Sambut Kaesang di DPP, Sekjen PKS: Sungkem Sampeyan Semua, Survei Hari Ini Ngeri

Senin, 8 Juli 2024 17:45 WIB

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep di Tanjung Priok, Jakarta, Jumat (5/7/2024). (ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi)

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia atau PSI Kaesang Pangarep mengunjungi Kantor DPP PKS di Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Senin, 8 Juli 2024. Kaesang menemui para petinggi PKS dalam kunjungannya kali ini.

Pantauan Tempo di lokasi, Kaesang tiba pada sekitar jam 16.19 WIB. Dia mengenakan baju kimono hitam bermotif batik.

Kaesang didampingi sejumlah petinggi PSI saat bertamu ke kantor PKS. Di antaranya Ketua DPP PSI Cheryl Tanzil, anggota Dewan Pembina PSI Isyana Bagoes Oka, hingga Direktur Lembaga Bantuan Hukum PSI Francine Widjojo.

Kaesang dan para petinggi PSI disambut oleh jajaran pengurus PKS saat tiba di kantor partai tersebut. Presiden PKS Ahmad Syaikhu menyambut langsung kedatangan Kaesang di pintu lobi utama gedung partainya. Selain itu, ada juga Sekretaris Jenderal PKS Aboe Bakar Alhabsyi yang ikut menyambut Kaesang.

"Assalamualaikum," kata Kaesang saat dihampiri Syaikhu. Salam tersebut dijawab Syaikhu sambil menyalami Kaesang.

Advertising
Advertising

Kaesang dan para petinggi PKS pun memasuki ruang pertemuan di lantai pertama di Kantor DPP PKS. Kaesang dan Aboe Bakar sempat mengobrol sebelum persamuhan itu dimulai.

Mereka membahas soal hasil survei terbaru yang menunjukkan popularitas Kaesang untuk Pilkada Jawa Tengah. "Sungkem sampeyan semua. Tapi survei hari ini saya liat ngeri, bos," kata Aboe kepada Kaesang.

"Ampun," jawab Kaesang sambil tertawa.

"Besok nih Jateng, teng nomor satu. Ini lho. (Survei dari) LSI loh," ucap Abu. "(Survei) Charta juga," ujar Kaesang.

Persamuhan para elite PKS dan PSI itu kemudian dilaksanakan secara tertutup.

Sebelumnya, Juru Bicara PKS Muhammad Iqbal mengatakan para pimpinan kedua partai akan membahas berbagai hal. Bahasan Pilkada juga menjadi salah satu hal yang mungkin akan dibahas. “Ya mungkin juga ke arah sana. Namanya juga musim Pilkada,” kata Iqbal melalui pesan singkat hari ini.

Pertemuan antara PKS dan Kaesang ini akan menjadi yang pertama kali sejak Sekretaris Jenderal PKS Aboe Bakar Alhabsyi menyebut Presiden Joko Widodo alias Jokowi menawarkan nama Kaesang ke partai-partai untuk Pilkada 2024. Jokowi tak lain adalah ayah dari Kaesang.

Aboe menyebut bahwa Jokowi menawarkan nama Kaesang ke sejumlah parpol untuk dapat maju menjadi calon gubernur atau wakil gubernur di Pilkada Jakarta. Dia mengatakan, Jokowi tak hanya menyodorkan nama Ketua Umum PSI itu ke satu partai politik saja, tetapi juga ditawarkan ke sejumlah partai politik lain.

"Sudah menyodorkan, nanti kita lihat saja," kata Aboe di kegiatan penutupan Sekolah Partai PKS di Grand Sahid Jaya, Jakarta, Kamis, 27 Juni 2024.

Pilihan Editor: Momen Bamsoet Pekik Takbir saat Kunjungi Kantor DPP PKS

Berita terkait

Siapa Relawan Alap-alap Jokowi yang Pasang Baliho Jokowi Guru Bangsa?

10 jam lalu

Siapa Relawan Alap-alap Jokowi yang Pasang Baliho Jokowi Guru Bangsa?

Beredar baliho Jokowi dan Iriana Jokowi di Colomadu, Solo. Alap-Alap Jokowi yang memasang mengucapkan terima kasih dan sebut Jokowi guru bangsa.

Baca Selengkapnya

Ketua DPRD Jakarta Sebut Sekolah Swasta Bakal Gratis, Dibiayai APBD

1 hari lalu

Ketua DPRD Jakarta Sebut Sekolah Swasta Bakal Gratis, Dibiayai APBD

Ketua DPRD Jakarta Khoirudin memastikan sekolah swasta akan gratis. Dewan sudah melakukan kajian dengan Dinas Pendidikan DKI.

Baca Selengkapnya

Dilantik Jadi Ketua DPRD Jakarta, Khoirudin Sebut Takdir Sang Pencipta

1 hari lalu

Dilantik Jadi Ketua DPRD Jakarta, Khoirudin Sebut Takdir Sang Pencipta

Khoirudin mengatakan, penunjukan dirinya sebagai pimpinan DPRD Jakarta sudah ditakdirkan oleh sang pencipta.

Baca Selengkapnya

Kunjungi Konstituen di Malang, Kaesang Minta Masyarakat Lihat Rekam Jejak Calon di Pilkada

2 hari lalu

Kunjungi Konstituen di Malang, Kaesang Minta Masyarakat Lihat Rekam Jejak Calon di Pilkada

Kaesang mengatakan kedatangannya ke Kota Malang bukan untuk berkampanye.

Baca Selengkapnya

5 Pimpinan DPRD Jakarta Dilantik, Khoirudin PKS Jadi Ketua

2 hari lalu

5 Pimpinan DPRD Jakarta Dilantik, Khoirudin PKS Jadi Ketua

DPRD Jakarta menggelar rapat paripurna pengucapan sumpah dan janji pimpinan DPRD Jakarta periode 2024-2029. Khoirudin dari PKS pimpin DPRD Jakarta.

Baca Selengkapnya

Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie: Upaya Mendongkrak Elektabilitas hingga Memperkenalkan Program

2 hari lalu

Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie: Upaya Mendongkrak Elektabilitas hingga Memperkenalkan Program

Ahmad Syaikhu, yakin dia dan, Ilham Habibie, mampu mengerek elektabilitas mereka

Baca Selengkapnya

Kasus Pencabulan Anak di Singkawang, Kuasa Hukum Herman Mengaku Belum Terima Surat Pemecatan dari DPP PKS

3 hari lalu

Kasus Pencabulan Anak di Singkawang, Kuasa Hukum Herman Mengaku Belum Terima Surat Pemecatan dari DPP PKS

Politikus PKS yang juga anggota DPRD H. Herman menjadi tersangka pencabulan anak di Singkawang. DPP telah menyampaikan surat pemecatan.

Baca Selengkapnya

Elektabilitas Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan Tembus 70 Persen, Ahmad Syaikhu Yakin Menang

3 hari lalu

Elektabilitas Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan Tembus 70 Persen, Ahmad Syaikhu Yakin Menang

Ahmad Syaikhu mengatakan masih ada waktu dua bulan untuk mengejar Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan.

Baca Selengkapnya

PAN, Gerindra, dan PKS Beri Respons Soal Wacana Penambahan Komisi di DPR

3 hari lalu

PAN, Gerindra, dan PKS Beri Respons Soal Wacana Penambahan Komisi di DPR

Puan Maharani memastikan penambahan komisi di DPR akan dilakukan secara musyawarah dan mufakat serta sesuai dengan mekanisme.

Baca Selengkapnya

Debat dan Kampanye Akbar Pilkada Jabar, Berikut Jadwal dan Lokasinya

4 hari lalu

Debat dan Kampanye Akbar Pilkada Jabar, Berikut Jadwal dan Lokasinya

KPU Jawa Barat telah menetapkan jadwal dan lokasi debat serta kampanye akbar untuk pemilihan kepala daerah atau Pilkada Jabar 2024.

Baca Selengkapnya