Golkar Usulkan Meutya Hafid sebagai Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

Reporter

Nandito Putra

Rabu, 2 Oktober 2024 15:57 WIB

Ketua Komisi I DPR RI Meutya Hafid. Foto : Runi/Man

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Golkar, Muhammad Sarmuji, membenarkan nama Meutya Hafid masuk salah satu kader yang diusulkan menjadi menteri di kabinet Prabowo-Gibran. Meutya sebelumnya merupakan Ketua Komisi I DPR, mitra kerja Kementerian Pertahanan di bawah pimpinan Prabowo. Meutya kembali terpilih sebagai anggota DPR periode 2024-2029 dari fraksi Golkar.

"Yang jelas Mbak Meutya dimasukkan dalam daftar, tapi posisinya seperti apa, nanti presiden terpilih yang menentukan," kata Sarmuji di kompleks gedung DPR, Rabu, 2 Oktober 2024.

Sarmuji tidak membantah kabar bahwa Meutya telah bertemu Prabowo. Dia mengatakan menjelang pelantikan, Prabowo terbuka untuk berdiskusi dengan siapa saja. "Tanya ke Mbak Meutya," katanya.

Sarmuji menyebut selain Meutya, Golkar juga mengusulkan sejumlah kadernya untuk menjadi menteri. Namun demikian, dia enggan memberikan penjelasan siapa saja yang diusulkan tersebut. "Saya enggak hafal satu-satu," katanya.

Soal jumlah menteri dari Golkar, Sarmuji menyerahkan kepada Prabowo Subianto. Tapi dia yakin Prabowo akan menunjuk menteri dari kalangan teknokrat. "Sebetulnya bukan soal ganti-mengganti. Saya meyakini Pak Prabowo tahu benar kondisi Golkar yang banyak diisi oleh kaum teknokrat," katanya.

Advertising
Advertising

Meutya Hafid sebelumnya digadang-gadang akan mengisi posisi Menteri Komunikasi dan Informasi (Menkominfo). Kabar tersebut sempat ditanggapi oleh Menkominfo Budi Arie Setiadi.

"Ya, kita dengar dari banyak pihak. Enggak apa-apa," kata Budi, di gedung Kemenkominfo, Jakarta, Selasa, 1 Oktober 2024.

Ketika ditanya perihal kebenaran kabar rencana penunjukan Meutya sebagai Menkominfo dalam pemerintahan baru, Budi Arie mengatakan, “Betul. Tapi soal nanti bagaimana itu terserah Pak Presiden, Pak Prabowo,” ujarnya.

PIlihan Editor: Jokowi Sambut Wacana Pertemuan Prabowo-Megawati: Baik untuk Kemajuan Negara

Berita terkait

Riset Celios: Ekspor Pasir Laut Menguntungkan Pengusaha, Bukan Negara

2 jam lalu

Riset Celios: Ekspor Pasir Laut Menguntungkan Pengusaha, Bukan Negara

Center of Economic and Law Studies (Celios) merilis laporan terbaru terkait pembukaan ekspor pasir laut. Dianggap menguntungkan pengusaha bukan negara

Baca Selengkapnya

Golkar Mau Calonkan Kahar Muzakir Jadi Pimpinan MPR

2 jam lalu

Golkar Mau Calonkan Kahar Muzakir Jadi Pimpinan MPR

Golkar mempertimbangkan nama Kahar Muzakir sebagai calon pimpinan MPR 2024-2029.

Baca Selengkapnya

Sarmuji Sebut Tak Masalah jika Kader Golkar Tak Jadi Ketua MPR

2 jam lalu

Sarmuji Sebut Tak Masalah jika Kader Golkar Tak Jadi Ketua MPR

Sekjen Partai Golkar, Muhammad Sarmuji, menyebut tak masalah jika bukan kader partainya yang menduduki kursi Ketua MPR.

Baca Selengkapnya

Perusahaan Adik Prabowo Subianto Ikut Daftar Calon Penambang Pasir Laut

3 jam lalu

Perusahaan Adik Prabowo Subianto Ikut Daftar Calon Penambang Pasir Laut

Anak perusahaan Arsari Group milik Hashim Djojohadikusumo, adik Prabowo Subianto, ikut mendaftar sebagai calon penambang pasir laut.

Baca Selengkapnya

Segini Harta Kekayaan Anggota DPR yang Pakai Kostum Ultraman Saat Pelantikan

4 jam lalu

Segini Harta Kekayaan Anggota DPR yang Pakai Kostum Ultraman Saat Pelantikan

Anggota DPR terpilih dari Partai Golkar mengenakan kostum Ultraman saat pelantikan anggota DPR periode 2024-2029.

Baca Selengkapnya

Golkar Ingin Dapat Lebih Dari 5 Kursi Menteri Prabowo, Ini Alasannya

4 jam lalu

Golkar Ingin Dapat Lebih Dari 5 Kursi Menteri Prabowo, Ini Alasannya

Sekjen Partai Golkar, Muhammad Sarmuji, mengatakan partainya menginginkan jatah menteri lebih dari lima kursi.

Baca Selengkapnya

Ada yang Unik di Pelantikan Anggota DPR dan DPD: Kostum Ultraman hingga Kelakar Komeng

5 jam lalu

Ada yang Unik di Pelantikan Anggota DPR dan DPD: Kostum Ultraman hingga Kelakar Komeng

Pelantikan anggota DPR dan DPD kemarin, ada yang unik. Anggota dewan berkostum Ultraman hingga kelakar Komeng.

Baca Selengkapnya

Susunan Sementara Pimpinan Fraksi MPR Periode 2024-2029

5 jam lalu

Susunan Sementara Pimpinan Fraksi MPR Periode 2024-2029

Delapan parpol sudah menyampaikan susunan nama-nama fraksinya di MPR.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sambut Wacana Pertemuan Prabowo-Megawati: Baik untuk Kemajuan Negara

8 jam lalu

Jokowi Sambut Wacana Pertemuan Prabowo-Megawati: Baik untuk Kemajuan Negara

Presiden Jokowi menyambut baik rencana pertemuan Prabowo dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Baca Selengkapnya

Kembali Jadi Anggota DPR, Meutya Hafid Ungkap Rencananya 5 Tahun ke Depan

10 jam lalu

Kembali Jadi Anggota DPR, Meutya Hafid Ungkap Rencananya 5 Tahun ke Depan

Politikus Partai Golkar Meutya Hafid kembali menjadi anggota DPR periode 2024-2029. Apa rencananya 5 tahun ke depan?

Baca Selengkapnya