Janji Berantas Kemiskinan, Gibran: Tenang Saja Pak Prabowo, Saya Sudah di Sini

Kamis, 26 Oktober 2023 07:05 WIB

Pasangan Bakal Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka menyampaikan sambutan saat menyerahkan syarat pencalonan menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Kantor KPU, Jakarta, Rabu, 25 Oktober 2023. Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi mendaftarkan diri ke KPU sebagai calon presiden dan calon wakil presiden peserta Pilpres 2024 dengan diantar sejumlah Ketua Umum Partai Koalisi Indonesia Maju (KIM). TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden Prabowo Subianto mengatakan tidak ingin berpidato panjang. Menurut dia, waktu itu akan dipergunakan untuk perjalanan menuju kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), di Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, untuk memenuhi waktu pendaftaran.

Prabowo menjelaskan, hari itu, Rabu, 25 Oktober 2023, adalah waktu yang sudah dihitung untuk pendaftaran dia dan Gibran Rakabuming Raka. "Ini adalah hari, tanggal, dan waktu yang sudah dihitung sesuai hajat kami. Kami akan penuhi," kata Menteri Pertahanan, itu.

Prabowo berterima kasih kepada para pendukung dan partai pengusungnya. Bersama Gibran, dia mengatakan kepada pendukungnya, akan membawa perubahan kepada Indonesia. "Karena kita menghadapi titik yang sangat penting dalam sejarah bangsa Indonesia," tutur dia.

Prabowo menjelaskan "titik penting" itu sebagai langkah menuju Indonesia sebagai negara hebat. Bebas dari kemiskinan, kelaparan, dan anak-anak-di negara ini Indonesia yang kekurangan gizi. "Indonesia yang anak-anaknya akan tumbuh sehat, kuat, gembira, dan cerdas," ujar Prabowo, lantang.

Ketua Umum Partai Gerindra itu juga melontarkan janji untuk memanfaatkan kekayaan di Indonesia dipergunakan selayaknya kepada seluruh masyarakat. Menurut Prabowo, itu adalah tekad dia dan Gibran. "Saya tidak akan berpidato panjang, saya hanya menyampaikan, seluruh jiwa raga kami untuk rakyat Indonesia," kata dia.

Seusai menutup pidato, Prabowo merangkul Gibran yang berdiri tepat di belakangnya. Gibran langsung berdiri di depan mik, lalu menyampaikan rencana program yang akan dijalankan saat terpilih di Pemilihan Umum 2024. Dia menjelaskan berbagai program, termasuk pemberian dana abadi kepada santri dan program atasi stunting bagi anak.

Gibran juga berjanji akan melanjutkan dan menyempurnakan program yang sebelumnya dibuat Presiden Joko Widodo atau Jokowi, ayahnya. "Tenang saja Pak Prabowo. Tenang saja, saya sudah ada di sini," ucap Gibran, disambut tepuk tangan.

Pilihan Editor: FX Rudy Minta Gibran Mundur dan Kembalikan KTA ke DPC PDIP Solo

Berita terkait

KPU Bantah Gugatan NasDem soal Penggelembungan Suara PDIP di Sumut

1 jam lalu

KPU Bantah Gugatan NasDem soal Penggelembungan Suara PDIP di Sumut

NasDem mengungkapkan salah satu penyebab perolehan suara mereka berkurang karena KPU salah mengisi jumlah suara sah mereka.

Baca Selengkapnya

PDIP Tolak Wacana Revisi UU Kementerian Negara untuk Era Prabowo

2 jam lalu

PDIP Tolak Wacana Revisi UU Kementerian Negara untuk Era Prabowo

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mewanti-wanti bahwa kementerian negara yang ada saat ini sebenarnya sudah mampu merepresentasikan seluruh tanggung jawab negara.

Baca Selengkapnya

Nihil Pendaftar, Pilkada Solo 2024 Dipastikan Tak Ada Calon Independen

3 jam lalu

Nihil Pendaftar, Pilkada Solo 2024 Dipastikan Tak Ada Calon Independen

Pilkada Solo 2024 tahun ini tidak diramaikan dengan hadirnya calon independen.

Baca Selengkapnya

Pengamat Usul Kementerian Perdagangan dan Perindustrian Kembali Digabung di Pemerintahan Prabowo

4 jam lalu

Pengamat Usul Kementerian Perdagangan dan Perindustrian Kembali Digabung di Pemerintahan Prabowo

Wacana penambahan kementerian di pemerintahan Prabowo berpotensi membebani anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN)

Baca Selengkapnya

KPU Sanggah 16 Ribu Suara PPP di Sumut Pindah ke Partai Garuda

4 jam lalu

KPU Sanggah 16 Ribu Suara PPP di Sumut Pindah ke Partai Garuda

KPU menyanggah belasan ribu suara hasil pemilihan DPR RI untuk PPP di Sumut berpindah ke Partai Garuda.

Baca Selengkapnya

Hasto PDIP Isyaratkan Belum Ada Momentum Tepat Pertemuan Megawati-Prabowo

5 jam lalu

Hasto PDIP Isyaratkan Belum Ada Momentum Tepat Pertemuan Megawati-Prabowo

Wacana pertemuan Prabowo-Megawati sudah dibicarakan sebelum lebaran Idulfitri pada 10 April 2024.

Baca Selengkapnya

Sudirman Said Batal Jadi Calon Independen di Pilkada Jakarta, Relawan Jajaki Peluang Ini

9 jam lalu

Sudirman Said Batal Jadi Calon Independen di Pilkada Jakarta, Relawan Jajaki Peluang Ini

Relawan Sudirman Said, Teguh Stiawan, menjajaki peluang lain untuk Sudirman Said agar tetap maju di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Relawan Ungkap Alasan Sudirman Said Batal Jadi Calon Independen di Pilkada Jakarta

10 jam lalu

Relawan Ungkap Alasan Sudirman Said Batal Jadi Calon Independen di Pilkada Jakarta

Relawan Sudirman Said, Teguh Stiawan, mengungkapkan alasan batal mencalonkan eks Menteri ESDM tersebut di Pilkada Jakarta sebagai calon independen.

Baca Selengkapnya

Sekjen Gerindra Bicara Bobby Nasution, Jokowi jadi Penasihat Prabowo, hingga Revisi UU Kementerian Negara

11 jam lalu

Sekjen Gerindra Bicara Bobby Nasution, Jokowi jadi Penasihat Prabowo, hingga Revisi UU Kementerian Negara

Sekretaris Jenderal Partai Gerindra, Ahmad Muzani, menjawab sejumlah isu politik yang berkembang.

Baca Selengkapnya

Gibran ke UEA dan Qatar selama Sepekan, Laporkan Penggunaan Dana Hibah untuk Kota Solo

11 jam lalu

Gibran ke UEA dan Qatar selama Sepekan, Laporkan Penggunaan Dana Hibah untuk Kota Solo

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka melakukan kunjungan kerja ke Uni Emirat Arab (UEA) dan Qatar mulai Senin hingga Jumat, 13-17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya