Kartu Deklarasi Sehat Wajib Dibawa Saat Tes SKD CPNS, Simak Cara Pengisian

Reporter

Tempo.co

Senin, 30 Agustus 2021 22:19 WIB

Peserta mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) berbasis Computer Assisted Test (CAT) untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kemenkumham dan Kementerian Agraria Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), di Kantor BKN Regional VII Palembang, Sumatera Selatan, Selasa 1 September 2020. Pelaksanaan SKB CPNS formasi tahun 2019 itu mulai digelar 1 September hingga 15 September 2020 dengan total jumlah peserta sebanyak 10207 orang dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. ANTARA FOTO/Nova Wahyudi

TEMPO.CO, Jakarta - Peserta seleksi CPNS akan melakukan tes SKD sebagai ujian seleksi pada 2 September 2021 mendatang. Selain membawa persyaratan kartu peserta, bukti PCR atau Rapid Test non-reaktif, bukti vaksinasi bagi peserta daerah Jawa, Bali dan Madura juga harus mengisi kartu deklarasi sehat.

Kartu deklarasi sehat adalah kartu yang digunakan untuk menyatakan kondisi kesehatan pelamar yang akan mengikuti ujian SKD CPNS. Kartu ini harus dibawa ke lokasi saat ujian. Untuk mendapatkan kartu deklarasi sehat, peserta harus mengisi survei yang disediakan pada akun SSCASN masing-masing.

Untuk mengisi kartu deklarasi sehat dan mencetaknya, peserta dapat melakukan pengisian secara online melalui laman https://sscasn.bkn.go.id/ lalu ‘Login’ dengan akun masing-masing pelamar.

Untuk ‘Login’ peserta dapat memasukkan NIK yang tertera dalam KTP dan password yang telah dibuat saat membuat akun untuk pertama kali mendaftar.

Setelah masuk, terdapat halaman ‘Resume Pendaftaran’, lalu pilih opsi “Cetak Kartu Peserta Ujian”.

Advertising
Advertising

Jika kartu peserta ujian telah tercetak, pelamar dapat mengisi kolom Deklarasi Sehat yang memuat pertanyaan mengenai kondisi kesehatan calon peserta ujian SKD. Usai mengisi seluruh pertanyaan, klik ‘Simpan’ dan cetak Kartu Deklarasi Sehat.

Pengisian Kartu Deklarasi Sehat hanya berlaku selama 14 hari sebelum jadwal tes SKD CPNS pada instansi masing-masing. Meskipun dapat berlaku 14 hari, mengutip dari Indonesiabaik.id, laman dibawah naungan Kementrian KOMINFO, akan lebih baik jika pengisiannya mendekati jadwal tes SKD. Terlebih, periode pengisiannya dapat dilakukan hingga h-1 dari jadwal ujian SKD.

TATA FERLIANA

Baca juga: Tes CPNS Digelar 2 September, Pahami Komponen dan Bobot Nilai SKD CPNS

Berita terkait

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

2 hari lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Penjelasan Bulog atas Harga Beras Mahal, Viral Tas Hermes hingga Kekayaan Dirjen Bea Cukai

2 hari lalu

Terpopuler Bisnis: Penjelasan Bulog atas Harga Beras Mahal, Viral Tas Hermes hingga Kekayaan Dirjen Bea Cukai

Penjelasan Bulog atas harga beras yang tetap mahal saat harga gabah terpuruk.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Cek Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas, Harta Kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani

3 hari lalu

Terkini Bisnis: Cek Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas, Harta Kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani

Syarat pendaftaran CPNS Kepolisian Khusus Pemasyarakatan (Polsuspas) yang banyak diminati oleh para pelamar dari seluruh Indonesia.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Peternak Diminta Penuhi Sertifikasi Halal, CPNS Belum Kunjung Dibuka

3 hari lalu

Terkini Bisnis: Peternak Diminta Penuhi Sertifikasi Halal, CPNS Belum Kunjung Dibuka

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) mengimbau kepada para pengusaha di bidang ternak ayam agar segera memenuhi standar sertifikasi halal.

Baca Selengkapnya

CPNS 2024 Belum Kunjung Dibuka, Kemenpan RB: Screening Dokumen Usulan Belum Selesai

3 hari lalu

CPNS 2024 Belum Kunjung Dibuka, Kemenpan RB: Screening Dokumen Usulan Belum Selesai

Kemenpan RB menjelaskan ada perbedaan teknis pengumpulan rincian formasi yang menghambat pengumuman CPNS tahun ini.

Baca Selengkapnya

Kemenpan RB Tolak Tunda CASN 2024, Jamin Tak Ada Joki

3 hari lalu

Kemenpan RB Tolak Tunda CASN 2024, Jamin Tak Ada Joki

Menteri PANRB menolak usulan Ombudsman untuk menunda seleksi calon aparatur sipil negara atau CASN 2024 hingga Pilkada 2024 usai.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran Seleksi CASN Lewat Sekolah Kedinasan Akan Dibuka Bulan ini

3 hari lalu

Pendaftaran Seleksi CASN Lewat Sekolah Kedinasan Akan Dibuka Bulan ini

Ada 8 sekolah kedinasan yang akan membuka formasi seleksi CASN.

Baca Selengkapnya

Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas Lengkap 2024

3 hari lalu

Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas Lengkap 2024

Polsuspas Kemenkumham menjadi salah satu formasi yang banyak diminati pelamar CPNS. Apa saja syarat pendaftaran CPNS Polsuspas 2024?

Baca Selengkapnya

Siap-siap, Ada 60 Ribu Formasi CPNS MA dan Kejagung 2024

4 hari lalu

Siap-siap, Ada 60 Ribu Formasi CPNS MA dan Kejagung 2024

Kemenpan RB menyiapkan jumlah formasi yang cukup besar bagi kejaksaan agung dan MA untuk formasi rekrutmen CPNS pada tahun ini.

Baca Selengkapnya

Takut Dipolitisasi, Ombudsman Usul Pelaksanaan Seleksi CASN DItunda sampai Pilkada Serentak

4 hari lalu

Takut Dipolitisasi, Ombudsman Usul Pelaksanaan Seleksi CASN DItunda sampai Pilkada Serentak

Ombudsman RI usul seleksi calon aparatur sipil negara (CASN) pada tahun 2024 ditunda hingga pilkada serentak 27 November karena khawatir dipolitisasi.

Baca Selengkapnya