Warganet Sebut Kebanyakan Gimik, Gibran Langsung Buat Acara Diskusi di Bali #GimmickGibran

Minggu, 28 Januari 2024 15:01 WIB

Cawapres Pemilu 2024 Gibran Rakabuming Raka saat berdialog dengan anak muda di Denpasar, Bali, Jumat (26/1/2024). ANTARA/Ni Putu Putri Muliantari

TEMPO.CO, Jakarta - Cawapres Gibran Rakabuming Raka kembali menuai sorotan dari warganet karena dianggap bersikap kurang sopan selama debat cawapres pada Ahad malam, 21 Januari 2024 di JCC Senayan, Jakarta. Salah satunya adalah ketika berbuat gimik seolah sedang mencari sesuatu ketika diminta moderator untuk menanggapi jawaban dari Mahfud Md.

Putra sulung Presiden Joko Widodo atau Jokowi itu menampilkan gestur celingukan sembari tangannya di atas pelipis melihat benda nun jauh di sana “Saya lagi nyari jawabannya Prof Mahfud, saya nyari-nyari dimana ini jawabannya? Kok gak ketemu jawabannya,” kata Gibran saat itu.

Sebelumnya, gimik Gibran tidak sampai di sana saja. Gibran menyebutkan soal asam sulfat untuk ibu hamil. Gibran terlihat menyampaikan pernyataannya dalam sebuah acara bertajuk ‘Diskusi Ekonomi Kreatif Bersama Mas Gibran’. Berdasarkan penelusuran Tempo, acara tersebut berlangsung pada Ahad, 3 Desember 2023 di bilangan Senopati, Jakarta.

“Ketika hamil harus dicek, ya, asam sulfat, yodiumnya terpenuhi enggak. Ketika anaknya lahir sampai dua tahun asinya terpenuhi enggak, berat badannya,” kata Gibran dalam video berdurasi 25 detik tersebut.

Pernyataan Gibran tersebut pun lantas menjadi trending topik di media sosial. Pasalnya, asam sulfat diketahui merupakan bahan untuk produk utama industri kimia, terutama bahan membuat baterai. Adapun kegunaan dari asam sulfat ini termasuk pemrosesan bijih mineral, sintesis kimia, pemrosesan air limbah, dan pengilangan minyak. Sementara itu, vitamin yang dibutuhkan oleh ibu hamil adalah asam folat.

Advertising
Advertising

Sehingga muncul lah julukan "Samsul" yang merupakan parodi asam sulfat. Julukan tersebut menjadi ramai di X yang kemudian ikut diramaikan Gibran pula di media sosial milik pribadinya. Sampai-sampai ia dan pendukungnya gunakan nama punggung “Samsul” saat bermain sepak bola.

Hingga pada Sabtu malam, 26 Januari 2024, Gibran Rakabuming Raka menggelar diskusi dengan beberapa pelaku industri hiburan dan pariwisata di Bali. Sebelumnya kunjungan Gibran pada Sabtu pagi hanya untuk menikmati wisata kebugaran sambil bersih-bersih pantai dan sarapan bersama warga Bali. Kemudian pada malamnya dilanjutkan berdialog dengan anak muda.

Pada awalnya Gibran berdiskusi dengan beberapa pelaku UMKM bahkan anak muda yang diberi nama ‘Gibran Mendengar’. Namun, setelah itu Gibran melanjutkan dialog tersebut bersama pelaku industri hiburan dan pariwisata, acara itu diberi nama #GimmickGibran.

Dalam rangkaian dialog tersebut, ia menawarkan kelompok musisi untuk mengaktifkan kembali peran Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf). “Di sini ada yang setuju tidak kalau kira-kira seperti Bekraf itu dikuatkan lagi seperti sebelumnya? Seperti Bekraf ya?” katanya di Denpasar, Bali, Jumat lalu.

Pada kegiatan tersebut menjadi salah satu wadah masyarakat dalam menyampaikan aspirasinya soal Bali yang kurang menggali potensi musik dan kegiatan serupa, padahal konser-konser besar berpeluang menggaet banyak pengunjung didukung infrastruktur memadai yang sudah ada.

Menurutnya, dengan memperkuat kembali Bekraf maka potensi tersebut bisa dimunculkan, karena yang dibutuhkan adalah dukungan dari pemerintah, sementara sumber daya manusia anak muda dinilai sudah kreatif. Ia mengatakan jika ingin dibuat seratus kali lipat seperti K-Pop, memang diperlukan investasi yang tidak jangka pendek, karena dianggapnya K-Pop perlu puluhan tahun untuk berada di titik yang sekarang.

Dalam kegiatan diskusi tersebut, pasangan Prabowo Subianto di Pemilu 2024 itu juga mendengar beberapa aspirasi dari Pulau Dewata seperti pelaku pariwisata, usaha kreatif, dan industri pertanian. Menariknya, Gibran menyinggung atas niatnya yang ingin membangun pertanian pintar seperti yang disebut dalam debat keempat Pemilu 2024.


MYESHA FATINA RACHMAN I ANDIKA DWI I ANTARA I EKO ARI WIBOWO

Pilihan Editor: Soal Gimik Gemoy TPN Prabowo-Gibran, Begini Kata Ganjar dan Timnas AMIN

Berita terkait

Jokowi Berlakukan Kelas Rawat Inap Standar BPJS Kesehatan, Rumah Sakit Diklaim Sudah Siap

5 jam lalu

Jokowi Berlakukan Kelas Rawat Inap Standar BPJS Kesehatan, Rumah Sakit Diklaim Sudah Siap

Presiden Jokowi menerapkan kelas standar untuk rawat inap pasien BPJS Kesehatan. Dirut BPJS Kesehatan klaim pihak rumah sakit sudah siap.

Baca Selengkapnya

PDIP Tolak Wacana Revisi UU Kementerian Negara untuk Era Prabowo

5 jam lalu

PDIP Tolak Wacana Revisi UU Kementerian Negara untuk Era Prabowo

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mewanti-wanti bahwa kementerian negara yang ada saat ini sebenarnya sudah mampu merepresentasikan seluruh tanggung jawab negara.

Baca Selengkapnya

Profil Nahdlatul Wathan, Organisasi Massa Islam Pertama Bangun Ekosistem di IKN

5 jam lalu

Profil Nahdlatul Wathan, Organisasi Massa Islam Pertama Bangun Ekosistem di IKN

Nahdlatul Wathan (NW) menjadi organisasi massa Islam pertama yang membangun ekosistem di Ibu Kota Nusantara (IKN). Begini profilnya?

Baca Selengkapnya

Pengamat Usul Kementerian Perdagangan dan Perindustrian Kembali Digabung di Pemerintahan Prabowo

7 jam lalu

Pengamat Usul Kementerian Perdagangan dan Perindustrian Kembali Digabung di Pemerintahan Prabowo

Wacana penambahan kementerian di pemerintahan Prabowo berpotensi membebani anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN)

Baca Selengkapnya

Hasto PDIP Isyaratkan Belum Ada Momentum Tepat Pertemuan Megawati-Prabowo

8 jam lalu

Hasto PDIP Isyaratkan Belum Ada Momentum Tepat Pertemuan Megawati-Prabowo

Wacana pertemuan Prabowo-Megawati sudah dibicarakan sebelum lebaran Idulfitri pada 10 April 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Beri Sinyal Bansos Beras Dilanjutkan sampai Desember 2024

8 jam lalu

Jokowi Beri Sinyal Bansos Beras Dilanjutkan sampai Desember 2024

Dalam Pilpres 2024, pemberian bansos beras oleh Jokowi dikritik lawan politik hingga kelompok sipil sebagai upaya cawe-cawe.

Baca Selengkapnya

Pansel KPK Jadi Ujian Terakhir Presiden Jokowi, Memperbaiki atau Merusak?

9 jam lalu

Pansel KPK Jadi Ujian Terakhir Presiden Jokowi, Memperbaiki atau Merusak?

Sejumlah pihak menyatakan pembentukan Pansel KPK menjadi ujian terakhir bagi pemerintahan Presiden Jokowi. Pemberantasan korupsi semakin suram?

Baca Selengkapnya

Megawati: Saya Suka K-Pop, tapi Seni Budaya Indonesia Luar Biasa

10 jam lalu

Megawati: Saya Suka K-Pop, tapi Seni Budaya Indonesia Luar Biasa

Ketua Umum PDIP Megawati Sukarnoputri mengingatkan anak muda supaya memikirkan ulang seni budaya Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Jadi Presiden Kedua setelah Gus Dur Sambangi Kabupaten Muna

10 jam lalu

Jokowi Jadi Presiden Kedua setelah Gus Dur Sambangi Kabupaten Muna

Keterangan tertulis Sekretariat Presiden menyebut Jokowi disambut lautan masyarakat saat meninjau Pasar Laino Raha, Kabupaten Muna.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmi Hapus Sistem Kelas BPJS Kesehatan, Ini Penggantinya

11 jam lalu

Jokowi Resmi Hapus Sistem Kelas BPJS Kesehatan, Ini Penggantinya

Jokowi resmi menghapus sistem kelas melalui Perpres Nomor 59 tahun 2024 tentang Jaminan Kesehatan atau BPJS Kesehatan.

Baca Selengkapnya