Pesan Yandri Susanto untuk 878 Calon Jamaah Haji Kota Serang

Kamis, 11 Mei 2023 17:01 WIB

Wakil Ketua MPR RI Yandri Susanto.

INFO NASIONAL – Wakil Ketua MPR Yandri Susanto, menyampaikan pesan untuk 878 calon jamaah haji kota Serang. Pesan itu dia sampaikan saat menghadiri Bimbingan Manasik Haji untuk calon jamaah haji kota Serang di Gedung Serba Guna Masjid Raya Al Bantani Provinsi Banten, kota Serang, Banten, Rabu 10 Mei 2023.

"Yang paling utama adalah menjaga hati dan meluruskan niat dalam melaksanakan ibadah haji. Tidak boleh melaksanakan haji karena riya atau ingin dipuji orang lain," kata dia.

Menurut Yandri, para calon jamaah haji akan menghadapi godaan syaitan yang ingin menggelincirkan niat beribadah haji. "Karena itu para calon jamaah haji agar lebih banyak zikir dan shalawat agar hati tetap terjaga," ujar Anggota Komisi VIII DPR RI ini.

Dia juga berpesan kepada para calon jamaah haji untuk menjaga kesehatan. Sebab, ibadah haji lebih banyak membutuhkan fisik.

"Wukuf di padang Arafah, thawaf mengelilingi Ka'bah, Sa'i dari Shafa ke Marwah memerlukan fisik yang baik. Wukuf, Thawaf, Sa' tidak bisa diwakilkan karena itu para calon jamaah haji harus sehat secara fisik," tutur anggota DPR dari Dapil Banten II meliputi Kabupaten dan Kota Serang, serta Kota Pandeglang.

Advertising
Advertising

Yandri pun berpesan kepada para calon jamaah haji untuk menjaga nama baik Indonesia di Tanah Suci. "Para calon jamaah haji harus menjaga kekompakan, jangan sampai terjadi keributan, atau perilaku-perilaku yang merugikan jamaah itu sendiri," ujar dia.

Menurut dia, jika ketiga hal itu bisa dijaga (meluruskan niat dan menjaga hati, menjaga kesehatan, dan menjaga nama baik bangsa), para calon jamaah haji bisa mendapatkan haji mabrur. "Tapi kalau niat calon jamaah haji sudah melenceng, secara fisik tidak sehat, dan tidak menjaga kesetiakawanan sosial di antara para jamaah, pelaksanaan ibadah haji akan terganggu. Ketiganya merupakan kunci untuk mendapatkan haji mabrur," ujar dia.

Bimbingan Manasik Haji bertema "Haji Berkeadilan dan Ramah Lansia" untuk calon jamaah haji kota Serang tahun 1444 H/2023 M dihadiri Walikota Serang Syafrudin, Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Banten Nanang Fathurochman, Ketua MUI Kota Serang K.H. Hidayatullah HS, para petugas haji, dan para calon jamaah haji kota Serang. (*)

Berita terkait

PHE Menjamin Kesempatan yang Setara bagi Perempuan

1 jam lalu

PHE Menjamin Kesempatan yang Setara bagi Perempuan

Nicke Widyawati, perempuan Tangguh yang menjadikan Pertamina sebuah perusahaan energi nasional yang mendunia, adalah contoh konkret peranan penting perempuan di industri energi.

Baca Selengkapnya

PNM Apresiasi Karyawan dan Unit Kerja Terbaik

4 jam lalu

PNM Apresiasi Karyawan dan Unit Kerja Terbaik

PNM Excellence Award 2024 merupakan ajang tahunan untuk pemberian penghargaan atas capaian karyawan dan unit kerja PNM.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Ajak Kukuhkan Kembali Persatuan dan Kesatuan Bangsa

5 jam lalu

Bamsoet Ajak Kukuhkan Kembali Persatuan dan Kesatuan Bangsa

Bambang Soesatyo mengajak seluruh elemen bangsa mempererat tali silaturahmi untuk mengukuhkan kembali persatuan dan kesatuan bangsa saat menghadiri halal bihalal PKS.

Baca Selengkapnya

Tidak Berstatus Internasional, Bandara Adi Soemarmo tetap Layani Penerbangan Haji 2024

16 jam lalu

Tidak Berstatus Internasional, Bandara Adi Soemarmo tetap Layani Penerbangan Haji 2024

Bandara Adi Soemarmo Solo tidak lagi menyandang status sebagai bandara internasional. Tapi tetap layani penerbangan haji.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi IKA Jayabaya, Tetap Eksis Selenggarakan Kegiatan Positif

17 jam lalu

Bamsoet Apresiasi IKA Jayabaya, Tetap Eksis Selenggarakan Kegiatan Positif

Dari kampus Jayabaya telah lahir tokoh-tokoh nasional dan sumberdaya-sumberdaya manusia

Baca Selengkapnya

Pengangkatan Girder Pertama Proyek Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B

17 jam lalu

Pengangkatan Girder Pertama Proyek Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B

Light Rail Transit (LRT) Jakarta Fase 1B sebagai salah satu solusi untuk mengatasi masalah transportasi yang kronis di ibu kota.

Baca Selengkapnya

Upaya Wali Kota Zul Elfian Wujudkan Solok Kota Bersih dan Hijau

18 jam lalu

Upaya Wali Kota Zul Elfian Wujudkan Solok Kota Bersih dan Hijau

Solok berhasil kurangi sampah 10 persen

Baca Selengkapnya

60 Persen Lulusan BINUS School Serpong Diterima di Kampus Luar Negeri

22 jam lalu

60 Persen Lulusan BINUS School Serpong Diterima di Kampus Luar Negeri

BINUS SCHOOL Serpong, sekolah yang mengusung kurikulum Cambridge, mencatat lebih dari 60 alumni mereka di tahun 2024 ini diterima untuk melanjutkan pendidikan tinggi di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Berikan Kuliah Pembaharuan Hukum, Dorong Penyempurnaan UU Pemilu

22 jam lalu

Bamsoet Berikan Kuliah Pembaharuan Hukum, Dorong Penyempurnaan UU Pemilu

Bambang Soesatyo mengungkapkan bahwa putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) masih menyisakan pekerjaan rumah bagi parlemen dan pemerintah yang akan datang

Baca Selengkapnya

Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

23 jam lalu

Mahasiswa FIA UI Gelar Company Visit ke Jasa Marga Toll Road Command Center

PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali menerima agenda Company Visit dari para Mahasiswa Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia (FIA UI), Program Studi Ilmu Administrasi Niaga, ke Jasa Marga Tollroad Command Center (JMTC) untuk belajar sekaligus mengenal proses bisnis dan digitalisasi layanan operasional Jasa Marga

Baca Selengkapnya