Kronologi Lengkap Kasus Penyanderaan Pilot Susi Air, Nyaris 2 Bulan Belum Dibebaskan

Sabtu, 1 April 2023 08:08 WIB

TNI-Polri menyiapkan operasi penyelamatan Pilot Susi Air yang disandera TPN Papua Barat sejak 7 Februari lalu.

TEMPO.CO, Jakarta - Aparat TNI-Polri dilaporkan telah menyerang markas Kelompok Kriminal Bersenjata atau KKB pimpinan Egianus Kogoya pada Kamis, 23 Maret 2023 lalu, untuk bebaskan pilot Susi Air yang nyaris dua bulan disandera. Serangan digencarkan pukul 01.00 dini hari waktu setempat, sebagaimana diberitakan media Selandia Baru, Radio New Zealand.

KKB pimpinan Egianus Kogoya belakangan tengah diburu tim gabungan TNI-Polri setelah melakukan aksi sabotase pesawat Susi Air dan menyandera pilot Philip Mehrtens dan lima penumpang pada 7 Februari lalu. Radio New Zealand mengabarkan serangan pada 23 Maret lalu kemudian memicu serangan balasan dari KKB. Sedikitnya tiga orang dikatakan tewas dalam insiden.

Tiga orang tersebut satu di antaranya dari pihak KKB. Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat – Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM) mengklaim menembak empat personel keamanan Indonesia, menewaskan masing-masing satu personel TNI dan Polri. Selain itu, komandan KKB Egianus Kogoya disebut berada di markas saat serangan berlangsung. Sementara Philip Mertens belum diketahui apakah ada di markas saat operasi.

“Saya telah memverifikasi pernyataan tersebut dengan mengecek apa yang telah dilaporkan polisi Indonesia dan orang Papua,” Peneliti Human Rights Watch Indonesia, Andreas Harsono, dikutip Radio New Zealand.

Kronologi penyanderaan pilot Susi Air

Selasa, 7 Februari 2023

Advertising
Advertising

Penyanderaan Pilot Susi Air Phillip Marthens bermula dari disabotasenya pesawat Susi Air oleh KKB pada 7 Februari 2022. Melansir Antara, pesawat dengan nomor penerbangan SI 9368 itu dilaporkan hilang kontak. Padahal pesawat seharusnya kembali lagi ke Timika pukul 07.40 WIT. Dua jam berselang, pesawat Susi Air memunculkan pemancar sinyal darurat atau emergency locator transmitter (ELT) dengan posisi aktif pukul 09.12 WIB.

Maskapai Susi Air langsung menanggapi sinyal darurat tersebut dengan pengiriman pesawat lain untuk memeriksa posisi. Namun pesawat tersebut ditemukan dalam kondisi terbakar di landasan Lapangan Terbang Distrik Paro. Juru Bicara TPNPB-OPM Sebby Sambom, dalam pernyataan tertulisnya mengaku pihaknya bertanggung jawab atas sabotase pesawat Susi Air. Perusakan dilakukan setelah landing di Lapangan Terbang Apro, Selasa 7 Februari 2023 pukul 06.17 WIT.

Juru bicara KKB itu juga mengaku telah menyandera pilot asal Selandia Baru. Sebby mengatakan tidak akan melepaskan Phillip Marthens sampai Selandia Baru dan negara-negara lain bertanggung jawab. Ia menyebut Australia, Selandia Baru, Amerika Serikat, dan Eropa, harus bertanggung jawab karena telah mengirim senjata dan melatih TNI-Polri melawan warga Papua.

Dengan dasar itu, kata dia, maka pilot akan menjadi jaminan agar Perserikatan Bangsa-Bangsa atau PBB, Eropa, Amerika dan Australia untuk bicara karena mereka yang mengirim peralatan perang kepada Indonesia, melatih mereka untuk bunuh kami selama 60 tahun. “Oleh karena itu satu pilot disandera,” kata Sambom dalam pesan suara, 7 Februari 2023.

Selanjutnya: Evakuasi penumpang Susi Air, di mana pilotnya?

<!--more-->

Rabu, 8 Februari 2023

Sehari setelah sabotase, pada 8 Februari, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan lima penumpang pesawat Susi Air berhasil dievakuasi. Hanya saja sang pilot belum diketahui keberadaannya. Kendati begitu, Kapolri tak memberi keterangan apakah Phillip Marthens disandera KKB atau tidak. “Untuk penumpang saat ini semuanya sudah bisa diamankan, sudah dievakuasi. Enggak ada (yang disandera),” kata Listyo kepada wartawan usai rapat pimpinan di Jakarta Selatan.

Tanggapan serupa juga disampaikan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono. Pihaknya membantah kabar pilot asal Selandia Baru itu disandera oleh TPNPB-OPM. Yudo mengatakan, Kapten Philips menyelamatkan diri setelah pesawatnya diduga dibakar oleh kelompok separatis tersebut. “Dia (Pilot) kan diancam akhirnya diselamatkanlah oleh mungkin salah satu masyarakat di situ,” katanya, Rabu, 8 Februari 2023.

Selasa, 14 Februari 2023

Menanggapi bantahan TNI-Polri, KKB kemudian merilis foto Phillip Marthens. Sebby Sambom menyebut foto itu dirilis untuk menangkis klaim Yudo Margono yang menyebut pilot Susi Air bukan disandera oleh OPM. Sebby mengirimkan sejumlah bukti berupa foto dan video penyanderaan Philips. Dalam salah satu tampak pria yang diduga Philips menggunakan topi rimba, jaket jeans dan celana pendek hitam. Pria itu difoto bersama sejumlah anggota OPM yang memegang senjata.

“Kami sampaikan bahwa Panglima TNI adalah pembohong besar, karena TPNPB sudah mengakui bertanggung jawab atas bakar pesawat dan sandera pilot Susi Air yang berwarganegara Selandia Baru, dan kami tepati janji kami dan bertanggungjawab secara politik,” ujar Sambom dalam keterangannya, Selasa, 14 Februari 2023.

Di hari yang sama, Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa mengungkapkan pihaknya bersama Polri tengah mengerahkan berbagai upaya untuk mencari pilot Susi Air. Baik melalui pesawat udara, helikopter maupun melalui jalur darat. Pihaknya juga berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah atau Pemda Kabupaten Nduga serta tokoh masyarakat untuk melakukan pendekatan dengan KKN.

“Dan juga upaya-upaya Pemda Kabupaten Nduga serta para tokoh masyarakat dengan pendekatan soft approach dialog dan membangun komunikasi,” ujar Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Kav Herman Taryaman dalam keterangannya, Selasa, 14 Februari 2023.

Kamis, 16 Februari 2023

Pada 16 Februari, Muhammad Saleh Mustafa mengabarkan pihaknya telah menunjuk Brigjen TNI Juinta Omboh atau JO Sembiring sebagai Komandan Komando Pelaksana Operasi (Dankolaksops) TNI untuk memimpin pelaksanaan operasi pembebasan Kapten Philips Max Mehrtens. JO Sembiring akan berkolaborasi dengan Satuan Tugas Damai Cartenz pimpinan Komisaris Besar Polisi Faizal Rahmadani.

“Secara teknis dan taktis sudah dipersiapkan,” kata Mayjen TNI Saleh Mustafa di Mako Lanud Yohanis Kapiyau, Kamis, 16 Februari.

JO Sembiring mengatakan pasukan Satgas Damai Cartenz dan Kopasgat TNI Angkatan Udara telah mengamankan Bandara Paro, Kabupaten Nduga, Papua. Juinta mengatakan situasi di Paro, Nduga, sudah tak ada masyarakat. Namun Bandara Paro aman dan bisa digunakan kembali. “Personel Damai Cartenz dan Kopasgat telah mengamankan Bandara Paro. Saat ini situasi di Paro Nduga sudah tidak ada masyarakat, tetapi Bandara sudah diamankan dan bisa digunakan,” kata Juinta dalam keterangan resmi yang diterima Tempo, Kamis, 16 Februari 2023.

Jumat, 17 Januari 2023

Kapolda Papua Irjen Mathius Fakhiri menyebut pasukan gabungan bakal mengutamakan keselamatan Philip. Menurut dia, TNI-Polri akan bertindak secara persuasif alias pendekatan lunak terhadap kelompok Egianus Kogoydi. Di antaranya, kata Mathius, mengirimkan tim yang terdiri atas tokoh masyarakat dan agama yang sebelumnya dibentuk Pejabat Pelaksana Bupati Nduga Namia Gwijangge.

“Belum ada kabar dari mereka (tim pemerintah daerah). Tapi kami berupaya mencari tahu dengan bantuan sejumlah pihak,” kata Mathius, Jumat, 17 Februari 2023.

Selanjutnya: Selandia Baru tawarkan bantuan bebaskan pilot Susi Air

<!--more-->

Senin, 20 Februari 2023

Tim gabungan TNI-Polri yang tergabung dalam Operasi Damai Cartenz 2023 dikabarkan berhasil menyita puluhan barang bukti yang diduga milik TPNPB-OPM wilayah Nduga. Serangkaian peralatan ini ditemukan di tengah upaya penyelamatan pilot Susi Air yang masih disandera oleh TPNPB-OPM pimpinan Egianus Kogoya.

“Puluhan barang bukti tersebut telah diambil dari camp simaldi pos TNI 514 PR Distrik Kenyam ke Mako Polres Nduga dalam rangka penyelidikan,” kata Kepala Operasi Damai Cartenz 2023, Komisaris Besar Faizal Ramdhani dalam keterangan tertulis, Senin, 20 Februari 2023.

Kamis, 23 Februari 2023

Tim gabungan TNI-Polri sudah melacak lokasi kelompok TPNPB-OPM pimpinan Egianus Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D. Fakhiri mengatakan Polri dan TNI hingga saat ini terus melakukan evaluasi dan monitoring setiap pergerakan KKB. Dia mengatakan tim Operasi Damai Cartenz telah mengetahui lokasi kelompok tersebut. Namun memerlukan waktu untuk melakukan penegakkan hukum terhadap mereka.

“Saya kemungkinan akan bergabung bersama Satgas Damai Cartenz untuk melihat bagaimana langkah-langkah dan persiapan penanganan pada lokasi yang nantinya akan dilakukan penegakan hukum tersebut,” kata Fakhiri dalam keterangan resminya, Kamis, 23 Februari 2023.

Senin, 27 Februari 2023

Sebby Sambom memberi kabar mengenai kondisi pilot pesawat Susi Air setelah ditahan selama tiga minggu. Phillip Marthens disebut masih dalam kondisi baik. Sebby mengatakan, soal keamanan pilot, pihaknya menyampaikan bahwa akan tetap menjaganya. “Pilot ini dia orang barat dari Selandia Baru dan bisa menyesuaikan dengan kami untuk makan ubi, jadi tidak perlu khawatir dengan kondisinya, dan dia baik-baik saja,” kata Sebby Sambom kepada wartawan, Senin, 27 Februari 2023.

Jumat, 3 Maret 2023

Panglima TNI Yudo Margono mengatakan pemerintah Selandia Baru sempat menawarkan bantuan kepada pemerintah RI untuk membebaskan pilot Susi Air Kapten Philips Max Mehrtens. Tawaran itu disampaikan saat kunjungan Duta besar Selandia Baru Kevin Burnett ke Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat, 3 Maret 2023.

“Dia (Dubes Selandia Baru) menawarkan bantuan, tapi saya masih mampu menyelesaikan. Dia berharap tadi supaya tidak terjadi celaka terhadap pilotnya. Dia berharap pliot ini selamat,” kata Yudo Margono, Rabu, 8 Maret 2023.

Senin, 6 Maret 2023

KKB kembali merilis video terbaru Phillip Mehrtens yang disandera sejak Februari pada awal Maret. Video yang disebarkan kelompok separatis itu menampilkan sosok Mehrtens yang meminta PBB untuk menengahi konflik antara pemerintah Indonesia dan OPM. Dalam video, pilot Susi Air itu membacakan pernyataan sambil duduk di hutan terbuka. “OPM meminta Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk menengahi antara Papua dan Indonesia. PBB diminta bekerja menuju kemerdekaan Papua,” kata Mehrtens dalam satu video.

Mehrtens mengenakan jaket biru, celana krem, dan topi lebar. Dia mengatakan telah diinstruksikan untuk membaca pernyataan yang berisi tuntutan baru dari OPM. Dia dikelilingi oleh sekelompok pria, beberapa dengan senjata dan satu lagi dengan busur. Pilot tersebut mengulang komentar dalam pernyataan video sebelumnya, saat dia mengatakan hanya akan dibebaskan jika Papua merdeka. Video itu belum bisa diverifikasi secara independen, ihwal di mana dan kapal video itu diambil. “Pilot asing tidak boleh bekerja dan terbang di Papua sampai Papua merdeka,” kata Mehrtens.

Jumat, 10 Maret 2023

Komandan Resor Militer 172/PWY Brigadir Jenderal TNI Juinta Omboh Sembiring, mengatakan KKB pimpinan Egianus Kogoya berpindah-pindah tempat. Tujuannya untuk memecah konsentrasi aparat. Kendati begitu, dia mengungkapkan pihaknya telah berhasil memecah kekuatan KKB untuk tidak bersatu.

“Mereka berupaya memecah konsentrasi aparat keamanan dan posisinya berpindah-pindah. Tapi kami juga sudah bisa memecah kekuatan KKB untuk tidak bersatu,” katanya Jumat 10 Maret 2023.

Selanjutnya: Polisi tetapkan 15 tersangka kasus pembakaran pesawat Susi Air

<!--more-->

Selasa, 21 Maret 2023

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengatakan telah membahas soal usaha penyelamatan pilot Susi Air dengan Kapolri Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Yudo Margono. Pembahasan itu dilakukan dalam rapat terbatas usai Jokowi mendarat di Papua. Dalam arahannya, Jokowi menekankan agar Panglima TNI dan Kapolri mengutamakan keselamatan pilot Philip.

“Tadi malam kami rapat internal, salah satunya membahas itu,” kata Jokowi dalam keterangan pers yang disiarkan YouTube Sekretariat Presiden, Selasa, 21 Maret 2023.

Kamis, 23 Maret 2023

Media Selandia Baru Radio New Zealand, markas KKB pimpinan Egianus Kogoya diserang tim gabungan TNI-Polri pada 23 Maret 2023. Operasi tersebut kemudian memicu serangan balasan dari KKB. Sedikitnya tiga orang dikatakan tewas dalam insiden. Tiga orang tersebut satu di antaranya dari pihak KKB. Dua lainnya pihak TNI-Polri.

Senin, 27 Maret 2023

Penyidik gabungan Polres Nduga dan Polda Papua menetapkan 15 tersangka kasus pembakaran pesawat Susi Air di Paro, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan. Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Papua Kombes Faizal Rahmadani saat dihubungi di Jayapura, Senin, 27 Maret 2023, mengatakan penetapan itu dilakukan setelah penyidik melakukan gelar perkara.

“Lima belas orang yang jadi tersangka dan masuk DPO adalah anggota KKB yang melakukan pembakaran terhadap pesawat jenis Pilatus milik Susi Air,” katanya.

Pilihan Editor: Nyaris 2 Bulan Pilot Susi Air Disandera KKB Papua, Susi Pudjiastuti: Kembalikan Kapten Pilot Kami

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

44 menit lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

56 menit lalu

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

Megawati, tutur Hasto, berterima kasih kepada pengurus dan kader hingga tingkat ranting dan anak ranting atas capaian mereka dalam Pemilu tahun ini.

Baca Selengkapnya

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

13 jam lalu

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan akan terus mempersempit ruang gerak bagi pelaku judi online.

Baca Selengkapnya

Akhir Politik Jokowi di PDIP

18 jam lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.

Baca Selengkapnya

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

23 jam lalu

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY menyerahkan 300 sertifikat tanah secara simbolis untuk masyarakat Sulawesi Tenggara.

Baca Selengkapnya

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

1 hari lalu

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

Kaesang mengingatkan kader PSi untuk ikut berpartisipasi dalam Pilkada 2024 pada wilayah dengan potensi jumlah kursi terbanyak.

Baca Selengkapnya

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

1 hari lalu

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

Jokowi sebelumnya kembali menyinggung banyaknya masyarakat Indonesia yang berobat ke luar negeri dalam rapat kerja Kemenkes.

Baca Selengkapnya

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

1 hari lalu

Polres Jayapura Tangkap Ceria yang Jual Sabu di Diaper MamyPoko

Polisi menangkap perempuan berinisial SJ alias Ceria, 43 tahun, karena menjual narkotika jenis sabu.

Baca Selengkapnya

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

1 hari lalu

Ahok Masuk Bursa Cagub DKI dari PDIP Selain Risma, Andika Perkasa, dan Basuki Hadimuljono

PDIP mulai menjaring empat nama yang akan menjadi calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta. Lantas, siapa saja bakal cagub DKI Jakarta yang diusung PDIP?

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Daftar Anggotanya

1 hari lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Daftar Anggotanya

Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional.

Baca Selengkapnya