Jokowi dan Jose Ramos-Horta Sepakati MoU Pertanian hingga Bus Lintas Batas

Reporter

Fajar Pebrianto

Editor

Amirullah

Selasa, 19 Juli 2022 12:46 WIB

Presiden Timor Leste Jose Ramos-Horta dan Presiden Joko Widodo memberikan keterangan pers usai pertemuan di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Selasa, 19 Juli 2022. Sumber: youtube Sekretariat Presiden

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Presiden Timor Leste Jose Ramos-Horta resmi menyepakati empat kerja sama baru kedua negara. Kerja sama ini diumumkan dalam pertemuan keduanya di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat.

"Kami membahas berbagai kerja sama bilateral dengan terbuka dan bersahabat," kata Jokowi dalam keterangan pers usai pertemuan, Selasa, 19 Juli 2022.

Menurut Jokowi, komitmen penguatan kerja sama ekonomi jadi fokus pembahasan. Salah satunya, Jokowi dan Ramos-Horta sepakat untuk terus meningkatkan perdagangan kedua negara. "Dengan melihat tren perkembangan hubungan perdagangan yang terus positif, saya yakin perdagangan kedua negara bisa terus ditingkatkan," kata Jokowi.

Adapun empat kerja sama yang diumumkan hari ini yaitu, pertama, kerja sama bidang pertanian yang diteken oleh Menteri Pertanian Indonesia Syahrul Yasin Limpo dengan Menteri Pertanian dan Perikanan Timor Leste Pedro dos Reis.

Kedua, kerja sama bidang pergerakan lintas batas bus komersial antara Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dengan Menteri Perhubungan dan Komunikasi Timor Leste José Agustinho da Silva.

Advertising
Advertising

Ketiga, kerja sama bidang standarisasi dan meteorologi. Kempat, kerja sama teknis bidang perdagangan. Keduanya diteken oleh Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan dengan Menteri Pariwisata, Perdagangann, dan Industri Timor Leste José Lucas do Carmo da Silva.

Ramos-Horta, yang menghabiskan puluhan tahun sebagai juru bicara gerakan gerilya di pengasingan selama pendudukan Indonesia, sebelumnya menjabat sebagai presiden 2007-2012 dan perdana menteri dan menteri luar negeri.

Baca juga: Jokowi Sambut Kunjungan Presiden Timor Leste Jose Ramos-Horta

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Daftar 12 Laboratorium di Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

26 menit lalu

Daftar 12 Laboratorium di Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

Indonesia Digital Test House menjadi laboratorium uji perangkat digital terbesar di Asia Tenggara. Simak pesan peresmian Jokowi.

Baca Selengkapnya

Pabrik Bata di Purwakarta Ditutup, Ini Komentar dari Jokowi hingga Pj. Gubernur Jabar

55 menit lalu

Pabrik Bata di Purwakarta Ditutup, Ini Komentar dari Jokowi hingga Pj. Gubernur Jabar

Presiden Jokowi menilai tutupnya pabrik sepatu Bata karena pertimbangan efisiensi dan tidak menggambarkan kondisi perekonomian Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

1 jam lalu

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Barat (UIW NTB) dalam komitmennya mendukung pengarusutamaan gender.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kesal Indonesia Banjir Impor Perangkat Teknologi: Kenapa Kita Diam?

1 jam lalu

Jokowi Kesal Indonesia Banjir Impor Perangkat Teknologi: Kenapa Kita Diam?

Jokowi mengatakan CEO dari perusahaan teknologi global, yakni Tim Cook dari Apple dan Satya Nadela dari Microsoft telah bertemu dengan dia di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Jokowi Berkomentar hingga Asal-usul Nama Merek

2 jam lalu

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Jokowi Berkomentar hingga Asal-usul Nama Merek

Pabrik sepatu Bata tutup, Jokowi memaklumi usaha selalu ada kondisi naik turun

Baca Selengkapnya

Respons Gerindra, Jokowi, dan Gibran soal Isu Tambah Kementerian di Kabinet Prabowo

3 jam lalu

Respons Gerindra, Jokowi, dan Gibran soal Isu Tambah Kementerian di Kabinet Prabowo

Isu penambahan kementerian di Kabinet Prabowo mendapat respons dari Presiden Jokowi, Gibran, dan Partai Gerinda. Apa katanya?

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Resmi Meluncurkan Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Rumah Sakit

3 jam lalu

Presiden Jokowi Resmi Meluncurkan Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Rumah Sakit

Pendidikan Dokter Spesialis menjadi penting mengingat rasio dokter dibanding penduduk Indonesia sangat rendah, yakni 0,47 per 1.000 penduduk.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesan Jokowi ke Bos Apple dan Microsoft hingga Kisruh Penutupan Pabrik Sepatu Bata

4 jam lalu

Terkini: Pesan Jokowi ke Bos Apple dan Microsoft hingga Kisruh Penutupan Pabrik Sepatu Bata

Berita terkini ekonomi dan bisnis pada Selasa siang, 7 Mei 2024, dimulai dari pesan Presiden Jokowi saat bertemu dengan bos Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Fenomena Pabrik Tutup sejak Awal Tahun, Jokowi: Mungkin Efisiensi, Kalah Bersaing..

5 jam lalu

Fenomena Pabrik Tutup sejak Awal Tahun, Jokowi: Mungkin Efisiensi, Kalah Bersaing..

"Karena mungkin efisiensi, karena kalah bersaing dengan barang-barang baru. Banyak hal," kata Jokowi soal fenomena pabrik tutup.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap Pesan yang Terus Disampaikannya ke Bos Apple hingga Microsoft

5 jam lalu

Jokowi Ungkap Pesan yang Terus Disampaikannya ke Bos Apple hingga Microsoft

Presiden Jokowi juga menyayangkan perangkat teknologi dan alat komunikasi yang Indonesia pakai masih didominasi barang-barang impor.

Baca Selengkapnya