Syarief Hasan Bangga Jakarta LavAni Masuk Grand Final Proliga 2023

Sabtu, 11 Maret 2023 14:30 WIB

INFO NASIONAL - Wakil Ketua MPR Sjarifuddin Hasan sangat bersyukur tim voli Jakarta LavAni Allo Bank memastikan melaju ke grandfinal setelah menaklukan tim Jakarta Bhayangkara Presisi dalam lanjutan pertandingan final four PLN Mobile Proliga 2023.

"Ini berkat kerja keras dan kerja sama tim yang terpadu sehingga berbuah hasil sesuai harapan," katanya usai pertandingan yang berlangsung di GOR Sritex Solo, Jumat malam, 10 Maret 2023.

Syarief Hasan—sapaan Sjarifuddin Hasan, ikut mendampingi Presiden Keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memberi semangat dan suport kepada para pemain Jakarta LavAni Allo Bank. Hadir pula Agus Harimurti Yudhoyono dan istri Anissa Pohan, mantan Wakil Presiden Boediono, dan lainnya.

"Ini pertandingan (melawan Jakarta Bhyangkara Presisi) yang luar biasa. Jakarta LavAni bisa menang karena memiliki teamwork yang lebih baik," kata Syarief Hasan. “Jika sebuah tim mempunyai suatu teamwork yang kuat bisa dipastikan tim itu akan survive. Jadi teamwork yang kuat dan mental yang bagus menjadi modal dan kunci dari kemenangan ini.”

Dengan kemenangan ini, lanjut Syarief Hasan, tim Jakarta LavAni Allo Bank sudah menjadi juara di final four dan memastikan tampil dalam grand final yang akan berlangsung di Yogyakarta pada 18-19 Maret 2023.

Advertising
Advertising

Dalam pertandingan yang cukup dramatis dan menegangkan itu, tim voli yang didirikan Presiden Keenam Susilo Bambang Yudhyono, Jakarta LavAni Allo Bank berhasil menundukkan Jakarta Bhayangkara Presisi dengan skor 3 - 2. (20-25, 25-20, 25-20, 20-25, 15-12).

Selama pertandingan berlangsung, sejak set pertama sudah terjadi saling susul meraih angka. Beberapa kali kedua tim meraih angka yang sama. Akhirnya set pertama dimenangkan Bhayangkara Presisi dengan skor 25 - 20.

Memulai set kedua, raihan di antara kedua tim kembali sangat ketat. Susul menyusul angka masih terjadi memperlihatkan kekuatan kedua tim cukup berimbang. Setelah melalui pertarungan sengit, set kedua ini dimenangkan Jakarta LavAni Allo Bank atas Jakarta Bhayangkara Presisi dengan skor 25 - 20.

Set ketiga pertarungan kembali terjadi. Di awal angka saling susul menyusul. Setelah poin melewati 10, Jakarta Bhyangkara Presisi mulai tertinggal. Jakarta LavAni Allo Bank terus unggul. Set ketiga akhirnya dimenangkan Jakarta LavAni Allo Bank dengan skor 25 - 20. Keadaan berubah menjadi 2 - 1 untuk Jakarta LavAni Allo Bank.

Memasuki set keempat, Jakarta LavAni Allo Bank tampil mengendur. Di awal Jakarta LavAni sudah tertinggal hingga 1 -7 dari Jakarta Bhayangkara Presisi. Namun sedikit demi sedikit Jakarta LavAni berusaha mengejar ketertinggalan. Namun, Jakarta Bhayangkara terus unggul dan mengakhiri set keempat dengan skor 25 - 20. Kedudukan berubah menjadi 2 - 2.

Di set terakhir, pertandingan semakin seru dan menegangkan. Keunggulan Jakarta LavAni berhasil disamakan Jakarta Bhayangkara Presisi pada posisi 11-11. Setelah melalui perjuangan, set kelima akhirnya dimenangkan 15 - 12.

Presiden Keenam SBY, mantan wakil presiden Boediono, Syarief Hasan, berdiri dan mengacungkan jempol menyambut kemenangan Jakarta LavAni Allo Bank. Ribuan suporter ikut bersorak meluapkan kegembiraan atas kemenangan Jakarta LavAni Allo Bank

Di babak final four setiap tim bermain enam kali. Dua tim teratas klasemen akan lolos ke grand final. Sedangkan tim penghuni posisi dua terbawah akan berebut medali perunggu. Dengan kemenangan atas Jakarta Bhayangkara Presisi, Jakarta LavAni Allo Bank memuncaki klasemen dengan nilai 13 dan tak mungkin terlempar dari dua teratas klasemen akhir final four. (*)

Berita terkait

Pensiunan Guru Nasabah Mekaar berhasil Kembangkan Usaha

33 menit lalu

Pensiunan Guru Nasabah Mekaar berhasil Kembangkan Usaha

Pensiunan Guru sekaligus nasabah Mekaar Cabang Blitar, Jawa Timur, Nanik Yuliati, mengaku usahanya terus berkembang sejak ia bergabung menjadi nasabah Mekaar tahun 2020.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Penyelenggaraan IMI X IOF Challenge 2024 di Kebumen

58 menit lalu

Bamsoet Apresiasi Penyelenggaraan IMI X IOF Challenge 2024 di Kebumen

IMI X IOF Challenge 2024 menjadi wujud komitmen IMI bersama Indonesia Off Road Federation (IOF) dalam memajukan off road di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pemkab Kukar Berhasil Tuntaskan Program 25 Ribu Nelayan Produktif

2 jam lalu

Pemkab Kukar Berhasil Tuntaskan Program 25 Ribu Nelayan Produktif

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) berhasil menjalankan program 25 ribu nelayan produktif, bahkan melebihi target pencapaian.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Peningkatan Kualitas Tenaga Pengajar Indonesia

3 jam lalu

Bamsoet Dorong Peningkatan Kualitas Tenaga Pengajar Indonesia

Bamsoet mengikuti Pelatihan Peningkatan Keterampilan Dasar Teknik Instruksional (PEKERTI) sebagai pemenunah persyaratan sertifikasi pendidik untuk dosen di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Sulawesi Barat Siap Suplai Pangan Penduduk IKN

3 jam lalu

Sulawesi Barat Siap Suplai Pangan Penduduk IKN

Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman, memberikan bantuan untuk meningkatkan produksi sektor pertanian dan perkebunan di Sulawesi Barat (Sulbar).

Baca Selengkapnya

BCA Menggelar Program BCA Berbagi Ilmu di UNDIP

5 jam lalu

BCA Menggelar Program BCA Berbagi Ilmu di UNDIP

BCA Menggelar Program BCA Berbagi Ilmu di Universitas Diponegoro (UNDIP) dengan tema 'Survival Leadership, Facing Uncertainties'.

Baca Selengkapnya

KKP Siapkan Aturan Pengelolaan Ikan Bilih

6 jam lalu

KKP Siapkan Aturan Pengelolaan Ikan Bilih

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menyiapkan aturan pengelolaan Ikan Bilih atau Mystacoleucus padangensis, karena mengalami penangkapan berlebih atau overfishing dan penurunan ukuran tangkap selama beberapa tahun terakhir.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Melalui PMN Berhasil Terangi Lima Kampung di Keerom, Papua

6 jam lalu

Pemerintah Melalui PMN Berhasil Terangi Lima Kampung di Keerom, Papua

PT PLN (Persero) berhasil menghadirkan listrik 24 jam untuk Kampung Banda, Kampung Pund, Kampung Ampas, Distrik Waris, Kampung Skofro dan Kampung Uskuwar, di Kabupaten Keerom, Papua.

Baca Selengkapnya

Korban Kecelakaan Bus Pariwisata di Ciater Subang Mendapat Santunan Jasa Raharja

8 jam lalu

Korban Kecelakaan Bus Pariwisata di Ciater Subang Mendapat Santunan Jasa Raharja

Jasa Raharja menjamin seluruh korban kecelakaan bus pariwisata yang membawa rombongan pelajar SMK Lingga Kencana, Trans Putra Fajar.

Baca Selengkapnya

Praktisi, Pakar, dan Peneliti Diminta Berkolaborasi Lahirkan Berbagai Inovasi di IDTH

9 jam lalu

Praktisi, Pakar, dan Peneliti Diminta Berkolaborasi Lahirkan Berbagai Inovasi di IDTH

Fasilitas IDTH tidak hanya berperan sebagai pusat pengujian tapi juga sebagai centre of excellence

Baca Selengkapnya