Panen Sarang Burung Walet Ditunda Karena Gelombang Tinggi

Reporter

Editor

Senin, 11 Mei 2009 15:49 WIB

TEMPO Interaktif, Kebumen: Panen tradisional sarang burung walet di Kebumen, yang semula dijadwalkan Senin (11/5), ditunda karena gelombang pasang mencapai mulut gua. "Kami tak mau ambil resiko, sangat berbahaya," kata Kepala Bidang Pendapatan Kebumen, Yoso Raharjo.

Yoso mengatakan pengunduh--orang yang biasa memanen--sudah berusaha masuk gua. Namun, ganasnya ombak membuat panen tradisional tersebut gagal.

Dalam setahun, pengunduhan wallet secara tradisional dilakukan sebanyak empat kali. Dalam sekali pengunduhan, mereka mendapatkan minimal 13 kilogram sarang burung walet.

Sebelum melakukan pengunduhan, kata Yoso, terlebih dahulu dilakukan prosesi ritual unduh sarang wallet. Ritual tersebut sudah dilakukan sejak akhir bulan lalu.

Menurut Kepala Unit Pelaksana Teknis Burung Walet Kebumen, Puryono, ada tiga lokasi pengunduhan sarang burung wallet. Ketiganya yakni di gua Karangbolong di Kecamatan Buayan serta Gua Pasir dan Gua Karangduwur Kecamatan Ayah. Semua gua tersebut letaknya di dinding jurang yang menghadap laut selatan. "Pengunduhan bisa dilakukan saat gelombang surut," kata Puryono.

Yoso menambahkan, dari tahun ke tahun, hasil pengunduhan sarang burung wallet di Kebumen terus mengalami penurunan. Pada tahun 2000, sarang burung yang dapat diunduh mencapai 163,25 kilogram. "Tahun 2007 turun drastis, yakni hanya mencapai 42,82 kilogram," ujar Yoso.

Terakhir, pada tahun 2008, selama dua kali pengunduhan, hasilnya hanya mencapai 22,16 kilogram. Panen biasa dilakukan pada Januari, Maret, Agustus, dan Oktober.

ARIS ANDRIANTO

Berita terkait

7 Manfaat Sarang Walet untuk Kesehatan dan Kecantikan

19 September 2023

7 Manfaat Sarang Walet untuk Kesehatan dan Kecantikan

Sarang walet memiliki banyak manfaat, untuk kesehatan, kebugaran, hingga kecantikan. Tak heran, jika harganya sangat mahal. Berikut ini informasinya.

Baca Selengkapnya

Berharga Selangit, Ini Manfaat Sarang Burung Walet buat Kesehatan

13 November 2019

Berharga Selangit, Ini Manfaat Sarang Burung Walet buat Kesehatan

Harga sarang burung walet sangat tinggi. Namun, khasiat sarang ini buat kesehatan diklaim melimpah.

Baca Selengkapnya

Kabut Asap, Produksi Sarang Walet di Lubuklinggau Menurun  

2 November 2015

Kabut Asap, Produksi Sarang Walet di Lubuklinggau Menurun  

Selain produksinya menurun, kualitas dan bentuk sarang walet
yang dihasilkan juga lebih kecil dari sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Ekspor Sarang Walet Indonesia Mencapai 5,2 Juta Dolar AS

4 Juli 2015

Ekspor Sarang Walet Indonesia Mencapai 5,2 Juta Dolar AS

Realisasi perdagangan sarang walet Indonesia ke Cina, pada Januari-Mei 2015 tercatat mencapai 5,2 juta dolar AS,

Baca Selengkapnya

Parepare Tata Budidaya Walet Agar Tak Ganggu Lingkungan  

21 Januari 2011

Parepare Tata Budidaya Walet Agar Tak Ganggu Lingkungan  

Pelaksana tugas Walikota Parepare Sjamsu Alam, mengkritik pelaksanaan budidaya walet yang terkesan semerawut di kota itu. Untuk mengatasi kesemerawutan ini, pemerintah mengusulkan peraturan daerah (perda) yang secara khusus menata pelaksanaan budidaya walet.

Baca Selengkapnya

Usaha Sarang Walet di Parepare Bakal Ditertibkan

30 November 2010

Usaha Sarang Walet di Parepare Bakal Ditertibkan

Rumah walet yang ada di Kota Parepare saat ini sangat tidak beraturan dan tersebar di mana-mana, ujar Andi Faisal di kantornya, Selasa (30/11). Aturan soal letak budi daya burung walet diharapkan rampung secepatnya.

Baca Selengkapnya

Sebagian Besar Usaha Sarang Walet di Tangerang Tak Berizin

2 Februari 2005

Sebagian Besar Usaha Sarang Walet di Tangerang Tak Berizin

Padahal usaha sarang walet selama ini bisa menghasilkan keuntungan milyaran rupiah. Ironisnya, retribusi dari usaha ini yang masuk ke kas daerah hanya 40 juta pertahun.

Baca Selengkapnya