Sakit, Satu Warga Terdampak Banjir di Solo Meninggal Saat Mengungsi

Reporter

Septia Ryanthie

Editor

Juli Hantoro

Sabtu, 18 Februari 2023 11:30 WIB

Sejumlah warga terdampak banjir di Kelurahan Joyotakan, Serengan, Solo, mulai kembali dari tempat pengungsian setelah banjir berangsur surut, Sabtu, 18 Februari 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

TEMPO.CO, Jakarta - Salah seorang warga terdampak banjir di Solo, Tamrin, 85, meninggal saat mengungsi di Pendapa Kelurahan Kedunglumbu, Kecamatan Pasar Kliwon, Kota Solo, Jumat, 17 Februari 2023.

Lurah Kedunglumbu, Enny Susilowati saat ditemui awak media di kantor kelurahan setempat, Sabtu, 18 Februari 2023, membenarkan hal itu.

Enny menuturkan Tamrin yang merupakan warga RT 1/RW 1, Kedunglumbu, diketahui meninggal pada Jumat petang sekitar pukul 18.00 WIB. "Memang saat ikut mengungsi ke Pendapa sini (Kamis, 16 Februari 2023) Pak Tamrin sudah dalam kondisi gerah sepuh (sakit karena lanjut usia)," kata Enny.

Ia memastikan kedatangan warga yang mengungsi ke Pendapa Kelurahan Kedunglumbu, termasuk Tamrin, sejak awal langsung mendapatkan penanganan.

"Malam itu (Kamis, 16 Februari 2023) semua sudah siaga. Saat warga datang sudah ada tim dari PMI yang memeriksa kondisi kesehatan warga yang mengungsi. Tercatat ada dua warga lansia, salah satunya beliau (Tamrin). Dan selama di sini kondisi warga memang kita pantau terus. Untuk makan dan pemeriksaan kesehatan pengungsi tidak ada masalah," katanya.

Advertising
Advertising

Sebelum Tamrin diketahui meninggal, Enny mengatakan sebelumnya bahkan ia sempat mengontrol kondisi warganya itu pada Jumat sore.

"Sorenya saya sempat mengecek kondisi Pak Tamrin dan memang waktu itu kondisinya sudah agak drop. Saya juga sempat menanyakan ke keluarganya. Lalu jam 6 lewat sedikit, selepas salat magrib, baru saja selesai salam, saya diberitahu Pak Tamrin meninggal," katanya.

Jenazah Tamrin pada Jumat malam itu kemudian dipindah dan disemayamkan di PAUD Mawar Kedunglumbu, di depan kantor kelurahan setempat.

Lebih lanjut Enny mengatakan prosesi pemakaman akan dilangsungkan Sabtu siang ini. Rencananya jenazah Tamrin akan dimakamkan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Danyung, Grogol, Sukoharjo.

"Prosesi pemakaman juga akan ditangani pemerintah, termasuk ada bantuan juga dari Pak Wakil Wali Kota (Teguh Prakosa)," katanya.

Pantauan Tempo di Kelurahan Kedunglumbu, Sabtu pagi, air sudah surut dan warga yang mengungsi telah kembali ke rumah masing-masing.

"Sebagian warga memang sudah ada yang kembali ke rumah sejak tadi malam (Jumat) karena air sudah surut, sebagian lagi baru hari ini tadi pagi," katanya.

Sebelumnya saat banjir terjadi pada Kamis, 16 Februari 2023 lalu, warga Kedunglumbu yang terdampak banjir terpaksa mengungsi ke sejumlah tempat di antaranya pendapa kelurahan, Gereja Sangkrah, dan Loji Wetan.

"Warga yang kemarin mengungsi di pendapa ada sekitar 100 orang, di Gereja Sangkrah sekitar 100 orang dan di garansi Loji Wetan sekitar 80 orang. Lalu ada lagi di Masjid Muslikhin ada sekitar 75 orang, jadi totalnya sekitar 400 warga. Untuk wilayah Kedunglumbu ini ada lima dapur umum yang kami buka untuk warga yang mengungsi," katanya.

Pilihan Editor: Banjir Solo, Lebih dari 2 Ribu Warga Harus Mengungsi

Berita terkait

Banjir dan Longsor di Kabupaten Luwu Menewaskan 14 Warga

3 jam lalu

Banjir dan Longsor di Kabupaten Luwu Menewaskan 14 Warga

Kabupaten Luwu turut dilanda banjir dan longsor akibat hujan sejak Jumat dinihari, 3 Mei 2024. BNPB melaporkan 14 warga lokal meninggal dunia.

Baca Selengkapnya

33 Desa di Wajo Sulawesi Selatan Terendam Banjir, Listrik Padam di Tengah Evakuasi

4 jam lalu

33 Desa di Wajo Sulawesi Selatan Terendam Banjir, Listrik Padam di Tengah Evakuasi

Banjir merendam 33 desa di Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan pada Jumat, 3 Mei 2024, pukul 03.03 WITA.

Baca Selengkapnya

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

8 jam lalu

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

Sebanyak 39 orang tewas dan 68 lainnya belum ditemukan akibat hujan lebat dan banjir yang melanda Rio Grande do Sul, Brasil.

Baca Selengkapnya

Barang Pekerja Migran Bebas Masuk tapi Harus Ikuti Peraturan Menteri Keuangan, Apa Saja Syaratnya?

1 hari lalu

Barang Pekerja Migran Bebas Masuk tapi Harus Ikuti Peraturan Menteri Keuangan, Apa Saja Syaratnya?

Kementerian Perdagangan menghapus pembatasan jumlah maupun jenis pengiriman atau barang impor milik pekerja migran (PMI) tapi tetap diawasi Bea Cukai

Baca Selengkapnya

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

1 hari lalu

Wali Kota Depok Bicara Pembebasan Lahan Warga Terdampak Banjir Kali Pesanggrahan

Bila anggaran mencukupi, Pemkot Depok akan melakukan pembebasan lahan warga terdampak banjir menggunakan anggaran belanja tambahan (ABT).

Baca Selengkapnya

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

1 hari lalu

Banjir Rob Pesisir Semarang 3 Hari Terakhir, Tanggul Satu Meter Tak Ada Artinya

Banjir karena rob merendam sejumlah titik di pesisir Kota Semarang, Jawa Tengah, sepanjang tiga hari terakhir.

Baca Selengkapnya

Hadiri Penetapan Caleg Terpilih di Solo, Gibran Berharap Bisa Merangkul Semua Kekuatan Politik

2 hari lalu

Hadiri Penetapan Caleg Terpilih di Solo, Gibran Berharap Bisa Merangkul Semua Kekuatan Politik

Gibran berharap Pemerintah Kota Solo dapat menjalin kerja sama yang baik dengan seluruh anggota DPRD.

Baca Selengkapnya

12 Nama Mendaftar Pilkada Solo lewat PDIP, Dari Kader Partai Hingga Pedagang Mur Baut

2 hari lalu

12 Nama Mendaftar Pilkada Solo lewat PDIP, Dari Kader Partai Hingga Pedagang Mur Baut

Para pendaftar baka calon wali kota dan wakil wali kota Solo dari PDIP memiliki latar belakang beragam.

Baca Selengkapnya

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

2 hari lalu

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

Banjir bandang ini telah berdampak pada negara tetangga Kenya yakni Burundi dan Tanzania

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

7 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya