Jokowi Resmikan Tiga Terminal, Harap Bisa Tingkatkan Konektivitas Antarkota

Rabu, 13 Desember 2023 19:15 WIB

Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menekan tombol klakson yang secara simbolis menandai peresmian Terminal Tingkir Salatiga, Terminal Paya Ilang Aceh, dan Terminal Anak Air di Sumatera Barat, di sela-sela kunjungan kerjanya di Salatiga, Jawa Tengah, pada Rabu 13 Desember 2023. ANTARA/Yashinta Difa

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan tiga terminal saat mengunjungi Kota Salatiga, Jawa Tengah, pada Rabu, 13 Desember 2023. Kepala negara mengharapkan pembangunan sarana dan prasarana transportasi dapat meningkatkan konektivitas antar kota.

Jokowi meresmikan terminal Tingkir secara langsung di Salatiga. Sementara Terminal Paya Ilang Kabupaten Aceh Tengah dan Terminal Anak Air Kota Padang, dia sahkan secara virtual di lokasi yang sama hari ini.

Total anggaran untuk pembangunan Terminal Tingkir, Terminal Paya Ilang, serta Terminal Anak Air menghabiskan biaya hingga Rp 151,7 miliar.

Presiden Jokowi mengatakan terminal-terminal ini dibangun dengan sangat modern, dilengkapi fasilitas yang nyaman. Ia menyebut ini tidak hanya berfungsi untuk naik turunnya penumpang.

“Tetapi, juga memiliki fungsi lain seperti pusat kegiatan UMKM, pusat perbelanjaan, pusat kegiatan sosial, dan lain-lain yang bisa mengintegrasikan moda transportasi lainnya,” kata Jokowi dalam sambutannya, seperti dipantau dari siaran langsung video Sekretariat Presiden.

Advertising
Advertising

Terminal Tingkir di Salatiga menghabiskan biaya hingga Rp 34,8 Miliar. Terminal ini melayani angkutan Antar Kota Antar Propinsi (AKAP), Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP), dan juga melayani angkutan pedesaan hingga total 235 bus per hari.

Sementara Terminal Paya Ilang yang terletak di Blang Kolak II, Kecamatan Bebesen, Kabupaten Aceh Tengah dengan luas lahan kurang lebih 0,98 hektar akan melayani penumpang angkutan bus AKAP, AKDP, dan juga perkotaan.

Biaya yang dihabiskan untuk pembangunan Terminal Paya Ilang mencapai Rp 22 miliar. Terminal ini dapat melayani penumpang dengan kuota 91 bus per hari.

Sedangkan untuk Terminal Anak Air Kota Padang yang berada di Anak Air, Lubuk Buaya, Koto Tengah, Sumatera Barat ini menghabiskan dana hingga Rp 94,8 miliar. Infrastruktur ini memiliki area seluas 2,7 hektar. Fungsi terminal ini melayani angkutan Bus AKAP, AKDP, dan perkotaaan untuk kemudahan mobilitas masyarakat dengan melayani 109 bus per hari.

“Kalau pas gak banyak penumpangnya gak terasa tapi begitu ada lonjakan penumpang akan terasa,” kata Jokowi.


DANIEL A. FAJRI

Pilihan Editor:
Nusron Wahid Sesalkan Pernyataan Anies soal Prabowo Tak Tahan Oposisi: Itu Mengkerdilkan Rekonsiliasi

Berita terkait

Terkini: Jokowi Sampai Pimpin Rapat Khusus Sebelum Permendag 36/2023 Terbit, Pabrik Smelter Nikel Meledak Lagi Kali Ini Milik PT KFI

54 menit lalu

Terkini: Jokowi Sampai Pimpin Rapat Khusus Sebelum Permendag 36/2023 Terbit, Pabrik Smelter Nikel Meledak Lagi Kali Ini Milik PT KFI

Presiden Jokowi sampai memimpin rapat khusus sebelum diterbitkannya revisi ketiga Peraturan Menteri Perdagangan atau Permendag 36/2023.

Baca Selengkapnya

9 Mantan Komisioner KPK Kirim Surat ke Jokowi soal Kriteria Pansel KPK

1 jam lalu

9 Mantan Komisioner KPK Kirim Surat ke Jokowi soal Kriteria Pansel KPK

Pemilihan Pansel KPK patut menjadi perhatian karena mereka bertugas mencari figur-figur komisioner dan Dewan Pengawas KPK mendatang.

Baca Selengkapnya

Pansel KPK Tuai Perhatian dari Sejumlah Kalangan, Istana dan DPR Beri Respons

2 jam lalu

Pansel KPK Tuai Perhatian dari Sejumlah Kalangan, Istana dan DPR Beri Respons

Pembentukan Pansel Capim KPK menuai perhatian dari sejumlah kalangan. Pihak Istana dan DPR beri respons ini.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sampai Pimpin Rapat Revisi Ketiga Permendag 36/2023, Ada Apa?

2 jam lalu

Jokowi Sampai Pimpin Rapat Revisi Ketiga Permendag 36/2023, Ada Apa?

Presiden Jokowi memimpin rapat khusus sebelum diterbitkannya revisi ketiga Permendag 36/2023tentang larangan pembatasan barang impor.

Baca Selengkapnya

Kejati Aceh Periksa Ketua BRA Suhendri sebagai Saksi Korupsi Anggaran Budi Daya Ikan Kakap Rp 15 Miliar

6 jam lalu

Kejati Aceh Periksa Ketua BRA Suhendri sebagai Saksi Korupsi Anggaran Budi Daya Ikan Kakap Rp 15 Miliar

Kejati Aceh memeriksa Ketua Badan Reintegrasi Aceh (BRA) Suhendri perihal dugaan korupsi penyimpangan dan pengadaan budi daya ikan kakap.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tak Diundang ke Rakernas PDIP, Pengamat Sebut Hukuman Politik

7 jam lalu

Jokowi Tak Diundang ke Rakernas PDIP, Pengamat Sebut Hukuman Politik

Djarot mengatakan Jokowi dan Ma'ruf tidak diundang ke Rakernas PDIP lantaran keduanya sedang sibuk dan menyibukkan diri.

Baca Selengkapnya

Jokowi Revisi Aturan Impor agar Ribuan Kontainer Barang Tak Menumpuk di Pelabuhan, Ini Poin-poin Ketentuannya

7 jam lalu

Jokowi Revisi Aturan Impor agar Ribuan Kontainer Barang Tak Menumpuk di Pelabuhan, Ini Poin-poin Ketentuannya

Menteri Airlangga mengatakan ada beberapa poin dalam Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 8 Tahun 2024 yang direvisi oleh Peresiden Jokowi. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Bos BPJS Kesehatan soal Penerapan Perbedaan Kelas Saat Ini: Mau-maunya Rumah Sakit Sendiri

8 jam lalu

Bos BPJS Kesehatan soal Penerapan Perbedaan Kelas Saat Ini: Mau-maunya Rumah Sakit Sendiri

Dirut BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti menjelaskan empat pengertian dari KRIS yang masih dibahas bersama dengan DPR dan lembaga terkait.

Baca Selengkapnya

Reaksi Istana hingga KSP Soal PDIP Tak Undang Jokowi dan Ma'ruf Amin ke Rakernas

8 jam lalu

Reaksi Istana hingga KSP Soal PDIP Tak Undang Jokowi dan Ma'ruf Amin ke Rakernas

Ali Ngabalin mengatakan Presiden Jokowi disibukkan dengan seabrek jadwal.

Baca Selengkapnya

Bahas RUU Kementerian Negara Bersama Pemerintah, DPR Tunggu Surpres Jokowi

16 jam lalu

Bahas RUU Kementerian Negara Bersama Pemerintah, DPR Tunggu Surpres Jokowi

Baleg DPR siapa menteri yang ditunjuk presiden untuk membahas RUU Kementerian Negara.

Baca Selengkapnya