Relawan Ganjar Jatim soal Relawan Gibran Dukung Prabowo: Kalau Kader PDIP Harus Tegak Lurus

Reporter

Tempo.co

Minggu, 21 Mei 2023 16:28 WIB

Juru bicara Kelompok 78 Saleh Mukadar (kanan) dan Sihar Sitorus (kiri). ANTARA/Puspa Perwitasari

TEMPO.CO, Surabaya - Ketua Laskar Ganjar Pranowo Jawa Timur Saleh Ismail Mukadar mengatakan relawan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming yang diberitakan mendukung Prabowo Subianto belum tentu kader PDI Perjuangan. Saleh masih yakin bahwa semua kader PDIP tegak lurus pada instruksi Ketua Umum Megawati Soekarnoputri untuk mendukung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden.

“Siapa saja bisa mengatasnamakan relawan Gibran,” kata Saleh yang juga mantan Ketua Dewan Pimpinan Cabang PDIP Surabaya itu saat dihubungi, Ahad, 21 Mei 2023.

Saleh berujar siapa saja bisa mengumpulkan orang dan mengaku sebagai relawan Jokowi atau relawan Gibran. Dengan menyandang sebutan relawan, mereka bisa bebas mendukung capres, baik Prabowo maupun Anies Baswedan.

“Pendukung dan relawan Ganjar semuanya cukup cerdas untuk bisa ditipu dengan trik murahan seperti itu. Jadi kami enggak ada masalah,” tutur Saleh yang pernah menjadi Ketua Umum Persebaya Surabaya.

Saleh yakin Gibran pun tegak lurus pada perintah partai. Apalagi yang bersangkutan juga sudah mengatakan bahwa tetap setia pada PDIP. “Hanya apa salahnya sebagai wali kota ia menerima (kunjungan) seorang menteri,” kata Saleh.

Sebelumnya pertemuan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto berbuntut pemanggilan oleh DPP PDIP. Gibran pun diminta datang ke Jakarta untuk menghadap Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto pada Senin, 22 Mei 2023.

Hal itu terungkap saat Gibran ditemui awak media saat hadir dalam acara pembukaan Anniversary 29 Iron Buffalo Motor Antik Solo di Benteng Vastenburg Solo, Sabtu, 20 Mei 2023.

Awalnya dalam sesi wawancara, sejumlah wartawan bertanya kepada Gibran tentang ada tidaknya dampak pertemuan antara dirinya dengan Prabowo pada Jumat malam, 19 Mei 2023. Semula ia menuturkan bahwa Senin pagi, 22 Mei 2023 berencana ke Jakarta untuk menghadap DPP PDIP. "Bukan teguran, tapi saya hari Senin pagi (22 Mei 2023) saya menghadap ke DPP," ungkap Gibran.

Ditanya apakah pemanggilan itu berkaitan dengan pertemuannya dengan Prabowo yang dihadiri juga oleh para relawan Jokowi dan Gibran, putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu mengatakan ada kemungkinan. "Ya, mungkin juga terkait pertemuan itu," kata Gibran.

Namun, Gibran menjelaskan bahwa dalam pertemuan Jumat malam dengan Prabowo tidak ada sangkut pautnya dengan pertemuan Prabowo dengan Relawan Jokowi dan Gibran, termasuk ketika ada pernyataan dukungan dari para relawan Jokowi dan Gibran terhadap pencalonan Prabowo sebagai presiden.

"Kemarin (Jumat malam) saya dan Pak Prabowo hanya makan malam saja. Nggak ada yang spesifik. Posisi saya sebagai Wali Kota dan Pak Prabowo Menteri Pertahanan," tuturnya.

Adapun pada saat Prabowo bertemu dengan para relawan Jokowi dan relawan Gibran, Gibran menyatakan ia tidak bergabung dan tidak ikut membuat pernyataan dukungan untuk Prabowo. "Waktu orasi kan saya minggir. Tidak pernah keluar dari mulut saya tentang mendukung capres. Kalau saya disuruh mengumpulkan (relawan), bukan berarti saya mendukung capres," katanya lagi.


SEPTIA RYANTHIE

Pilihan Editor: Relawan Jokowi - Gibran Dukung Prabowo, Ganjar: Saya Bukan Penakut

Berita terkait

Gerindra Sebut Ketidakhadiran Prabowo di Halalbihalal PKS Bukan Sinyal Penolakan

8 jam lalu

Gerindra Sebut Ketidakhadiran Prabowo di Halalbihalal PKS Bukan Sinyal Penolakan

Sufmi Dasco membantah, ketidakhadiran Presiden Terpilih Prabowo Subianto dalam acara Halalbihalal yang digelar PKS merupakan sinyal penolakan

Baca Selengkapnya

Selain soal Sikap Politik, Hasto Sebut Rakernas PDIP Akan Bahas Strategi Hadapi Pilkada 2024

10 jam lalu

Selain soal Sikap Politik, Hasto Sebut Rakernas PDIP Akan Bahas Strategi Hadapi Pilkada 2024

Rakernas PDIP yang berlangsung pada 24 sampai 26 April itu akan memutuskan target di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Prabowo Tak Hadiri Halalbihalal PKS, Pengamat Sebut Sinyal Penolakan

10 jam lalu

Prabowo Tak Hadiri Halalbihalal PKS, Pengamat Sebut Sinyal Penolakan

Pakar menduga, Prabowo belum menemukan titik temu untuk membuka komunikasi dengan PKS.

Baca Selengkapnya

PKS Berharap Prabowo Ajak Gabung Koalisi seperti PKB dan NasDem

11 jam lalu

PKS Berharap Prabowo Ajak Gabung Koalisi seperti PKB dan NasDem

PKS berharap didatangi Presiden Terpilih Prabowo Subianto untuk diajak bergabung ke koalisi pemerintahan mendatang.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

11 jam lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Hadapi Pilkada 2024, PDIP: Solid dan Jangan Tertipu yang Mengaku Sahabat tapi Berkhianat

12 jam lalu

Hadapi Pilkada 2024, PDIP: Solid dan Jangan Tertipu yang Mengaku Sahabat tapi Berkhianat

Dalam rapat partai di Majalengka, Hasto minta kader PDIP waspadai pihak mengaku sahabat tapi sebenarnya pengkhianat.

Baca Selengkapnya

Sekjen PKS Beri Sinyal Gabung ke Prabowo: Kami Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

12 jam lalu

Sekjen PKS Beri Sinyal Gabung ke Prabowo: Kami Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

PKS beri sinyal bakal bergabung dengan pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka setelah dua periode berada di luar pemerintah.

Baca Selengkapnya

Soal Sikap Usai Pilpres 2024, PDIP Akan Pertimbangkan Suara dari Bawah

12 jam lalu

Soal Sikap Usai Pilpres 2024, PDIP Akan Pertimbangkan Suara dari Bawah

Penentuan PDIP usai Pilpres 2024 nantinya akan dibahas dalam rakernas bersamaan dengan evaluasi peta politik pada pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

PDIP Khawatirkan Fenomena Calon Pemimpin Harus Punya Uang dan Koneksi dengan Aparat

13 jam lalu

PDIP Khawatirkan Fenomena Calon Pemimpin Harus Punya Uang dan Koneksi dengan Aparat

Sekjen PDIP, Hasto, mengatakan kondisi demokrasi Indonesia sedang terguncang akibat pragmatisme politik berlebihan di pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

14 jam lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya