PAN Usung Ahmad Luthfi di Pilkada Jateng, Adi Prayitno: Tafsir Kedekatan dengan Jokowi

Reporter

Desty Luthfiani

Editor

Juli Hantoro

Sabtu, 15 Juni 2024 15:00 WIB

Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol. Ahmad Luthfi ANTARA/ I.C.Senjaya

TEMPO.CO, Jakarta - Partai Amanat Nasional atau PAN menyatakan akan mendukung Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Luthfi sebagai bakal calon gubernur di Pilkada Jateng 2024. Direktur Eksekutif Parameter Politik Adi Prayitno mengatakan, pilihan PAN itu dapat ditafsirkan karena kedetakatan dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

"Memang kita tahu bahwa PAN itu pandai sekali menerjemahkan suasana hati politik Jokowi khususnya. Apa pun judulnya Ahmad Luthfi ini kan dari dulu diasosiasikan sebagai sosok yang memiliki kedekatan dengan Pak Jokowi," kata Adi kepada Tempo melalui pesan singkat pada Sabtu, 15 Juni 2024.

Adi menyebut PAN kerap memberikan argumen politik yang berkaitan dengan sikap politik Joko Widodo. "Bukan tidak mungkin sebenarnya ketika PAN mengumumkan Ahmad Luhfi sebagai cagub Jateng. Ini menafirkan kemistri secara irisan politik bahwa sebenarnya Ahmad Luthfi ini cukup dekat dengan Pak Jokowi," ujarnya.

Dosen UIN Syarif Hidayatullah ini mengatakan PAN mempunyai kalkulasi politik yang cukup rasional dan terukur ketika mengusung Ahmad Luthfi maju di kontestasi politik. Nama Ahmad Luthfi disebut sering muncul dalam berbagai lembaga survei lantaran menjadi sosok yang sudah dikenal, popularitas dan elektabilitasnya mulai muncul.

Adi menyebut nama Ahmad Luthfi muncul bersamaan calon lain seperti Taji Yasin, Gus Yahya, Hendrar Priadi (Hendi), Dico Ganinduto dan Bambang Pacul.

Advertising
Advertising

"Salah satunya Ahmad Luthfi sebagai sosok yang mulai dikenal. Itu artinya punya bekal popularitas dan elektabilitas. Saya kira ini modal," ujarnya.

Kendati demikian, status Ahmad Luthfi saat ini masih sebagai anggota Polri aktif. Adi menyebut jika mengacu dengan Undang-Undang Pilkada disebutkan TNI, Polri dan Aparatur Sipil Negara (ASN) wajib mengundurkan diri dengan membuat pernyataan tertulis mengundurkan diri saat ditetapkan sebagai calon gubernur.

"Itu jelas tidak bisa dibantah. Kalau memang betul Ahmad Luthfi maju dapat tiket pencalonan Pilgub Jateng pastinya wajib hukumnya mengundurkan diri dari anggota Polri," katanya.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga Mauladi membenarkan partainya mengusung Ahmad Luthfi.

"Benar, Partai Amanat Nasional secara resmi mengusung Pak Ahmad Luthfi untuk menjadi calon Gubernur Jawa Tengah 2024," kata Viva saat dikonfirmasi Tempo melalui pesan singkat pada Senin, 10 Juni 2024.

Selanjutnya soal Zulhas usung Luthfi...

<!--more-->

Viva menjawab saat ditanya isu mengenai Ketua Umun PAN, Zulkifli Hasan alias Zulhas yang mengusung Kapolda Jawa Tengah itu untuk maju ke politik. Viva sekaligus menjawab alasan partainya mengusung Ahmad Luthfi.

"Alasannya karena Pak Luthfi memiliki integritas pribadi yang baik, pekerja keras, memiliki visi untuk membangun Provinsi Jawa Tengah agar lebih baik, maju, sejahtera dan makmur lagi," kata Viva.

Dia mengklaim sudah berkomunikasi dengan partai lain seperti Golkar, Gerindra dan Demokrat soal pengusungan Ahmad Luthfi menjadi calon Gubernur Jawa Tengah.

"Kami PAN sudah melakukan komunikasi, terutama anggota KIM dengan Golkar, Gerindra, Demokrat dan lain sebagainya," kata Viva dihubungi Tempo melalui pesan singkat pada Rabu, 12 Juni 2024.

Viva tidak menjelaskan secara detail apakah partai lain setuju dengan rencana mengusung Ahmad Luthfi. "Insya Allah semua mendukung Pak Luthfi untuk menjadi gubenur Provinsi Jawa Tengah dan perjuangan kolektif. Kami punya prediksi akan memenangi Pilkada di Jawa Tengah," ujarnya.

PAN menyatakan mendukung Ahmad Luthfi menjadi cagub Jateng 2024 lantaran dia dianggap punya integritas yang baik, memiliki visi, dan pandangan untuk kemajuan Jateng, serta dianggap mampu meningkatkan kesejahteraan rakyat. "Pak Luthfi diterima oleh seluruh komponen di masyarakat di Jawa Tengah," ujarnya.

Pilihan Editor: Usung Kapolda Ahmad Luthfi di Pilkada Jateng, PAN Sebut Sudah Dihibahkan Polri

Berita terkait

PAN Gelar Rakernas Sabtu Lusa, Bahas Kongres hingga Pilkada

1 jam lalu

PAN Gelar Rakernas Sabtu Lusa, Bahas Kongres hingga Pilkada

Viva menyampaikan, PAN juga akan merevisi aturan partai. Menurut dia, pembahasan itu merupakan upaya menjunjung demokrasi di internal partai.

Baca Selengkapnya

PAN Sebut KIM Tak Takut Lawan Anies: Jangankan Pilgub Jakarta, Pilpres Saja Kami Menang!

5 jam lalu

PAN Sebut KIM Tak Takut Lawan Anies: Jangankan Pilgub Jakarta, Pilpres Saja Kami Menang!

PAN menyebut koalisinya tak gentar menghadapi Anies di Pilgub Jakarta. Singgung kemenangan KIM di Pilpres.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Siap Terbitkan Peraturan Baru Soal Bea Masuk Anti-Dumping dan BMPT untuk Tekstil, Ini Penjelasannya

7 jam lalu

Sri Mulyani Siap Terbitkan Peraturan Baru Soal Bea Masuk Anti-Dumping dan BMPT untuk Tekstil, Ini Penjelasannya

Sri Mulyani akan terbitkan Peraturan Menteri Keuangan soal penerapan Bea Masuk Anti-Dumping dan BMPT Tekstil. Apa itu anti-dumping?

Baca Selengkapnya

Anies-Sohibul: Dipandang Fait Accompli hingga Peluang Negosiasi

10 jam lalu

Anies-Sohibul: Dipandang Fait Accompli hingga Peluang Negosiasi

PKS mengusung Anies Baswedan dan Mohamad Sohibul Iman menjadi pasangan calon gubernur dan wakil gubernur dalam Pilkada Jakarta 2024

Baca Selengkapnya

PDIP Belum Umumkan Calon di Pilgub Jawa Tengah, Bambang Pacul Sebut Tunggu Survei Terbaru

1 hari lalu

PDIP Belum Umumkan Calon di Pilgub Jawa Tengah, Bambang Pacul Sebut Tunggu Survei Terbaru

PDIP belum mengumumkan pasangan calon untuk maju di Pilgub Jawab Tengah. Bambang Pacul mengatakan masih menunggu hasil survei terbaru.

Baca Selengkapnya

Kata Eko Patrio dan Zulhas Soal Bacagub yang Didukung PAN di Pilgub Jakarta

1 hari lalu

Kata Eko Patrio dan Zulhas Soal Bacagub yang Didukung PAN di Pilgub Jakarta

PAN memproyeksikan Zita Anjani sebagai bakal cawagub di Pilgub Jakarta untuk dipasangkan dengan siapa saja, termasuk Kaesang.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Upaya Jokowi Menolong Industri Tekstil dari Kebangkrutan, Pontjo Sutowo Kalah Lagi dalam Sengketa Lahan Hotel Sultan

1 hari lalu

Terpopuler: Upaya Jokowi Menolong Industri Tekstil dari Kebangkrutan, Pontjo Sutowo Kalah Lagi dalam Sengketa Lahan Hotel Sultan

Presiden Jokowi mengumpulkan sejumlah menteri di Istana Kepresidenan pada Selasa, 25 Juni 2024 untuk rapat tentang industri tekstil yang ambruk.

Baca Selengkapnya

Pemerintahan Jokowi Berlakukan Bea Masuk dan Anti Dumping Atasi Masalah Industri Tekstil

2 hari lalu

Pemerintahan Jokowi Berlakukan Bea Masuk dan Anti Dumping Atasi Masalah Industri Tekstil

Pemerintahan Jokowi sepakat memberlakukan bea masuk tindak pengamanan (BMTP) dan Anti Dumping untuk merespons masalah tekstil dan produk tekstil.

Baca Selengkapnya

PAN Dorong Duet Kaesang-Zita Anjani di Pilgub Jakarta, Zulhas: Cocok-cocokan Boleh Saja

2 hari lalu

PAN Dorong Duet Kaesang-Zita Anjani di Pilgub Jakarta, Zulhas: Cocok-cocokan Boleh Saja

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) terbuka dengan ide duet putrinya Zita Anjani dan Kaesang Pangarep - Putra Presiden Joko Widodo atau Jokowi, di pemilihan gubernur Jakarta.

Baca Selengkapnya

Masuk Bursa Cawagub Jateng, Ahmad Luthfi Mengaku Belum Berkomunikasi dengan Parpol

2 hari lalu

Masuk Bursa Cawagub Jateng, Ahmad Luthfi Mengaku Belum Berkomunikasi dengan Parpol

Ahmad Luthfi mengatakan dia masih berfokus menjalankan tugasnya sebagai Kapolda Jateng.

Baca Selengkapnya