Gibran Terbitkan Surat Edaran Imbauan Tak Konsumsi Daging Anjing

Reporter

Septia Ryanthie

Editor

Juli Hantoro

Selasa, 20 Februari 2024 13:08 WIB

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka yang juga calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 buka suara soal wacana pemangkasan subsidi energi untuk merealisasikan program makan siang gratis, Sabtu, 17 Februari 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

TEMPO.CO, Jakarta - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka akhirnya menerbitkan surat edaran (SE) berisi imbauan bagi masyarakat untuk tidak mengkonsumsi daging anjing. Dia menyatakan Pemerintah Kota Solo juga tengah mempersiapkan agar pedagang kuliner olahan daging anjing agar beralih ke daging yang layak konsumsi.

"Ya, kemarin kita sudah terbitkan SE, imbauan untuk tidak lagi mengkonsumsi daging anjing," kata Gibran saat ditemui di lokasi proyek pembangunan Museum Budaya, Sains, dan Teknologi Solo, Jawa Tengah, Selasa, 20 Februari 2204.

Imbauan agar tidak mengonsumsi daging anjing itu tertuang dalam SE Wali Kota Solo Nomor TN.38/597/2024 Tentang Himbauan Konsumsi Produk Pangan Asal Hewan yang Aman dan Sehat di Kota Solo.

Dia mengakui aturan yang diterbitkan oleh Pemkot Solo terkait peredaran daging anjing itu baru sebatas SE yang sifatnya imbauan. Menurutnya memang akan lebih baik jika aturan itu diperkuat dengan adanya peraturan daerah (perda).

"Nanti saya coba konsultasi dengan Pak Ketua DPRD ya (DPRD Kota Solo) untuk kemungkinan pembuatan perdanya. Tapi yang jelas untuk saat ini Pemkot Solo sudah ada langkah dengan mengeluarkan SE imbauan," tuturnya.

Advertising
Advertising

Putra sulung Presiden Joko Widodo atau Jokowi itu menyatakan tahun ini pihaknya akan memperkuat regulasi untuk mengatur larangan peredaran daging anjing tersebut. Hal itu dengan mempertimbangkan masukan dari warga dan komunitas pecinta anjing.

"Tahun ini akan kami perkuat ya karena juga sudah ada masukan warga dan komunitas, seperti Dog Meat Free Indonesia (DMFI) dan lain-lain," katanya.

Ke depan, Gibran mengatakan Pemkot Solo mempersiapkan program pembinaan dan pelatihan bagi kalangan pedagang kuliner olahan daging anjing agar bisa beralih ke usaha lainnya. Dia mengungkapkan sebenarnya program itu juga pernah diadakan Pemkot Solo kepada para pedagang kuliner olahan daging anjing di Solo. Namun, sebagian yang dulu sudah pernah beralih ternyata kembali lagi ke usaha lama lantaran berbagai alasan.

"Pembinaan untuk para pedagang itu sebenarnya pernah kita adakan. Ada yang memang sudah beralih ke daging ayam, daging sapi, atau daging kambing. Cuma di tengah jalan, mereka kembali (berjualan kuliner daging anjing) lagi," ungkap dia.

Berkaitan dengan rencana program pembinaan dan pelatihan itu, Gibran mengatakan akan dipaparkan lagi lebih lanjut. Ditanya soal penyertaan modal usaha dari Pemkot Solo untuk para pedagang kuliner olahan daging anjing itu, dia mengatakan juga akan dipersiapkan.

"Nanti akan kami paparkan lagi. Sudah ada skemanya. Pak Sekda (Sekretaris Daerah) juga sudah siapkan. Tenang aja," ucap dia.

Pilihan Editor: FX Rudy Ungkap Penyebab Perolehan Kursi Legislatif PDIP Turun di Kota Solo

Berita terkait

Gerakan Solidaritas Nasional Transformasi TKN Prabowo-Gibran, Serupa Jurus Jokowi Himpun Relawan

6 jam lalu

Gerakan Solidaritas Nasional Transformasi TKN Prabowo-Gibran, Serupa Jurus Jokowi Himpun Relawan

TKN Prabowo-Gibran resmi membentuk Gerakan Solidaritas Nasional (GSN). Jurus yang sama dengan Jokowi himpun relawan.

Baca Selengkapnya

Alasan FPI Tuntut Adili Jokowi, Tangkap Pemilik Akun Fufufafa, dan Penjarakan Suswono dalam Aksi Reuni 411

7 jam lalu

Alasan FPI Tuntut Adili Jokowi, Tangkap Pemilik Akun Fufufafa, dan Penjarakan Suswono dalam Aksi Reuni 411

Dalam aksi reuni 411, FPI lakukan beberapa tuntutan antara lain adili Jokowi, tangkap pemilik akun Fufufafa, dan Penjarakan Suswono. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Gaya Prabowo dan Jokowi Berkali Tunjukkan Diplomasi Meja Makan, Kenapa?

7 jam lalu

Gaya Prabowo dan Jokowi Berkali Tunjukkan Diplomasi Meja Makan, Kenapa?

Prabowo dan Jokowi mengobrol sambil santap malam di Angkringan Omah Semar di Solo. Berikut sederet agenda diplomasi meja makan Jokowi-Prabowo.

Baca Selengkapnya

Ragam Respons soal Pertemuan Prabowo dan Jokowi di Solo

8 jam lalu

Ragam Respons soal Pertemuan Prabowo dan Jokowi di Solo

Prabowo dan Jokowi enggan mengungkapkan secara gamblang soal isi pertemuannya di Solo pada Ahad malam.

Baca Selengkapnya

Gibran Kunjungan Kerja ke Kalimantan Tengah saat Aksi 411

10 jam lalu

Gibran Kunjungan Kerja ke Kalimantan Tengah saat Aksi 411

Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka melakukan kunjungan kerja ke Palangkaraya, Kalimantan Tengah.

Baca Selengkapnya

Prabowo Temui Jokowi, Pengamat Bilang Gibran Tak Bisa Diajak Ambil Kebijakan Strategis

12 jam lalu

Prabowo Temui Jokowi, Pengamat Bilang Gibran Tak Bisa Diajak Ambil Kebijakan Strategis

Pertemuan empat mata Prabowo dan Jokowi di Solo pada Ahad malam berlangsung sambil keduanya menikmati makan malam.

Baca Selengkapnya

Kata Jokowi usai Bertemu Prabowo Semalam: Semoga Diberi Kelancaran Membangun Indonesia

14 jam lalu

Kata Jokowi usai Bertemu Prabowo Semalam: Semoga Diberi Kelancaran Membangun Indonesia

Pertemuan empat mata Prabowo dan Jokowi di Solo pada Ahad malam berlangsung sambil keduanya menikmati makan malam.

Baca Selengkapnya

Meriahnya Acara Aktivasi Alun-Alun Utara Keraton Surakarta yang Dihadiri Gibran, Sempat Ditutup Selama Renovasi

16 jam lalu

Meriahnya Acara Aktivasi Alun-Alun Utara Keraton Surakarta yang Dihadiri Gibran, Sempat Ditutup Selama Renovasi

Wakil Presiden, Gibran Rakabuming Raka menghadiri acara aktivasi alun-alun utara Keraton Surakarta yang diselenggarakan Ahad, 3 November 2024

Baca Selengkapnya

Kaesang Nebeng Jet Pribadi Disebut Bukan Gratifikasi, Pukat UGM: Keputusan KPK Menyedihkan

1 hari lalu

Kaesang Nebeng Jet Pribadi Disebut Bukan Gratifikasi, Pukat UGM: Keputusan KPK Menyedihkan

Peneliti Pusat Kajian Anti Korupsi UGM, Zaenur Rohman, merespons pernyataan KPK soal tindakan Kaesang Pangarep nebeng jet pribadi bukan gratifikasi.

Baca Selengkapnya

Gibran Ajak Keluarga Bermalam Minggu di Koridor Jalan Gatot Subroto Solo, Bagikan Amplop ke Pedagang

1 hari lalu

Gibran Ajak Keluarga Bermalam Minggu di Koridor Jalan Gatot Subroto Solo, Bagikan Amplop ke Pedagang

Wakil Presiden, Gibran Rakabuming Raka menikmati suasana malam minggu di kawasan UMKM di Jalan Gatot Subroto, Solo, Jawa Tengah, Sabtu malam, 2 November 2024.

Baca Selengkapnya