23 jam lalu

Alasan FBR Dukung Pramono-Rano di Pilkada Jakarta: Representasi Betawi hingga Pamor Si Doel

Ketenaran Si Doel menjadi salah satu alasan FBR mendukung Pramono Anung-Rano Karno di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya