Wakapolri Prediksi Kenaikan Mobilisasi Warga saat Libur Natal dan Tahun Baru 143,6 Persen

Reporter

Adil Al Hasan

Kamis, 21 Desember 2023 12:02 WIB

Wakapolri Komjen Agus Andrianto, memberikan sambutan didamping oleh Ibu Evi Agus Andrianto usai pelantikan di Mabes Polri, Senin 3 Juli 2023. TEMPO/Adelia

TEMPO.CO, Jakarta -Wakil Kepala Polri Komisaris Jenderal Agus Andrianto memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin 2023 di Lapangan Silang Monas Barat, Jakarta Pusat Kamis 21 Desember 2023. Kegiatan itu merupakan pengecekan akhir kesiapan personel serta sarana dan prasarana yang akan digunakan dalam operasi pengamanan Natal dan Tahun Baru 2024 atau Nataru.

“Sehingga diharapkan seluruh kegiatan pengamanan Natal 2023 serta Tahun Baru 2024 berjalan dengan optimal,” kata Agus saat memberikan pidato mewakili Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang absen Apel Pasukan Operasi Lilin 2023 pada Kamis, 21 Desember 2023.

Menurut Agus, operasi lilin itu akan dilaksanakan pada 22 Desember 2023 hingga 2 Februari 2024. Meski pengamanan Nataru merupakan tugas rutin, tetapi harus dipastikan berjalan aman, nyaman, dan lancar. “Tapi apapun tetap harus direncanakan, dipersiapkan, utamanya berkaitan dengan transportasi pasokan, dan distribusi bahan pokok,” kata dia.

Operasi Lilin 2023 ini melibatkan 129.923 personal yang tediri dari TNI, Polri, dan stakeholders lainnya. Adapun, personel itu akan ditempatkan pada 1.668 pos pengamanan, 670 pos pelayanan, dan 113 pos terpadu. “Untuk menjamin keamanan 49.676 objek pengamanan,” kata Agus.

Dalam gelaran apel tersebut, pasukan yang mengikuti terdiri dari aparat kepolisian, Tentara Nasional Indonesia atau TNI, kementrian dan lembaga terkait, dan pemerintah daerah. Menurut Agus, dalam survei Kementerian Perhubungan menunjukan ada potensi mobilisasi masyarakat akan meningkat pada perayaan Natal dan Tahun Baru 2024. “Diperkirakan 107,63 juta orang. Meningkat sebesar 143,65 persen atau 63,46 juta orang dibandingkan tahun sebelumnya,” kata dia.

Advertising
Advertising

Perayaan Nataru yang bertepatan dengan masa kampanye pemilihan umum atau Pemilu 2024, Agus menyebut ada potensi kerawanan yang lebih tinggi. “Oleh sebab itu, dalam rangka pengamanan Nataru didukung oleh TNI, kementerian lembaga, pemda, dan stakeholder terkait,” kata dia.

Selain itu, untuk menjamin pelaksanaan ibadah Natal berlangsung aman dan khidmat, Agus meminta jajarannya agar memastikan setiap lokasi beribadah sudah disterilisasi dan melibatkan ormas keagamaan dalam pengamanan sebagai wujud toleransi beragama. "Pastikan kehadiran negara pada setiap kegiatan ibadah masyarakat," kata dia.

Sementara, Agus mengatakan acaman terotisme juga menjadi tantangan yang serius dalam Nataru itu. Dia meminta agar jajarannya mengedepankan deteksi dini untuk mencegah pelaku teror melancarkan aksinya.

Selain itu, ia meminta agar aparat keamanan selalu menjaga ketat titik keramaian dan lokasi tempat ibadah Natal berlangsung. "Agar dapat memastikan tidak ada letupan sekecil apa pun dalam pelaksaan ibada Natal ataupun malam pergatian tahun," kata Agus.

Pilihan Editor: Operasi Lilin, Polda Metro Jaya Kerahkan 4.041 Personel Jaga Libur Natal dan Tahun Baru

Berita terkait

Wakapolri Berkunjung ke Destinasi Wisata Pulau Penyengat, Warga Keluhkan Kekurangan Air Bersih

3 Februari 2024

Wakapolri Berkunjung ke Destinasi Wisata Pulau Penyengat, Warga Keluhkan Kekurangan Air Bersih

Wakapolri mengapresiasi revitalisasi untuk Pulau Penyengat sehingga pulau ini semakin cantik dan mumpuni dikunjungi wisatawan.

Baca Selengkapnya

Wakapolri Klaim Pembagian 11 Ribu Paket Bansos di Batam tidak Politis: Murni Bantu Masyarakat

3 Februari 2024

Wakapolri Klaim Pembagian 11 Ribu Paket Bansos di Batam tidak Politis: Murni Bantu Masyarakat

Dalam pembagian bansos ini tersisip pesan pilpres satu putaran yang disampaikan oleh Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad

Baca Selengkapnya

Polri Bagikan Bansos, Gubernur Kepri Bicara Pilpres Satu Putaran dan Ajak Warga Pilih Capres yang Lanjutkan Jokowi

3 Februari 2024

Polri Bagikan Bansos, Gubernur Kepri Bicara Pilpres Satu Putaran dan Ajak Warga Pilih Capres yang Lanjutkan Jokowi

Di acara pembagian bansos Polri, Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad mengajak masyarakat memilih capres yang mau melanjutkan program Jokowi

Baca Selengkapnya

KAI Commuter Layani 14,8 Juta Penumpang KRL Selama Periode Natal dan Tahun Baru

9 Januari 2024

KAI Commuter Layani 14,8 Juta Penumpang KRL Selama Periode Natal dan Tahun Baru

Selama hari libur Nataru data volume pengguna tertinggi pada 30 Desember 2023 yaitu sebanyak 859.564 penumpang KRL.

Baca Selengkapnya

12 Hari Operasi Lilin 2023: 2.908 Kecelakaan Terjadi, 432 Orang Tewas

5 Januari 2024

12 Hari Operasi Lilin 2023: 2.908 Kecelakaan Terjadi, 432 Orang Tewas

Sepanjang Operasi Lilin 2023 berlangsung, kepolisian mencatatkan angka kecelakaan lalu lintas sebanyak 2.908 kejadian. Simak selengkapnya di sini:

Baca Selengkapnya

Jakarta Didatangi 287 Ribu Kendaraan dari Tol Cikampek Utama

5 Januari 2024

Jakarta Didatangi 287 Ribu Kendaraan dari Tol Cikampek Utama

Polri melaporkan jumlah kendaraan yang datang ke Jakarta dari Gerbang Tol Cikampek Utama mencapai 287.032 unit selama Operasi Lilin 2023.

Baca Selengkapnya

Akhir Libur Nataru, 500 Ribu Kendaraan Telah Kembali ke Jabotabek

3 Januari 2024

Akhir Libur Nataru, 500 Ribu Kendaraan Telah Kembali ke Jabotabek

Jasa Marga mencatatkan sebanyak 515.778 kendaraan kembali ke wilayah Jabotabek setelah libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023/2024.

Baca Selengkapnya

Tahun Baru, 34 Ribu Orang Penumpang Naik Kereta dari Yogyakarta

3 Januari 2024

Tahun Baru, 34 Ribu Orang Penumpang Naik Kereta dari Yogyakarta

PT KAI (Daop) 6 Yogyakarta mencatat sebanyak 34.034 orang naik kereta api (KA) dari seluruh stasiun di wilayah tersebut pada Senin, 1 Januari 2024.

Baca Selengkapnya

Kereta Cepat Whoosh Layani 220.227 Penumpang pada Natal dan Tahun Baru

3 Januari 2024

Kereta Cepat Whoosh Layani 220.227 Penumpang pada Natal dan Tahun Baru

PT KCIC mengapresiasi minat masyarakat yang menjadikan Whoosh sebagai pilihan utama selama libur Nataru.

Baca Selengkapnya

Puncak Arus Balik, Waspadai Gelombang Tinggi di Selat Bangka

1 Januari 2024

Puncak Arus Balik, Waspadai Gelombang Tinggi di Selat Bangka

Saat arus balik, tinggi gelombang hingga tujuh hari ke depandi sekitar perairan Selat Bangka diprakirakan berkisar 0.5 hingga 0.75 meter.

Baca Selengkapnya