Bank Pemenang TEMPO Financial Award 2022

Kamis, 15 Desember 2022 12:20 WIB

Pimpinan Redaksi Majalah TEMPO Wahyu Dyatmika (tengah), Pimpinan Redaksi Koran TEMPO Budi Setyarso (keempat kanan), Ketua 1 Hubungan Eksternal Asbisindo Firman Wibowo (kelima kanan) berfoto bersama usai memberikan penghargaan TEMPO Financial Awards 2019 di The Westin Hotel, Jakarta, Rabu 27 November 2019. Penghargaan ini digelar untuk mendorong semangat transparansi kepada publik tentang bank dan financial technology (fintech) yang memiliki kinerja dan pelayanan yang baik. Tempo/Ahmad Tri Hawaari

JAKARTA - TEMPO Media Grup memberikan apresiasi kepada sejumlah bank dalam ajang TEMPO Financial Award 2022. Ada tiga penghargaan untuk lima kategori bank yang diseleksi oleh dewan juri. Tiga penghargaan itu adalah The Best Bank in Digital Sevices, The Best Bank in Financial Resilience, dan The Best Bank in Financial Sustainability untuk lima kategori bank, yakni Bank Umum Konvensional (KBMI 3 dan 4), Bank Umum Konvensional (KBMI 1 dan 2), Bank Pembangunan Daerah Aset > 30 Triliun, Bank Pembangunan Daerah Aset < 30 Triliun, dan Bank Syariah. Ada pula penghargaan The Best Syariah Bank High Impact 2022.

Direktur Utama TEMPO Media Grup Arif Zulkifli mengatakan, apresiasi untuk lembaga keuangan dan perbankan ini sudah berlangsung sejak 2008. Saat itu bernama Indonesia Banking Award dan kini TEMPO Financial Award. "Kami secara konsisten mengamati pertumbuhan, transformasi, dan inovasi di dunia keuangan serta memperluas cakupannya, tidak hanya untuk perbankan namun juga lembaga keuangan lainnya," kata Arif saat membuka TEMPO Financial Award atau TFA 2022 di Hotel Artotel Suites Mangkuluhur, Jakarta, Rabu, 14 Desember 2022.

Dalam TEMPO Financial Award 2022, TEMPO menggandeng STIE Indonesia Banking School atau IBS dalam proses pengumpulan data, seleksi, dan penjurian bersama para ahli yang berkompeten di bidangnya. Direktur TEMPO Inti Media Meiky Sofyansyah mengatakan, proses kerja sama antara TEMPO dengan IBS sudah cukup lama dalam menjalankan program Tempo Financial Award. Para juri yang terlibat dalam penilaian TEMPO Financial Award 2022 adalah Direktur Eksekutif CORE Indonesia Mohammad Faisal, Ketua Badan Supervisi Bank Indonesia yang juga perwakilan akademisi UGM M. Edhie Purnawan, Direktur Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M) Indonesia Banking School Hayu Susilo Prabowo, Ahli Teknologi Informasi dan mantan President Director and Chief Executive Officer at Indosat Ooredoo Alexander S. Rusli, serta Direktur TEMPO Meiky Sofyansyah.

Kepala Riset STIE Indonesia Banking School Batara Maju Simatupang menjelaskan, kolaborasi TEMPO dengan STIE IBS dalam proses seleksi TEMPO Financial Award 2022 memiliki landasan penilaian yang tidak memidak dan transparan. Data yang digunakan, sebanyak 70 persen dari situs resmi bank dan 30 persen dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam periode 2019-2021. Data kuantitatif tersebut kemudian diperkaya dengan data dan informasi kualitatif dari para juri.

Berikut Daftar Pemenang TEMPO Financial Award 2022

Advertising
Advertising

#THE BEST DIGITAL SERVICES

Kategori Bank Umum Konvensional (KBMI 3 dan 4)

  • PT Bank Central Asia, Tbk
  • PT Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk
  • PT Bank Mandiri (Persero), Tbk
  • PT Bank Permata, Tbk
  • PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk

Kategori Bank Umum Konvensional (KBMI 1 dan 2)

  • PT Bank Sinarmas Tbk
  • PT Bank Woori Saudara Indonesia 1906 Tbk
  • Bank Shinhan Indonesia
  • PT Bank Sahabat Sampoerna
  • PT Bank Artha Graha Internasional Tbk

Kategori BPD Aset > Rp 30 Triliun

  • PT Bank DKI
  • PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah
  • PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur
  • PT Bank Riau Kepri
  • PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk

Kategori BPD Aset < Rp 30 trillun

  • PT Bank BPD DIY
  • PT Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat
  • PT Bank Pembangunan Daerah Bali
  • PT BPD Kaltim Kaltara
  • PT BPD Kalimantan Barat

Kategori Bank Syariah

  • PT Bank Aceh Syariah
  • PT Bank Muamalat Indonesia, Thk
  • PT Bank Mega Syariah
  • PT Bank NTB Syariah
  • PT Bank BCA Syariah

#THE BEST RESILIENCE BANK

Kategori Bank Umum Konvensional (KBMI 3 dan 4)

  • PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk
  • PT Bank ICBC Indonesia Tbk
  • PT Bank Sinarmas Tbk
  • PT Bank Woori Saudara Indonesia 1906 Tbk
  • PT Bank Mega Tbk

Kategori Bank Umum Konvensional (KBMI 1 dan 2)

  • PT Bank Ina Perdana Tbk
  • PT Bank Bisnis Internasional, Tbk.
  • PT Bank Mayora
  • PT Bank Sahabat Sampoerna
  • PT Bank CTBC Indonesia

Kategori BPD Aset > Rp 30 triliun

  • PT Bank Pembangunan Daerah Sumatera Selatan dan Bangka Belitung
  • PT Bank Riau Kepri
  • PT BPD Kaltim Kaltara
  • PT Bank Pembangunan Daerah Sumatra Utara
  • PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk

Kategori BPD Aset < Rp 30 triliun

  • PT Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Tengah
  • PT Bank Pembangunan Daerah Benglulu
  • PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Selatan
  • PT Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat
  • PT Bank Pembangunan Daerah Papua

Kategori Bank Syariah

  • PT Bank Mega Syariah
  • PT Bank Jabar Banten Syariah
  • PT Bank Victoria Syariah
  • PT Bank NTB SYARIAH
  • PT Bank KB Bukopin Syariah

#THE BEST FINANCIAL SUSTAINABILITY BANK

Kategori Bank Umum Konvensional (KBMI 3 dan 4)

  • PT Bank Woori Saudara Indonesia 1906 Tbk
  • PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk
  • PT Bank OCBC NISP Th
  • PT Bank Pan Indonesia Tbk (PNBN)
  • PT Bank BNP Paribas Indonesia

Kategori Bank Umum Konvensional (KBMI 1 dan 2)

  • PT Bank Raya Indonesia Tbk
  • PT Bank Victoria International, Tbk
  • PT Bank Bisnis Internasional, Tbk
  • PT Bank Mayapada Internasional Tbk
  • PT Bank Jasa Jakarta

Kategori BPD Aset > Rp 30 triliun

  • PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah
  • PT Bank Riau Kepri
  • PT Bank Pembangunan Daerah Sumatra Utara
  • PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk
  • PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk

Kategori BPD Aset < Rp 30 triliun

  • PT Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Tenggara
  • PT Bank Pembangunan Deerah Bali
  • PT Bank Pembangunan Daerah Jambi
  • PT Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat
  • PT Bank Pembangunan Daerah Lampung

Kategori Bank Syariah

  • PT Bank Mega Syariah
  • PT Bank Panin Dubai Syariah Tbk.
  • PT Bank Victoria Syariah
  • PT Bank BCA Syariah
  • PT Bank NTB Syariah

#THE BEST SYARIAH BANK HIGH IMPACT 2022 terdapat satu pemenang, yakni PT Bank Syariah Indonesia Tbk.

Berita terkait

Kuota Pupuk Bersubsidi Naik, Mentan: Segera Tebus

1 jam lalu

Kuota Pupuk Bersubsidi Naik, Mentan: Segera Tebus

Penambahan pupuk subsidi dari 4,7 juta ton menjadi 9,5 juta ton telah mendapat persetujuan dari presiden.

Baca Selengkapnya

Paritrana Award BPJS Ketenagakerjaan Masuk Tahap Wawancara Nasional

1 jam lalu

Paritrana Award BPJS Ketenagakerjaan Masuk Tahap Wawancara Nasional

Paritrana Award merupakan apresiasi untuk mendorong terwujudnya universal coverage perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan.

Baca Selengkapnya

Helldy: Aspal Plastik di Cilegon Bisa Jadi Percontohan

1 jam lalu

Helldy: Aspal Plastik di Cilegon Bisa Jadi Percontohan

Aliansi Kabupaten/Kota Peduli Sanitasi akan berkunjung ke Kota Cilegon. Penggunaan aspal plastik dapat menjadi contoh implementasi pengolahan sampah.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Kiprah Asia Cargo Network

2 jam lalu

Bamsoet Apresiasi Kiprah Asia Cargo Network

Di balik sukses ACN, terdapat berbagai tantangan yang harus dihadapi. Termasuk tingginya harga avtur di Indonesia.

Baca Selengkapnya

GBI Keluarga Allah Sumbang Dua Lukisan ke Lapas Salemba

15 jam lalu

GBI Keluarga Allah Sumbang Dua Lukisan ke Lapas Salemba

Lukisan Yesus dibuat oleh seniman Sony Wungkar.

Baca Selengkapnya

PNM Terus Bekali Nasabah dengan Teknologi Digital

16 jam lalu

PNM Terus Bekali Nasabah dengan Teknologi Digital

Semua holding Ultra Mikro telah mempersiapkan berbagai enabler yaitu rekening Simpedes UMI, AgenBRILink Mekaar, dan Senyum Mobile

Baca Selengkapnya

Aktivis HMI Sebut Nikson Tokoh Moderat dan Toleran

17 jam lalu

Aktivis HMI Sebut Nikson Tokoh Moderat dan Toleran

Nasky menegaskan tidak suka jika isu politik identitas didengungkan selama kontestasi Pilgub Sumut 2024.

Baca Selengkapnya

Siswa-siswi Binus School Simprug Gelar Pertunjukan Teater

17 jam lalu

Siswa-siswi Binus School Simprug Gelar Pertunjukan Teater

Agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun ini melibatkan siswa-siswi SMA, mulai dari persiapan, pemain, penulisan cerita, kostum, hingga tata cahaya

Baca Selengkapnya

Seleksi Calon ASN 2024 Dimulai Juni atau Juli

17 jam lalu

Seleksi Calon ASN 2024 Dimulai Juni atau Juli

instansi akan memulai seleksi pada Juni atau Juli mendatang, setelah instansi menerima Surat Keputusan dari MenPANRB.

Baca Selengkapnya

IMI dan TransTrack Bersepakat Kembangkan Teknologi Transportasi

17 jam lalu

IMI dan TransTrack Bersepakat Kembangkan Teknologi Transportasi

TransTrack menyediakan berbagai inovasi teknologi untuk berbagai kebutuhan manajemen operasional armada transportasi.

Baca Selengkapnya