Siap Mundur, PDIP Peraih Suara Terbanyak di DIY Resmi Daftar Pilkada Sleman

Kamis, 30 Mei 2024 21:55 WIB

Ilustrasi TPS Pilkada. Dok TEMPO

TEMPO.CO, Yogyakarta - Calon legislatif terpilih DPRD Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) periode 2024-2029, Haris Sugiharta, mengembalikan formulir pendaftaran Pilkada Sleman ke Kantor DPC PDI Perjuangan Sleman pada Kamis 30 Mei 2024.

Haris yang juga Ketua DPRD Kabupaten Sleman dua periode itu mengembalikan formulir ditemani istri dan ibunya jelang sehari penutupan pendaftaran calon bupati/wakil bupati yang dibuka PDI Perjuangan Sleman.

Haris merupakan caleg PDI Perjuangan untuk DPRD DIY dengan perolehan suara terbanyak kedua yakni sebesar 31.507 suara, di bawah caleg Partai Nasdem, Suharno yang meraih 38.929 suara pada Pemilu Legislatif 2024 lalu.

"Untuk Pilkada ini saya mengajukan diri untuk bakal calon wakil bupati, karena untuk bakal calon bupati sudah banyak yang mendaftar dan kuat kuat (potensi kemenangannya)," kata Haris.

PDI Perjuangan Sleman sudah menerima pengembalian formulir bakal calon bupati setidaknya dari tiga tokoh kuat di Sleman. Dimulai dari petahana Bupati-Wakil Bupati saat ini yakni Kustini Sri Purnomo dan Danang Maharsa, juga mantan Sekretaris Daerah Harda Kiswaya.

Advertising
Advertising

"Jadi saya memilih cawabup (calon wakil bupati) saja, meskipun nanti kalau (rekomendasi turun) jadi calon bupati atau wakil bupati juga tidak masalah,” kata Haris.

Haris mengatakan, sebagai kader partai dirinya tunduk dengan apapun perintah partai. Majunya ia dalam pilkada Sleman ini juga atas restu partai yang menaunginya, PDI Perjuangan.

Haris pun menyatakan siap mundur dari kursi DPRD DIY jika nanti PDI Perjuangan memberikan rekomendasi untuknya maju Pilkada 2024 di Sleman.

"Jika direkomendasikan DPP PDI Perjuangan tentu saya siap mengundurkan diri dari DPRD DIY, itu sudah konsekuensinya," kata dia.

Sekretaris DPC PDI Perjuangan Sleman, Gustan Ganda mengatakan pengembalian formulir Haris yang menegaskan niatnya maju Pilkada Sleman cukup mengejutkan. Mengingat politisi yang sudah duduk dua periode sebagai Ketua DPRD Sleman itu sudah ditetapkan sebagai caleg terpilih DPRD DIY.

"Namun langkah politik beliau (Haris) maju Pilkada Sleman di satu sisi merupakan hal yang wajar, karena tingkat elektoralnya memang tinggi pada pemilu legislatif 2024 ini," kata Gustan.

Majunya Haris disebut sebut akan semakin menambah sengitnya pertarungan memperebutkan rekomendasi DPP PDI Perjuangan.

Pilihan Editor: 5 Kader yang Hengkang dari Barisan PDI Perjuangan, Megawati: Yang Goyang Nggak Usah Jadi PDIP

Berita terkait

Intensitas Hujan Meningkat, Yogyakarta Tetapkan Siaga Darurat Hidrometeorologi Basah

9 jam lalu

Intensitas Hujan Meningkat, Yogyakarta Tetapkan Siaga Darurat Hidrometeorologi Basah

Masyarakat dan juga kalangan wisatawan yang mempersiapkan rencana liburan ke Yogyakarta perlu mewaspadai potensi akibat cuaca buruk seiring meningkatnya intensitas hujan awal November 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Yogyakarta Larang Aksi Ngamen Online di Ruang Publik, Dinilai Ganggu Pejalan Kaki

11 jam lalu

Yogyakarta Larang Aksi Ngamen Online di Ruang Publik, Dinilai Ganggu Pejalan Kaki

Satpol PP di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta tengah mengawasi maraknya aksi mengamen secara online yang dilakukan sejumlah orang di kawasan ruang publik belakangan ini.

Baca Selengkapnya

Kasus Gondongan Meningkat Drastis di Yogyakarta, Siswa Tertular Dilarang Masuk Sekolah

20 jam lalu

Kasus Gondongan Meningkat Drastis di Yogyakarta, Siswa Tertular Dilarang Masuk Sekolah

Kasus penyakit gondongan atau parotitis tengah menjadi perhatian di Kota Yogyakarta sepanjang periode Oktober hingga awal November 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Mangkir Dua Kali, Polisi Jemput Paksa Anggota DPRD Singkawang Tersangka Pencabulan Anak

1 hari lalu

Mangkir Dua Kali, Polisi Jemput Paksa Anggota DPRD Singkawang Tersangka Pencabulan Anak

Anggota DPRD Singkawang Herman sempat mengajukan praperadilan atas penetapan dirinya sebagai tersangka pencabulan anak.

Baca Selengkapnya

Pemda DIY Ingin Akhiri Penularan HIV pada 2030, Dorong Masyarakat Ikuti Deteksi Dini Gratis

1 hari lalu

Pemda DIY Ingin Akhiri Penularan HIV pada 2030, Dorong Masyarakat Ikuti Deteksi Dini Gratis

Pengecekan atau deteksi dini HIV bisa dilakukan di 18 Puskesmas dan 13 rumah sakit di Yogyakarta. Layanan ini bahkan dibuka beberapa puskesmas.

Baca Selengkapnya

DPRD Jakarta Tetapkan Rancangan KUA-PPAS 2025, Sekolah Negeri dan Swasta Gratis Tahun Depan

2 hari lalu

DPRD Jakarta Tetapkan Rancangan KUA-PPAS 2025, Sekolah Negeri dan Swasta Gratis Tahun Depan

DPRD bersama Pemprov DKI Jakarta telah menetapkan rancangan KUA-PPAS senilai Rp 91,1 triliun. Untuk pendidikan, sekolah negeri dan swasta akan gratis.

Baca Selengkapnya

Branding City Of Festival, Jurus Yogyakarta Kukuhkan Jadi Destinasi Wisata Utama

3 hari lalu

Branding City Of Festival, Jurus Yogyakarta Kukuhkan Jadi Destinasi Wisata Utama

Meski tak memiliki destinasi alam, Kota Yogyakarta tiap tahun sukses menjadi tujuan wisata utama.

Baca Selengkapnya

Yogyakarta Dorong Warganya Bersedia Daftarkan Koleksi Naskah Kuno, Ini Alasannya

3 hari lalu

Yogyakarta Dorong Warganya Bersedia Daftarkan Koleksi Naskah Kuno, Ini Alasannya

Pemerintah Kota Yogyakarta mendorong warganya yang memiliki koleksi naskah kuno didaftarkan ke Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Pasca Ricuh Prawirotaman Yogya, Belasan Outlet hingga Kafe Penjual Miras Ditutup

3 hari lalu

Pasca Ricuh Prawirotaman Yogya, Belasan Outlet hingga Kafe Penjual Miras Ditutup

Sejumlah kafe outlet, hingga toko yang menjual minuman beralkohol atau minuman keras (miras) di Yogyakarta mulai ditutup satuan polisi pamong praja (Satpol PP) Kamis 31 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Yogyakarta Bersih Miras, Sultan HB X Tenggat Kabupaten-Kota Lakukan Ini Dalam 2 Pekan

4 hari lalu

Yogyakarta Bersih Miras, Sultan HB X Tenggat Kabupaten-Kota Lakukan Ini Dalam 2 Pekan

Upaya Yogyakarta mewujudkan kenyamanan dan keamanan sebagai Kota Wisata, Kota Budaya, dan Kota Pelajar dari pengaruh buruk minuman keras atau miras kian ditindaklanjuti serius

Baca Selengkapnya