1.234 Calon Mahasiswa Baru ITB Ajukan KIP Kuliah, Jatah Pemerintah 787 Orang

Senin, 15 Juli 2024 20:19 WIB

Ilustrasi kampus ITB (Institut Teknologi Bandung). FOTO/ISTIMEWA

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 1.234 orang calon mahasiswa baru S1 Institut Teknologi Bandung mengajukan Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah). Menurut Direktur Kemahasiswaan ITB Prasetyo Adhitama proses pengajuan KIP Kuliah itu tengah dalam verifikasi data.

“Mahasiswa yang lolos tes seleksi masuk ITB dan mengusulkan KIP Kuliah kami proses untuk diterima sebagai mahasiswa baru tanpa membayar dulu,” ujar Prasetyo saat dihubungi Senin, 15 Juli 2024. Dari jumlah 1.234 calon mahasiwa yang mengajukan, jatah KIP Kuliah akan diberikan untuk 787 calon mahasiswa.

Pembagian KIP Kuliah ke kalangan mahasiswa kurang mampu ikut terdampak kasus peretasan Pusat Data Nasional (PDN) yang terdeteksi pada 17 Juni lalu. Akibatnya, calon mahasiswa baru 2024 mengalami kendala karena tidak bisa memproses pendaftaran atau usulan KIP Kuliah karena situsnya tidak bisa diakses. Pendaftaran ditujukan ke laman KIP Kuliah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi.

Dari pengumuman di ITB, calon mahasiswa yang telah melakukan pendaftaran KIP Kuliah 2024 sebelum sistem mengalami kendala, diminta untuk mengakses kembali laman pendaftaran mulai 29 Juli-31 Agustus 2024. Caranya dengan menggunakan nomor induk kependudukan (NIK) dan nomor induk siswa nasional (NISN), dan mengunggah kembali dokumen dan data pendukung untuk mendaftar KIP Kuliah.

Sedangkan calon mahasiswa yang baru akan mendaftar KIP Kuliah 2024 dan belum pernah melakukan pendaftaran sebelumnya, pendaftaran juga akan dibuka. Menurut Kepala Biro Komunikasi dan Hubungan Masyarakat ITB Naomi Haswanto, pemerintah sedang memperbaiki masalahnya. “Diperkirakan pendaftaran KIP Kuliah akan dibuka 29 Juli-31 Oktober 2024,” kata Naomi, Senin 15 Juli 2024.

Advertising
Advertising

Karena itu, menurut Naomi, proses verifikasi mahasiswa angkatan 2024 yang mengajukan KIP Kuliah akan tertunda penyelesaiannya secara keseluruhan. Sementara itu pada mahasiswa yang telah mendapat KIP Kuliah atau sebelum 2024, proses pencairan dananya telah selesai hingga semester genap 2023/2024. “Sudah mencapai 100 persen dari 2.184 orang,” ujarnya.

Menurut Direktorat Pendidikan Tinggi, pada saat gangguan sistem KIP Kuliah, masih ada 16.316 orang mahasiswa penerima KIP Kuliah di Indonesia yang belum diajukan pencairannya oleh perguruan tinggi, atau sedang dalam proses pencairan. “ITB telah menyelesaikan proses pencairan untuk uang kuliah tunggal (UKT) dan biaya hidup,” kata Naomi.

Pengelola KIP Kuliah pada perguruan tinggi diharapkan segera melakukan identifikasi dan verifikasi data mahasiswa penerima KIP Kuliah yang belum menerima pada semester genap 2023/2024. Kampus juga diminta berkoordinasi dengan Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslapdik) Kemendikbudristek untuk memproses pencairan dana KIP Kuliah. Semua proses pencairan KIP Kuliah semester genap 2023/2024 akan selesai sesuai jadwal dan tanpa keterlambatan pada Agustus 2024.

Pilihan Editor: Disodorkan Dampingi Kaesang di Pilgub Jakarta, Jusuf Hamka: Saya Bisa Jadi Wakil Siapa Saja

Berita terkait

LBH Banda Aceh Akan Ajukan Praperadilan Gugat Polisi atas Kriminalisasi Mahasiswa Demonstran di DPRA

6 jam lalu

LBH Banda Aceh Akan Ajukan Praperadilan Gugat Polisi atas Kriminalisasi Mahasiswa Demonstran di DPRA

LBH Banda Aceh ajukan praperadilan untuk menantang keabsahan penetapan tersangka terhadap enam mahasiswa oleh Polresta Banda Aceh.

Baca Selengkapnya

Cerita Mahasiswa Demonstran di DPRA Alami Intimidasi dan Penyiksaan di Polresta Banda Aceh

7 jam lalu

Cerita Mahasiswa Demonstran di DPRA Alami Intimidasi dan Penyiksaan di Polresta Banda Aceh

Para mahasiswa yang menggelar demonstrasi kawal putusan MK di DPR Aceh membentangkan spanduk polisi biadab dan polisi pembunuh.

Baca Selengkapnya

Cerita Mahasiswa FIB Unair Studi di Kanada Setelah Lolos IISMA

2 hari lalu

Cerita Mahasiswa FIB Unair Studi di Kanada Setelah Lolos IISMA

Fina berencana menerapkan ilmu yang ia peroleh dalam penulisan skripsi di Unair.

Baca Selengkapnya

Sempat Diterima Undip, Johar Si Anak Petani Lulus Cumlaude di FEB UGM

2 hari lalu

Sempat Diterima Undip, Johar Si Anak Petani Lulus Cumlaude di FEB UGM

Johar tak pernah sedikit pun menyangka bisa melanjutkan pendidikan hingga diterima UGM, lantaran terkendala secara finansial.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa FKG Unair Sukses Memanfaatkan AI dan AR dalam Metode Implant Placement

2 hari lalu

Mahasiswa FKG Unair Sukses Memanfaatkan AI dan AR dalam Metode Implant Placement

Ketiga mahasiswa FKG Unair itu mengusung inovasi Implant Placement yang terintegrasi dengan teknologi berupa AI dan AR.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Termuda di UNY Tahun Ini dari SMK, Masuk Fakultas Ekonomi

3 hari lalu

Mahasiswa Termuda di UNY Tahun Ini dari SMK, Masuk Fakultas Ekonomi

Novi Putri Rachmawati menjadi mahasiswi termuda Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) setelah dirinya lolos SNBT 2024. Sebelumnya hanya kagumi di TikTok

Baca Selengkapnya

ITB Berlakukan Kurikulum Baru, Mahasiswa Merdeka Memilih Mata Kuliah

3 hari lalu

ITB Berlakukan Kurikulum Baru, Mahasiswa Merdeka Memilih Mata Kuliah

Mulai tahun ini, mahasiswa ITB dapat mengambil satuan pelajaran di luar dari bidang studi yang sedang ditempuh.

Baca Selengkapnya

Enam Mahasiswa yang Pasang Spanduk Polisi Biadab di Aceh Dibebaskan tapi Wajib Lapor

4 hari lalu

Enam Mahasiswa yang Pasang Spanduk Polisi Biadab di Aceh Dibebaskan tapi Wajib Lapor

Enam mahasiswa yang ditangkap karena membuat spanduk dengan tulisan provokatif terhadap kepolisian telah dibebaskan Polres Banda Aceh.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa USU Tewas Setelah Jatuh Ke Jurang Gunung Sibayak

4 hari lalu

Mahasiswa USU Tewas Setelah Jatuh Ke Jurang Gunung Sibayak

Seorang mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU) tewas setelah jatuh dari ketinggian 20 meter saat menuruni jalur curam di kawasan Gunung Sibayak.

Baca Selengkapnya

Kisah Mahasiswa Berprestasi di Unair yang Pernah 17 Kali Gagal Tembus FK

5 hari lalu

Kisah Mahasiswa Berprestasi di Unair yang Pernah 17 Kali Gagal Tembus FK

Kisah dari FK Unair. Roy Novri Ramadhan merasakan susahnya masuk kedokteran, tapi begitu diterima langsung jadi mahasiswa berprestasi.

Baca Selengkapnya