Fakta-fakta Rumah Pensiun Jokowi Segera Dibangun di Colomadu Seluas 12 Ribu Meter Persegi

Senin, 1 Juli 2024 11:35 WIB

Lahan kediaman Jokowi nanti setelah pensiun sebagai Presiden, di Jalan Adi Sucipto, Desa Blulukan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, Kamis (27/6/2024). ANTARA/Aris Wasita

TEMPO.CO, Jakarta - Rumah pensiun Jokowi dikabarkan segera dibangun. Hunian pemberian negara setelah Jokowi purnatugas pada Oktober mendatang itu berlokasi di Jalan Adi Sucipto, Desa Blulukan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Pantauan Tempo, lahan tersebut sebagian sudah tertutup dengan seng berwarna putih setinggi 1,5 meter.

Rumah pensiun Jokowi menempati lahan seluas 12.000 meter persegi di kawasan strategis. Di samping kanan lahan terdapat Rumah Makan Taman Sari, jujukan bus pariwisata. Sedangkan di sebelah kiri terdapat restoran Grandis Barn. Tampak sejumlah pekerja terlihat menggunakan alat berat meratakan tanah dan membersihkan semak belukar. Alat material pembangunan juga mulai berdatangan di lokasi proyek.

Rumah pensiun untuk Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang berada di Desa Blulukan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah segera dibangun dan ditargetkan selesai 2025. Foto diambil Rabu, 26 Juni 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

Berikut fakta-fakta rumah pensiun Jokowi dibangun

1. Digarap pada Juli

Advertising
Advertising

Kepala Desa Blulukan, Slamet Wiyono mengkonfirmasi kabar dimulainya pembangunan rumah Jokowi itu. Adapun seng penutup lokasi proyek pembangunan mulai dipasang pada Senin, 24 Juni 2024. Dia mengungkapkan pembangunan fisik rumah tersebut dijadwalkan Juli ini.

“Bulan Juli dimulai pembangunan fisik. Rekanan baru mengurus masalah perkabelan di PLN dan Telkom,” kata Slamet ketika ditemui awak media di kantornya, Rabu, 26 Juni 2024. “Untuk awal pembangunan baru pemasangan seng pagar penutup proyek,” tambahnya.

2. Luas lahan

Berdasarkan catatan Tempo, bakal rumah pensiun Jokowi dikabarkan akan menempati tanah dengan luas sekitar 9.000 meter persegi. Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara, Setya Utama, mengatakan tidak ada perluasan tanah rumah hadiah pemberian negara tersebut. Rumah pensiun Jokowi akan berada di atas lahan seluas 12.000 meter persegi

“Pembelian tanah dilakukan pada sebidang tanah yang dimiliki oleh dua orang. Jadi saya koreksi itu bukan perluasan. Pembelian tanah sesuai dengan pagu anggaran yang disediakan,” kata Setya kepada Tempo, Kamis, 27 Juni 2024.

3. Aksesibilitas

Camat Colomadu Dwi Adi Susilo mengatakan lahan rumah pensiun Jokowi terletak di lokasi strategis. Lahan tersebut dekat dengan Gerbang Tol Bandara Adi Soemarmo dan Bandara Adi Soemarmo. Selain itu, Colomadu merupakan gerbang menuju Surakarta, kota asal Jokowi.

“Colomadu adalah pintu gerbang masuk Kota Solo,” kata Dwi pada Jumat, 28 Juni 2024.

4. Jokowi pilih sendiri lokasi rumah pensiun

Setya mengatakan, Presiden Jokowi memilih sendiri lokasi rumah pensiunnya. “Presiden sendiri yang meminta dan memilih lokasi rumah kediaman beliau,” kata Setya dalam keterangan tertulis kepada wartawan, Kamis.

5. Harga tanah di sekitar lahan rumah pensiun Jokowi meningkat

Menurut Slamet, pembangunan rumah pensiun Jokowi di bilangan tersebut membuat harga tanah di kawasan itu meningkat signifikan. Ia mengatakan sebelumnya harga harga jualnya Rp10 juta-Rp 12 juta per meter. “Kalau sekarang ada yang Rp 15 juta per meter, ada yang Rp 17 juta per meter,” katanya.

HENDRIK KHOIRUL MUHID | SEPTHIA RYANTHIE | EKA YUDHA SAPUTRA | AGUNG SEDAYU | ANTARA

Pilihan Editor: Seluk Beluk Bakal Rumah untuk Jokowi Pensiun, Sebelumnya Punya Yustinus Soeroso Pemilik PO Rosalia Indah

Berita terkait

Jokowi Minta IKN Tarik Kelebihan Produksi Beras hingga Sayur di Daerah

19 menit lalu

Jokowi Minta IKN Tarik Kelebihan Produksi Beras hingga Sayur di Daerah

Jokowi minta kelebihan besar dan sayuran dari daerah lain bisa dikirim ke IKN.

Baca Selengkapnya

Jokowi Puji Harga Cabai hingga Bawang Merah di Sulsel Lebih Murah dari Jawa

1 jam lalu

Jokowi Puji Harga Cabai hingga Bawang Merah di Sulsel Lebih Murah dari Jawa

Kepala negara, Presiden Joko Widodo atau Jokowi, menyoroti produksi petani lokal di Sulawesi Selatan sangat baik.

Baca Selengkapnya

Jokowi-Iriana Borong Cabai hingga Jeruk di Pasar Cekkeng

1 jam lalu

Jokowi-Iriana Borong Cabai hingga Jeruk di Pasar Cekkeng

Kepala yang didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi menyapa warga hingga membeli dagangan saat melawat ke ke Pasar Cekkeng, Kabupaten Bulukumba.

Baca Selengkapnya

Satu Warga Meninggal saat Tunggu Iring-Iringan Jokowi di Kabupaten Sinjai

1 jam lalu

Satu Warga Meninggal saat Tunggu Iring-Iringan Jokowi di Kabupaten Sinjai

Soerang warga bernama Kamaluddin, disebut tiba-tiba jatuh lalu meninggal dunia saat menanti iring-iringan Jokowi di Kabupaten Sinjai, kemarin.

Baca Selengkapnya

Isi Lengkap Khotbah Idul Adha Ketua KPU Hasyim Asy'ari: Sangat Banyak Sifat Kebinatangan dalam Diri Manusia

2 jam lalu

Isi Lengkap Khotbah Idul Adha Ketua KPU Hasyim Asy'ari: Sangat Banyak Sifat Kebinatangan dalam Diri Manusia

Isi khotbah Idul Adha Ketua KPU Hasyim Asy'ari di depan Jokowi di Simpang Lima Semarang, pada Senin, 17 Juni 2024 lalu menjadi sorotan.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Tokoh Soal Pemecatan Ketua KPU Hasyim Asy'ari, Apa Kata Jokowi?

2 jam lalu

Tanggapan Tokoh Soal Pemecatan Ketua KPU Hasyim Asy'ari, Apa Kata Jokowi?

DKPP memberhentikan Ketua KPU Hasyim Asy'ari dari jabatannya sebagai Ketua KPU kare pelanggaran etik lakukan tindakan asusila. Ini kata Jokowi.

Baca Selengkapnya

Pasca Peretasan PDN: Desakan Menkominfo Budi Arie Mundur, Sebutan Menteri Giveaway, Mengunci Komentar di Instagramnya

3 jam lalu

Pasca Peretasan PDN: Desakan Menkominfo Budi Arie Mundur, Sebutan Menteri Giveaway, Mengunci Komentar di Instagramnya

Desakan mundur terhadap Menkominfo Budi Arie muncul usai PDN dijebol, ia mengunci komentar di akun instagramnya. Media asing sebut menteri giveaway.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Pejabat Era Jokowi yang Dipecat karena Tersandung Kasus dalam Setahun Terakhir

3 jam lalu

Inilah 5 Pejabat Era Jokowi yang Dipecat karena Tersandung Kasus dalam Setahun Terakhir

Berikut kilas balik pemecatan sederet pejabat penting era Jokowi dalam kurun setahun terakhir:

Baca Selengkapnya

AHY Bilang Belum Ada Permintaan ke Demokrat untuk Usung Kaesang di Pilgub Jakarta

3 jam lalu

AHY Bilang Belum Ada Permintaan ke Demokrat untuk Usung Kaesang di Pilgub Jakarta

Jokowi membantah tudingan dia cawe-cawe dalam Pilgub Jakarta dengan menyodorkan nama Kaesang ke sejumlah parpol.

Baca Selengkapnya

Jokowi-Iriana Kunjungi Pantai Tanjung Bira sebelum Blusukan ke Pasar Cekkeng Pagi Ini

4 jam lalu

Jokowi-Iriana Kunjungi Pantai Tanjung Bira sebelum Blusukan ke Pasar Cekkeng Pagi Ini

Jokowi akan memulai lawatan hari ini dengan berkunjung ke Pasar Cekkeng di Kabupaten Bulukumba.

Baca Selengkapnya