Polda Jateng Kerahkan 2.188 Personel Kawal Ngunduh Mantu Kaesang - Erina Gudono

Sabtu, 3 Desember 2022 17:00 WIB

Pada sesi foto prewedding lainnya, Kaesang Pangarep dan Erina Gudono tampil elegan dengan pakaian bernuansa krem. Keduanya berpose di veranda Istana Bogor. Instagram

TEMPO.CO, Solo - Rangkaian acara ngunduh mantu pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono di Kota Solo pada 11 Desember 2022, dikawal maksimal oleh Polda Jawa Tengah. Polda menurunkan 2.188 personel pengamanan selama rangkaian pernikahan itu dilaksanakan.

Yaitu mulai prosesi siraman di kediaman Presiden Jokowi di Sumber, kirab yang mengambil start di Rumah Dinas Wali Kota Solo, Loji Gandrung, hingga resepsi atau tasyakuran di Pura Mangkunegaran, Kecamatan Banjarsari.

Kepala Bidang Humas Polda Jawa Tengah Komisaris Besar Polisi M. Iqbal Alqudusy mengatakan personel yang dilibatkan dalam kegiatan pengamanan berasal dari seluruh satuan kepolisian di Jawa Tengah. "Sebanyak 2188 personel itu akan dibagi dalam 5 satgas dan akan ditugaskan untuk mengadakan pengamanan di lima titik, yaitu lokasi siraman di kediaman Presiden, lokasi start kirab di Loji Gandrung, Rute Kirab serta Pura Mangkunegaran," kata Iqbal di Solo, Sabtu, 3 Desember 2022.

Baca Juga: Warga Sekitar Rumah Erina Gudono Diimbau Batasi Tamu Luar di Tanggal Ini

Adapun lokasi-lokasi lain di Kota Solo, lanjut dia tetap mendapat prioritas pengamanan. Sementara, pelayanan masyarakat dilaksanakan seperti biasa. Iqbal menambahkan Polda Jateng juga menyiapkan 86 kendaraan roda dua dan 94 kendaraan roda empat guna mendukung pengamanan kegiatan. "Semuanya sudah dalam kondisi siap dan bisa digunakan sewaktu-waktu," ucapnya.

Sementara untuk posko kegiatan, kata dia, Polda Jateng menyiapkan tiga posko di Benteng Vastenburg, Pura Mangkunegaran dan Traffic Management Center (TMC) Polresta Solo. "Kesemua posko dilengkapi alat komunikasi canggih termasuk sarana pemantauan CCTV dan ambulans," katanya lagi.

Secara umum, Iqbal mengatakan Polri, khususnya Polda Jateng, sudah menyiapkan personel dan sarana untuk pengamanan dan kelancaran kegiatan pernikahan Kaesang - Erina Gudono. "Pada pelaksanaannya nanti kita akan bersinergi dengan semua komponen yang terlibat termasuk dengan Pemkot Solo dan unsur TNI," kata dia.

Baca Juga: Ngunduh Mantu, Kaesang Pangarep - Erina Gudono Bakal Naik Kereta Kencana dan Kirab Bersama Jokowi

Advertising
Advertising

Berita terkait

Presiden Senang Produksi Jagung di Sumbawa Maju

2 hari lalu

Presiden Senang Produksi Jagung di Sumbawa Maju

Saat ini yang perlu dilakukan adalah menjaga keseimbangan harga di tingkat petani maupun di tingkat peternak.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

2 hari lalu

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

Terkini: Presiden Jokowi dorong penghiliran industri jagung, Uni Eropa jajaki peluang investasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

2 hari lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Perjanjian Pranikah, Perhatikan Ketentuannya

2 hari lalu

Perjanjian Pranikah, Perhatikan Ketentuannya

Perjanjian pranikah atau perjanjian pisah harta dilakukan kedua pasangan memiliki pendapatan atau bisnis sendiri masing-masing.

Baca Selengkapnya

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

3 hari lalu

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal dirinya yang disebut akan membantu Partai Solidarits Indonesia (PSI) kampanye untuk Pilkada.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

4 hari lalu

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin tetap memberikan dukungan semangat kepada Timnas U-23 Indonesia bisa lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Catatan Dosen Unair untuk Relokasi ASN ke IKN: Kebijakan Terburu-buru

5 hari lalu

Catatan Dosen Unair untuk Relokasi ASN ke IKN: Kebijakan Terburu-buru

Sejak Oktober 2023 lalu, Pemerintah telah mengumumkan keputusan untuk memindahkan Aparatur Sipil Negara (ASN) ke Ibu Kota Nusantara atau IKN

Baca Selengkapnya

Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan dari Pemerintah: Iriana, Anwar Usman, dan Bobby Nasution

6 hari lalu

Daftar Keluarga Jokowi yang Terima Penghargaan dari Pemerintah: Iriana, Anwar Usman, dan Bobby Nasution

Sejumlah keluarga Presiden Joko Widodo atau Jokowi mendapat penghargaan dari pemerintah: Iriana, Bobby Nasution, dan Anwar Usman.

Baca Selengkapnya

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

7 hari lalu

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan akan terus mempersempit ruang gerak bagi pelaku judi online.

Baca Selengkapnya

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

8 hari lalu

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

Kaesang mengingatkan kader PSi untuk ikut berpartisipasi dalam Pilkada 2024 pada wilayah dengan potensi jumlah kursi terbanyak.

Baca Selengkapnya