Tangani Covid-19, AP II Salurkan Bantuan Ambulans VIP untuk Provinsi Banten

Selasa, 8 Juni 2021 10:55 WIB

INFO NASIONAL - PT Angkasa Pura II (Persero) pada Senin 7 Juni 2021, kembali menyalurkan bantuan untuk penanganan Covid-19 di Provinis Banten. Pada kesempatan kali ini, AP II menyalurkan satu unit kendaraan Ambulans VIP Rescue 4x4 WD yang dilengkapi dengan fasilitas medis modern dan lengkap untuk penanganan Covid-19.

Adapun fasilitas di dalam mobil ambulans VIP yakni perlengkapan infus, tabung oksigen, regulator oksigen, serta perlengkapan pendukung. Berikutnya portable resuscitator dan Portable ventilator, head Immobilization Spencer (alat penanganan cidera kepala), defibrilator (stimulator detak jantung), dan baju Hazmat 20 pcs

Serah terima bantuan ambulans VIP tersebut dilakukan bertempat di Rumah Dinas Gubernur Banten, serta disaksikan oleh Director of Finance AP II Wiweko Probojakti dan Gubernur Banten Wahidin Halim.

Gubernur Banten menuturkan terima kasih atas dukungan yang AP II kepada Pemprov Banten. “AP II memberikan perhatian dan dukungan kemanusiaan kepada Banten,” ujarnya.

Bantuan ambulans diharapkan dapat mendukung penanganan COVID-19 di Banten. “Ambulans Rescue VIP 4x4 ini didesain tangguh untuk dapat memberikan pertolongan pertama secara cepat di berbagai medan serta dilengkapi dengan berbagai fasilitas medis yang lengkap termasuk untuk percepatan penanganan Covid-19,” kata Wiweko Probojakti yang biasa disapa Dodit.

Advertising
Advertising

Dodit menambahkan, “Kami berharap Ambulans Rescue VIP 4x4 ini dapat memperkuat armada ambulans Dinas Kesehatan Provinsi Banten, yang di tengah pandemi ini tanpa kenal lelah melakukan penanganan Covid-19.”

Lebih lanjut, Dodit menyampaikan AP II sejak 2020 ditunjuk oleh Kementerian BUMN sebagai Koordinator Wilayah Satgas Bencana Nasional Provinsi Banten yang tergabung dengan 34 BUMN. Penunjukan AP II sebagai Koordiantor Wilayah Satgas Bencana Nasional Provinsi Banten ditetapkan melalui melalui Keputusan Menteri BUMN Nomor SK-77/MBU/03/2020.

“Sebagai upaya percepatan penanganan Covid-19 di Banten, AP II telah menyalurkan alat pelindung diri [APD], obat-obatan, vitamin, sembako, serta telah menerjunkan tim relawan AP2 Peduli ke medan bencana alam di wilayah Serang, Lebak, Kota dan Kabupaten Tangerang dan Kota Tangerang Selatan,” ujar Dodit.

Pada Februari 2021, AP II juga bekerja sama dengan PMI di Kota dan Kabupaten Tangerang serta Kota Tangerang Selatan untuk melaksanakan donor plasma darah bagi penyintas Covid-19 untuk membantu kesembuhan pasien Covid-19. Berbagai program upaya percepatan penanganan Covid-19 khususnya di Banten akan terus dijalankan oleh AP II bersama BUMN lainnya di tengah pandem ini.

Selain menyerahkan bantuan Ambulans VIP, AP II juga menyalurkan 56 kaki palsu gratis. kepada penerima manfaat di Rumah Dinas Gubernur Banten. “Total, hingga saat ini AP II dan Kick Andy Foundation telah menyalurkan sebanyak 151 kaki palsu gratis bagi penerima manfaat di Banten,” kata Dodit.

Program-program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) AP II, seperti ambulans gratis dan kaki palsu gratis, dijalankan sesuai dengan Program Pemerintah dalam Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDG’s) ISO 26000.(*)

Berita terkait

East Flyover Bandara Soekarno - Hatta Beroperasi 1 April, Simak Rutenya

34 hari lalu

East Flyover Bandara Soekarno - Hatta Beroperasi 1 April, Simak Rutenya

PT Angkasa Pura II akan mengoperasikan East Flyover akses Bandara Soekarno - Hatta pada Senin 1 April 2024.

Baca Selengkapnya

3 Vending Machine Khusus UMKM Beroperasi di Bandara Soekarno-Hatta, ada Rendang hingga Kentang Mustopa

30 Januari 2024

3 Vending Machine Khusus UMKM Beroperasi di Bandara Soekarno-Hatta, ada Rendang hingga Kentang Mustopa

PLN, TELKOM dan BNI bekerja sama dengan PT Angkasa Pura II resmi mengoperasikan tiga vending machine UMKM di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Baca Selengkapnya

5 Bandara AP II ini Buka Rute Penerbangan Baru, ke Mana Saja?

23 Januari 2024

5 Bandara AP II ini Buka Rute Penerbangan Baru, ke Mana Saja?

PT Angkasa Pura II (Persero) atau AP II bersama maskapai penerbangan membuka rute-rute penerbangan baru di lima bandara yang dikelolanya.

Baca Selengkapnya

Selama Nataru, Jumlah Penumpang Pesawat di Bandara AP II Tembus 4,2 Juta Orang

7 Januari 2024

Selama Nataru, Jumlah Penumpang Pesawat di Bandara AP II Tembus 4,2 Juta Orang

PT Angkasa Pura II yang mengelola 20 bandara sepanjang masa libur Nataru kemarin tercatat melayani 4,2 juta penumpang pesawat.

Baca Selengkapnya

Puncak Arus Balik Nataru, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Pesawat 935 Ribu Orang

1 Januari 2024

Puncak Arus Balik Nataru, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Pesawat 935 Ribu Orang

PT Angkasa Pura II memperkirakan puncak arus bali libur Natal dan Tahun baru (Nataru) di 20 Bandara yang dikelola perusahaan pelat merah itu akan terjadi besok, Selasa 2 Januari 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Kertajati Ditargetkan Layani 32 Penerbangan Per Hari, Strateginya?

16 Oktober 2023

Bandara Kertajati Ditargetkan Layani 32 Penerbangan Per Hari, Strateginya?

Muhammad Awaluddin menargetkan pergerakan pesawat di Bandara Kertajati akan lebih tinggi dari Bandara Husein Sastranegara pada tahap awal perpindahan penerbangan.

Baca Selengkapnya

Angkutan Umum dari dan ke Bandara Soekarno-Hatta Belum jadi Pilihan Favorit Warga

1 Juli 2023

Angkutan Umum dari dan ke Bandara Soekarno-Hatta Belum jadi Pilihan Favorit Warga

Baru 40 persen masyarakat yang pakai angkutan umum untuk mengakses Bandara Soekarno-Hatta

Baca Selengkapnya

Dirut: 50 Ribu Orang Bekerja di Bandara Soekarno-Hatta, Butuh Bus Transjakarta

16 Juni 2023

Dirut: 50 Ribu Orang Bekerja di Bandara Soekarno-Hatta, Butuh Bus Transjakarta

Aada sekira 40 sampai dengan 50 ribu orang yang bekerja di kawasan Bandara Soekarno-Hatta, sehingga bus Transjakarta diperlukan.

Baca Selengkapnya

Rekap Arus Mudik Gelombang Pertama Lebaran 2023: Tiket Kereta Api Nyaris Ludes, Pengguna Jalan Tol Mulai Naik

18 April 2023

Rekap Arus Mudik Gelombang Pertama Lebaran 2023: Tiket Kereta Api Nyaris Ludes, Pengguna Jalan Tol Mulai Naik

Gelombang kedua arus mudik Lebaran 2023 diprediksi akan mulai terjadi pada hari ini, Selasa, 18 April 2023.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran, Bandara Soekarno-Hatta Pasang 1.980 CCTV dan Kerahkan 1.500 Petugas

16 April 2023

Mudik Lebaran, Bandara Soekarno-Hatta Pasang 1.980 CCTV dan Kerahkan 1.500 Petugas

PT Angkasa Pura II mengerahkan 1.980 kamera pengawas atau CCTV dan 1.500 petugas untuk mengawasi pergerakan penumpang di Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Selengkapnya