Mengawali Panen Rejeki BPD, Komite Segel Alat Undian

Kamis, 1 April 2021 18:00 WIB

Ketua Komite Pelaksana Undian (KPU) Simpeda yang juga Direktur Eksekutif Asbanda Wimran Ismaun bersama dengan pihak perwakilan Kemensos, Dinsos DKI Jakarta, dan Notaris saat penyegelan alat pengundian hadiah utama di Kantor Asbanda, Jakarta, Kamis 25 Maret 2021.

INFO NASIONAL - Asosiasi Bank Pembangunan Daerah atau Asbanda kembali menggelar undian nasional Panen Rejeki Bank Pembangunan Daerah Seluruh Indonesia. Undian Nasional Tabungan Simpeda yang dikemas dalam tajuk Panen Rejeki bank BPD memasuki periode ke-2 Tahun XXXI-2021 dengan total hadiah sebesar Rp 3 miliar yang dipersembahkan untuk 584 nasabah Tabungan Simpeda seluruh Indonesia.

Melalui Komite Pelaksana Undian (KPU) Simpeda melaksanakan rangkaian awal program Panen Rejeki Bank BPD, yakni penyegelan alat undi berupa tabung serta laptop yang digunakan dalam pengundian Undian Nasional Tabungan Simpeda.

“Alat ini sudah dipastikan oleh perwakilan Kepolisian Tebet dan Kementerian Sosial bahwa akan berjalan normal pada acara puncak pada 27 Maret 2021,” kata Ketua Komite Pelaksana Undian Simpeda (KPU Simpeda), Wimran Ismaun saat memimpin penyegelan, Kamis, 25 Maret 2021.

Selain kedua pihak terkait di atas, dalam acara penyegelan juga dihadiri oleh Dinas Sosial DKI Jakarta, dan Notaris. Setelah penyegelan, acara dilanjutkan dengan pengundian secara tapping untuk hadiah ketiga sampai dengan hadiah kedelapan yang diperuntukkan bagi 579 nasabah Tabungan Simpeda di BPD seluruh Indonesia.

Adapun besaran hadiah ketiga sampai kedelapan ini terbagi dari; pemenang ketiga sebanyak 26 nasabah mendapatkan masing-masing Rp 50 juta. Lalu untuk hadiah keempat masing-masing Rp 5 juta untuk 26 pemenang, dan hadiah kelima masing-masing Rp 2,5 juta bagi 26 pemenang. Selanjutnya, hadiah keenam masing-masing Rp 2 juta untuk 52 pemenang, hadiah ketujuh masing-masing Rp 1,5 juta untuk 104 pemenang, dan hadiah kedelapan masing-masing Rp 1 juta untuk 345 pemenang.

Advertising
Advertising

Kemudian ada dua hadiah lagi yang akan di undi secara langsung pada, Sabtu 27 Maret 2021 mulai pukul 19.00 WIB dan dapat disaksikan secara daring melalui kanal YouTube Asbanda Media Center serta melalui platform zoom, adalah hadiah kedua dengan masing-masing pemenang mendapatkan sebesar Rp 100 juta bagi empat orang pemenang. Kemudian, hadiah utama untuk satu orang nasabah yang menang akan mendapatkan Rp 500 juta rupiah.

Adapun syarat untuk mengikuti program Panen Rejeki Bank BPD juga cukup mudah, yakni hanya dengan membuka Tabungan Simpeda di bank Pembangunan Daerah (BPD) yang ada di masing-masing daerah, serta terus meningkatkan saldonya akan memiliki peluang besar memenangkan hadiah. Karena setiap kelipatan Rp 50.000 saldo Tabungan Simpeda Bank Pembangunan Daerah, nasabah mendapatkan satu nomor undian.

Sebagai informasi, posisi Tabungan Simpeda BPD se- Indonesia, pada Penarikan Undian Simpeda Periode ke-2 Tahun XXXI - 2021 di Jakarta kali ini, jumlah penabung sampai dengan akhir Desember 2020 berjumlah 7,2 juta penabung dengan jumlah saldo Simpeda sebesar Rp 59,75 triliun.

Apabila dilihat dari penarikan undian Simpeda pada Februari 2020 di Ancol, Jakarta, dari sisi penabung terjadi kenaikan sebesar 4,49 persen atau naik sebanyak 341.554 penabung, sedangkan saldo Simpeda meningkat 5,20 persen atau naik sebesar Rp3,27 triliun.

Kemudian kinerja Bank Pembangunan Daerah seluruh Indonesia juga mengalami peningkatan. Ini dapat dilihat, per Desember 2020, Total Aset BPD sebesar Rp 776,03 triliun, dengan aset terbesar yaitu bank Bank Jawa Barat (BJB) sebesar Rp 133,63 triliun dan aset terkecil yaitu Bank Banten sebesar Rp 6,09 T. Kemudian dari sisi kinerja keuangan, sampai dengan posisi Desember 2020, BPD pada umumnya mengalami peningkatan, bahkan di saat perbankan nasional mengalami penurunan, BPD mengalami pertumbuhan, khususnya penyaluran kredit, berhasil tumbuh ± 5,15 persen sementara perbankan nasional turun 2,41 persen. (*)

Berita terkait

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

7 November 2022

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

Agar ban tubeless Anda mampu bertahan lama, pasti harus diperlakukan dengan baik sehingga tidak cepat rusak.

Baca Selengkapnya

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

29 Agustus 2022

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

Kemenkominfo Menyelenggarakan Kelas Literasi Digital dalam Bimbingan Teknis untuk MeningkatkanKompetensi Guru TIK di Kota Batam

Baca Selengkapnya

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

27 Februari 2022

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

Integrasi memudahkan aksesibilitas dan meningkatkan kenyamanan masyarakat menggunakan angkutan umum perkotaan di Palembang dan sekitarnya.

Baca Selengkapnya

Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

27 Februari 2022

Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

Gus Muhaimin mengaku spirit perjuangan Kiai Abbas akan terus dikenang sepanjang masa.

Baca Selengkapnya

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

27 Februari 2022

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

Kuota tersebut dimanfaatkan untuk nelayan lokal, bukan tujuan komersial (penelitian, diklat, serta kesenangan dan rekreasi), dan industri

Baca Selengkapnya

BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

19 Februari 2022

BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

Kolaborasi diaspora dengan perbankan nasional merupakan upaya untuk terus menciptakan banyak peluang investasi di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

19 Februari 2022

Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

Heboh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang mendapatkan kado ulang tahun mesin ATM dari PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI).

Baca Selengkapnya

Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

19 Februari 2022

Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

Tes pramusim MotoGP yang telah digelar pada 11 Maret 2022 menjadi pelajaran penting menghadapi race MotoGP pada 18-20 Maret 2022 nanti.

Baca Selengkapnya

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

19 Februari 2022

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

Kesuksesan penyelenggaraan G20 Indonesia akan menjadi bukti keandalan listrik PLN dalam mendukung kegiatan berstandar dunia.

Baca Selengkapnya

HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

19 Februari 2022

HNW: Sebaiknya Pemerintah Segera Mencabut Permenaker 2/2022

Sikap yang memaksakan tetap berlakunya Permenaker 2/2022 itu bisa menciderai nilai kemanusiaan dan keadilan dalam Pancasila.

Baca Selengkapnya