Ajak Banyak Petani Ikut Judi Togel, Bandar di Karawang Ditangkap

Jumat, 4 Agustus 2023 17:22 WIB

Ilustrasi judi online.

TEMPO.CO, Karawang - Polisi menangkap OS, 38 tahun seorang bandar judi togel online di Karawang, Jawa Barat. Ia ditangkap karena terbukti menyelenggarakan judi togel secara online yang diikuti oleh 1.825 orang pemain. "Kebanyakan para peserta judi togel itu adalah petani," ujar Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono, saat jumpa Pers di Polres Karawang, Jumat, 4 Agustus 2023.

Wirdhanto menuturkan, OS ditangkap karena sudah meresahkan masyarakat di Desa Karangsinom, Kecamatan Tirtamulya, Kabupaten Karawang. Masyarakat Karangsinom, ujar Wirdhanto sudah gerah dengan kelakuan sejumlah petani mereka yang menjadi doyan judi togel. "Di situ menyasar para pemainnya adalah warga di satu kampung itu sendiri," kata Wirdhanto.

Dalam menjalankan aksinya, ujar Wirdhanto, OS merayu para petani dan sejumlah warga akan memberi keuntungan di awal. Kabar itu kemudian menyebar dari mulut ke mulut dan akhirnya ramai di masyarakat. Mendengar hal itu, ujar Wirdhanto, Kepala Desa setempat berupaya menegur warga yang ikut judi togel "Namun tidak digubris warga," katanya.

"Namun karena masyarakat sepertinya sudah ada yang menjadikan judi ini sebagai kesenangan, ini yang menjadi permasalahan," Wirdhanto menambahkan.

Kepala Desa Karangsinom Nano Karno mengakui beberapa kali menegur warga agar tak berjudi togel online namun tak diindahkan. Karena itu ia berterimakasih kepada Polres Karawang tang telah bertindak memberantas judi togel di desanya.

Advertising
Advertising

"Saya mengucapkan terimakasih kepada Bapak Kapolres Karawang dan jajaran yang telah melakukan penangkapan dan ditindaklanjuti. Yang beliau katakan, memang saya selalu bersosialisasi jangan sampai main judi. Tapi ya namanya masyarakat, apalagi dilakukan sembunyi - sembunyi," kata Nano.

Wirdhanto berharap masyarakat melapor jika mendapati ada praktek judi online di wilayah Kabupaten Karawang. Pihaknya akan menindaklanjuti dengan penegakan hukum.

Wirdhanto mengatakan, pria yang bekerja sebagai buruh harian lepas itu membuat website judi online sendiri, bernama Togel Mandiri. Berdasarkan hasil pemeriksaan, OS mengaku belajar membuat website judi online secara otodidak. "Judi online tersebut kemudian ia kendalikan seorang diri. Website itu terafiliasi untuk togel di Sydney (Australia), Taiwan, dan Hongkong," kata Wirdhanto.

Hasil pemeriksaan, para petani setiap harinya menyetorkan uang Rp 5 ribu hingga Rp 7 ribu kepada OS. Dalam satu bulan, OS bisa mengantongi keuntungan sebesar Rp 5 juta. "Pelaku sudah melakukan kegiatan ini sudah satu tahun lamanya. Sehingga estimasi keuntungannya bisa mencapai Rp 60 juta sampai dengan Rp 100 juta rupiah untuk keuntungannya," kata Wirdhanto.

Atas perbuatannya, OS dijerat Pasal 303 KUHPidana tentang perjudian dengan ancaman hukuman sembilan tahun penjara. Polisi juga sedang menyelidiki lebih lanjut apakah OS memiliki keterkaitan dengan pihak lain.

Pilihan Editor: PPATK Temukan Aliran Judi Online Hingga Rp 115 Triliun, Mengalir ke Pelajar Hingga Polisi

Berita terkait

Stres Kalah Judi Slot? Begini Cara Menghentikan Kecanduannya

3 jam lalu

Stres Kalah Judi Slot? Begini Cara Menghentikan Kecanduannya

Ada beberapa cara menghilangkan kecanduan berjudi online atau judi slot yang memerlukan dukungan orang terdekat dan bantuan ahli psikologi.

Baca Selengkapnya

Sederet Fakta Modeling Budidaya Ikan Nila Salin yang Diresmikan Jokowi di Karawang

2 hari lalu

Sederet Fakta Modeling Budidaya Ikan Nila Salin yang Diresmikan Jokowi di Karawang

Presiden Jokowi mengatakan pembukaan modeling Budidaya Ikan Nila Salin (BINS) ini karena ada permintaan pasar yang sangat besar. Berikut sederet fakta

Baca Selengkapnya

Jokowi Tinjau Pasar di Karawang: Stok dan Harga Bahan Pokok Baik

2 hari lalu

Jokowi Tinjau Pasar di Karawang: Stok dan Harga Bahan Pokok Baik

Jokowi juga menyebut harga sejumlah bahan pokok mengalami penurunan.

Baca Selengkapnya

Polri Ungkap 115 Kasus Judi Online dalam Dua Pekan Terakhir, Tangkap 142 Tersangka

2 hari lalu

Polri Ungkap 115 Kasus Judi Online dalam Dua Pekan Terakhir, Tangkap 142 Tersangka

Polri juga mengajukan permintaan pemblokiran 2.862 situs judi online ke Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo).

Baca Selengkapnya

Jokowi Kunjungan ke Karawang untuk Panen Ikan Nila

2 hari lalu

Jokowi Kunjungan ke Karawang untuk Panen Ikan Nila

Presiden Jokowi juga akan meresmikan Modeling Kawasan Tambak Budi Daya Ikan Nila Salin.

Baca Selengkapnya

Polri Usulkan ke Kementerian Kominfo Blokir 2.862 Situs Diduga Tawarkan Judi Online

2 hari lalu

Polri Usulkan ke Kementerian Kominfo Blokir 2.862 Situs Diduga Tawarkan Judi Online

Polisi telah menangkap 142 tersangka dari 115 kasus judi online dalam rentang pada periode 23 April hingga 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Kemenperin: Pabrik Motor Listrik Baru Akan Groundbreaking Pekan Depan, Luasnya 54 Hektare

3 hari lalu

Kemenperin: Pabrik Motor Listrik Baru Akan Groundbreaking Pekan Depan, Luasnya 54 Hektare

Merek motor listrik ini sudah dijual di Indonesia, tetapi produksinya masih dilakukan di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Daftar 5 Negara Pemain Judi Online Terbanyak, Indonesia Tertinggi

5 hari lalu

Daftar 5 Negara Pemain Judi Online Terbanyak, Indonesia Tertinggi

Indonesia muncul sebagai negara dengan jumlah pemain judi online terbanyak di dunia, menurut survei DroneEmprit

Baca Selengkapnya

Mengapa Beras Tetap Mahal saat Harga Gabah Terpuruk? Ini Penjelasan Bulog

7 hari lalu

Mengapa Beras Tetap Mahal saat Harga Gabah Terpuruk? Ini Penjelasan Bulog

Diretur Utama Bulog, Bayu Krisnamurthi menjelaskan penyebab masih tingginya harga beras meskipun harga gabah di petani murah.

Baca Selengkapnya

Satgas Judi Online akan Fokus Menindak Bandar

7 hari lalu

Satgas Judi Online akan Fokus Menindak Bandar

Satgas pemberantasan judi online akan fokus menangani para bandar. Pemerintah masih menyusun formula kerja satgas.

Baca Selengkapnya