Zulhas Bicara Peluang Pertemuan Prabowo dan Anies Baswedan Menjelang Pilgub Jakarta

Sabtu, 22 Juni 2024 22:45 WIB

Prabowo Subianto bertemu sejumlah tokoh nasional, di antaranya Zulkifli Hasan, Agus Harimurti Yudhoyono, Airlangga Hartarto dan Erick Thohir di kediamannya. Instagram/Prabowo

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan alias Zulhas membicarakan peluang pertemuan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Prabowo dan Anies diketahui sama-sama mengikuti kontestasi Pilpres 2024 sebagai calon presiden.

Dalam perhelatan Pilpres 2024, Prabowo kemudian menjadi presiden terpilih mengalahkan Anies dan Ganjar Pranowo. Usai kalah dari Prabowo, Anies kini menyatakan akan maju kembali sebagai calon gubernur petahana di Pilgub DKI Jakarta 2024.

Zulhas, yang partainya mendukung Prabowo di Pilpres 2024, menyebut ada peluang Anies bisa menemui Prabowo. Zulhas menyatakan pertemuan keduanya bisa menjadi hal yang baik. “Kan bagus, silaturahim dengan siapa saja kan bagus,” kata Zulhas di Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Sabtu, 22 Juni 2024.

Meski begitu, Zulhas tidak mau berspekulasi soal kemungkinan Prabowo dan Koalisi Indonesia Maju (KIM) mendukung Anies di Pilgub Jakarta mendatang. “Oh kita belum pernah bicara, belum,” ucap Menteri Perdagangan itu.

Untuk Pilgub Jakarta, Zulhas menyatakan partainya sudah mengusulkan calon lain, yaitu eks Gubernur Jawa Barat sekaligus kader Partai Golkar, Ridwan Kamil. “Jakarta saya waktu itu mengusulkan Ridwan Kamil,” ujar dia.

Advertising
Advertising

Namun, Zulhas berujar saat ini KIM belum tegas memutuskan pencalonan Ridwan Kamil di Jakarta. Dia mengatakan KIM belum melakukan pertemuan lagi untuk membahas peluang tersebut.

Sebelumnya, Anies Baswedan memberi sinyal ingin bertemu dengan Prabowo Subianto untuk bertukar pikiran. "Kami bertemu dengan semua. Jadi, kami senang sekali bisa berdiskusi dengan semuanya, bisa bertukar pikiran dengan semua," kata Anies di Lebak Bulus, Jakarta Selatan, pada Jumat, 21 Juni 2024 seperti dikutip Antara.

Anies berujar pembangunan daerah memerlukan dialog dengan semua tokoh. "Pada akhirnya kita ingin setiap daerah di seluruh Indonesia nantinya bisa mendapatkan kepemimpinan yang memajukan dan membahagiakan warga," ujar dia.

Mengenai Pilkada DKI Jakarta 2024, Anies menyatakan dirinya sedang membangun komunikasi dengan seluruh partai politik, termasuk Partai Gerindra yang dipimpin Prabowo.

"Kita kan semua ingin Jakarta maju dan Jakarta maju, warganya bahagia, itu kan bukan hanya aspirasi satu dua partai, semuanya ingin begitu. Jadi, kita bangun komunikasi dengan semua," ucap Anies.

Pilihan Editor: Alasan Akademisi Sebut Golkar Rugi Jika Usung Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta

Berita terkait

Di Tengah Peluang Usung Anies Baswedan di Pilgub Jakarta, PDIP Tegaskan Utamakan Kader Sendiri

4 jam lalu

Di Tengah Peluang Usung Anies Baswedan di Pilgub Jakarta, PDIP Tegaskan Utamakan Kader Sendiri

Sekjen PDIP menyebutkan terdapat beberapa kader PDIP yang menunggu dalam bursa Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Program Mahal Prabowo-Gibran, FITRA Dorong Mitigasi Kebocoran Anggaran

7 jam lalu

Program Mahal Prabowo-Gibran, FITRA Dorong Mitigasi Kebocoran Anggaran

Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA) meminta adanya mitigasi kebocoran anggaran di program mahal Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Pilkada Jabar 2024: Ada Nama Ilham Habibie hingga Desy Ratnasari

19 jam lalu

Pilkada Jabar 2024: Ada Nama Ilham Habibie hingga Desy Ratnasari

Makin banyak bermunculan nama tokoh yang dibicarakan partai-partai untuk Pilkada Jabar 2024. Siapa saja?

Baca Selengkapnya

Soal Peluang Bentuk Poros Baru dengan PKB di Pilkada Jakarta, PDIP: Semua Punya Ambisi

20 jam lalu

Soal Peluang Bentuk Poros Baru dengan PKB di Pilkada Jakarta, PDIP: Semua Punya Ambisi

Para pengurus teras PDIP, kata Hasto, juga telah diberi tugas untuk menjajaki pelbagai komunikasi politik dengan PKB.

Baca Selengkapnya

Respons PDIP Ihwal PKS yang Buka Peluang Ubah Peta Pecancalonan di Pilkada Jakarta

21 jam lalu

Respons PDIP Ihwal PKS yang Buka Peluang Ubah Peta Pecancalonan di Pilkada Jakarta

Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, mengatakan partainya menghormati sikap PKS mengenai peluang untuk mengubah peta pencalonan di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

FITRA Minta Uji Publik Program Makan Bergizi Gratis Prabowo

21 jam lalu

FITRA Minta Uji Publik Program Makan Bergizi Gratis Prabowo

Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA) meminta adanya uji publik terhadap program makan bergizi gratis Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Bahlil Sebut Anggaran Makan Bergizi Prabowo Capai Rp 500 Triliun, FITRA: Anggaran Harus Transparan

22 jam lalu

Bahlil Sebut Anggaran Makan Bergizi Prabowo Capai Rp 500 Triliun, FITRA: Anggaran Harus Transparan

Menteri Bahlil sebut anggaran program makan bergizi Prabowo capai Rp 500 triliun. Sekretaris Jenderal FITRA Misbah Hasan dorong transparansi anggaran.

Baca Selengkapnya

Zulhas Akui Dapat Ilmu Politik dari Jokowi, Yakin Bawa PAN ke Urutan 4 di Pemilu 2029

1 hari lalu

Zulhas Akui Dapat Ilmu Politik dari Jokowi, Yakin Bawa PAN ke Urutan 4 di Pemilu 2029

Ketua Umum PAN Zulhas mengaku mendapat ilmu dan resep rahasia dari Jokowi untuk meningkatkan elektoral partai itu di Pemilu 2029.

Baca Selengkapnya

Sekjen PKS Sebut Jokowi Sodorkan Kaesang ke Partai-partai, Zulhas: Ah Enggak Benar

1 hari lalu

Sekjen PKS Sebut Jokowi Sodorkan Kaesang ke Partai-partai, Zulhas: Ah Enggak Benar

Zulhas membantah pernyataan Sekjen PKS Aboe Bakar Habsyi soal Jokowi tawarkan putranya Kaesang Pangarep ke partai-partai untuk diusung di Pilkada.

Baca Selengkapnya

Zulhas Dapat Dukungan 38 DPW PAN untuk Kembali Maju sebagai Ketua Umum

1 hari lalu

Zulhas Dapat Dukungan 38 DPW PAN untuk Kembali Maju sebagai Ketua Umum

Zulhas mendapat dukungan dari 38 dewan pimpinan wilayah untuk kembali memimpin PAN di periode selanjutnya.

Baca Selengkapnya