Heru Budi Lantik 35 Anggota Gugus Tugas Tim Daerah Bisnis dan HAM, Apa Tugasnya ?

Reporter

Desty Luthfiani

Editor

Imam Hamdi

Selasa, 4 Juni 2024 07:03 WIB

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono melantik, mengukuhkan, dan mengambil sumpah jabatan 203 Pejabat Administrator dan Pengawas di lingkungan Pemprov DKI Jakarta, di Balai Agung, Balai Kota Jakarta pada Rabu, 27 Desember 2023/Dok. Humas Pemprov DKI Jakarta

TEMPO.CO, Jakarta - Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono mengukuhkan 35 anggota Gugus Tugas Daerah Bisnis dan Hak Asasi Manusia (HAM) di Balai Agung Balai Kota DKI Jakarta, Senin, 3 Juni 2024. Mereka bertugas untuk mengawasi kepastian, kepuasan masyarakat, dan menguatkan akuntabilitas kinerja di kawasan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Heru mengatakan anggota yang dilantik merupakan pejabat tinggi pratama yang memimpin Organisasi Perangkat Daerah (OPD) strategis seperti Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil); Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP); Kepala Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Energi; Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil, dan Menengah (PPKUKM); Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP); Kepala Dinas Kesehatan; Kepala Dinas Kebudayaan; dan lainnya.

"Ini adalah sesuatu yang strategis harus dijunjung tinggi dan menjadi tugas utama," kata Heru melalui keterangan tertulisnya dikutip Selasa, 4 Juni 2024.

Dia berharap mereka dapat mengimplementasikan HAM dan bisnis di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Heru memberikan contoh hal yang harus diutamakan pada ketenagakerjaan.

"Contoh harus diutamakan HAM bagi pra pekerja di DKI Jakarta. Begitu juga dengan Dinas Kesehatan soal pelayanan pada masyarakat dan perizinan rumah sakit agar diperhatikan hak asasi manusianya," ucapnya.

Advertising
Advertising

Selain itu, Heru juga mengupayakan sinergi berbagai pihak agar menjunjung tinggi hak-hak warga dalam berbisnis dan berinvestasi di Jakarta. Heru menyinggung keberlanjutan Jakarta sebagai kota global yang menjunjung hak warga negara untuk berbisnis dan berinvestasi. "Saya meminta pak Dirgen bersama kami bersinergi," tuturnya.

Direktur Jenderal HAM, Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) RI, Dhahana Putra menyebut permasalahan hak asasi manusia telah menjadi isu global, baik di Uni Eropa, Amerika dan Jepang. Negara tersebut sudah mengharuskan menuntaskan permasalahan HAM.

Termasuk di Indonesia, dia menyebut ada tiga strategi dalam menyelesaikan permasalahan itu yakni capacity building untuk pemerintah, pelaku usaha dan masyarakat. Kemudian pemetaan regulasi yang tidak sesuai prinsip HAM dan pemulihan.

"Segala aspek bisnis yang dilakukan harus dilakukan selaras agar tidak menyalahi HAM. Maka fungsi gugus tugas daerah bisnis dan HAM dapat berjalan baik," katanya.

Pilihan editor: Menhan Afghanistan Minta Bantuan Jusuf Kalla untuk Berhubungan Diplomatik dengan Negara Lain

Berita terkait

Terkini: Aplikasi Temu 3 Kali Gagal Daftar Merek di Indonesia, Aturan tentang Jaminan Ojol Diminta Segera Disahkan?

52 menit lalu

Terkini: Aplikasi Temu 3 Kali Gagal Daftar Merek di Indonesia, Aturan tentang Jaminan Ojol Diminta Segera Disahkan?

Aplikasi Temu telah tiga kali berusaha mendaftarkan merek di Indonesia. Bahkan pada 22 Juli 2024, aplikasi Temu sempat mengajukan pendaftaran ulang.

Baca Selengkapnya

KontraS Catat Ada 64 Kasus Kekerasan TNI terhadap Warga Sipil dalam Setahun Terakhir

1 jam lalu

KontraS Catat Ada 64 Kasus Kekerasan TNI terhadap Warga Sipil dalam Setahun Terakhir

KontraS: sebanyak 64 peristiwa tersebut menyebabkan 75 orang luka-luka dan 18 orang tewas.

Baca Selengkapnya

5 Pimpinan DPRD Jakarta Dilantik, Khoirudin PKS Jadi Ketua

21 jam lalu

5 Pimpinan DPRD Jakarta Dilantik, Khoirudin PKS Jadi Ketua

DPRD Jakarta menggelar rapat paripurna pengucapan sumpah dan janji pimpinan DPRD Jakarta periode 2024-2029. Khoirudin dari PKS pimpin DPRD Jakarta.

Baca Selengkapnya

Panglima TNI Minta Komandan Satuan Beri Penyuluhan Hukum dan HAM ke Prajurit

1 hari lalu

Panglima TNI Minta Komandan Satuan Beri Penyuluhan Hukum dan HAM ke Prajurit

Panglima TNI, Jenderal Agus Subiyanto, meminta komandan satuan untuk memberikan penyuluhan tentang hukum dan hak asasi manusia (HAM) ke prajurit TNI.

Baca Selengkapnya

Jadwal Debat Cagub-Cawagub Pilkada Jakarta 2024 dan Lokasinya

1 hari lalu

Jadwal Debat Cagub-Cawagub Pilkada Jakarta 2024 dan Lokasinya

Debat cagub-cawagub Pilkada Jakarta 2024 bakal digelar tiga kali, ketahui jadwal debat Cagub dan Cawagub Pilkada DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

BMKG Sebut Penyebab Cuaca Jakarta Bikin Gerah Beberapa Hari Terakhir

3 hari lalu

BMKG Sebut Penyebab Cuaca Jakarta Bikin Gerah Beberapa Hari Terakhir

Kelembapan dan suhu udara yang tinggi, serta kurangnya angin, ikut memengaruhi kondisi Jakarta terasa panas dan gerah.

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR Targetkan Tanggul di Wilayah Pesisir Jakarta Rampung Tahun Depan

3 hari lalu

Kementerian PUPR Targetkan Tanggul di Wilayah Pesisir Jakarta Rampung Tahun Depan

Dari 13 sungai yang ada, pengerjaan program tanggul pantai ini dibagi menjadi tanggung jawab DKI Jakarta dan Kementerian PUPR.

Baca Selengkapnya

Elsam Ingatkan Anggota DPR Baru soal Isu HAM dalam Realisasikan RPJMN

4 hari lalu

Elsam Ingatkan Anggota DPR Baru soal Isu HAM dalam Realisasikan RPJMN

Dalam RPJMN 2025-2045 masalah hak asasi manusia atau HAM menjadi salah satu fundamen yang mengisinya.

Baca Selengkapnya

HUT ke-79 TNI 5 Oktober, Heru Budi Imbau Kantor di Sudirman-Thamrin Berlakukan WFH

4 hari lalu

HUT ke-79 TNI 5 Oktober, Heru Budi Imbau Kantor di Sudirman-Thamrin Berlakukan WFH

Perayaan HUT ke-79 TNI bakal digelar di Monas pada 5 Oktober 2024. Pj Gubernur Jakarta Heru Budi imbau perkantoran di sekitar itu memberlakukan WFH.

Baca Selengkapnya

Konsistensi Pj. Gubernur Heru: Keberlangsungan KJP dan KJMU serta Penambahan Anggaran

7 hari lalu

Konsistensi Pj. Gubernur Heru: Keberlangsungan KJP dan KJMU serta Penambahan Anggaran

Pendaftaran KJP dan KJMU Tahap II Tahun 2024 masih berlangsung. Pj. Gubernur Heru tidak pernah berniat menghentikan bantuan untuk siswa. Bahkan ia menambah anggaran sebesar 200 miliar rupiah.

Baca Selengkapnya