Hari Ini, Total Kasus Covid-19 Indonesia Sudah Menembus Satu Juta

Reporter

Egi Adyatama

Selasa, 26 Januari 2021 16:00 WIB

Petugas Kesehatan mengambil sampel usap seorang anak saat mengikuti tes swab PCR di kantor Kecamatan Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat, Selasa, 5 Januari 2020. Dalam upaya melacak penyebaran Covid-19 di Kota Depok yang Berstatus zona merah, Swab PCR gratis bagi warga dilakukan di Kecamatan Pancoran Mas sebagai upaya pencegahan penularan Covid-19. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mengumumkan jumlah penambahan kasus baru Covid-19 per Selasa, 26 Januari 2021. Per har ini, terdapat penambahan sebanyak 13.094 kasus, menjadikan total kasus di Indonesia menembus rekor 1 juta kasus, atau lebih tepatnya 1.012.350 kasus.

Kasus Covid-19 pertama dan kedua di Indonesia tercatat diumumkan Presiden Joko Widodo pada 2 Maret 2020 lalu. Kurang dari setahun, kasus telah mencapai sejuta.

Dalam beberapa hari terakhir, angka penambahan kasus sebenarnya mulai menurun. Kemarin, angkanya tak sampai 10 ribu. Namun angka spesimen yang diperiksa pun tak terlalu banyak dibanding hari-hari biasa, yakni 51.906 spesimen.

Namun hari ini, angkanya kembali melonjak hingga lebih dari 13 ribu kasus. Angka spesimen yang diperiksa juga bertambah, yakni 75.194 spesimen.

Berbeda dengan pada hari-hari sebelumnya, Provinsi penyumbang kasus tertinggi hari ini datang dari Jawa Barat dengan 3.924 kasus. Angka ini masih belum membaik dari hari-hari sebelumnya yang juga ada di kisaran 3 ribu kasus.

Advertising
Advertising

Adapun DKI Jakarta ada di bawahnya dengan 2.314 kasus. Provinsi selanjutnya yang juga naik tinggi adalah Jawa Tengah dengan 1.678 kasus. Daerah-daerah lain, meski tetap menyumbang penambahan, namun angkanya di bawah seribu kasus.

Secara nasional, data Satgas Covid-19 juga menunjukan adanya penambahan pada pasien sembuh. Meski tak signifikan dibanding kemarin, namun tercatat hari ini, ada 10.868 pasien yang dinyatakan sembuh. Membuat total kasus sembuh menjadi 820.356 kasus.

Sedangkan untuk kasus meninggal tercatat ada 336 kasus per hari ini. Menjadikan total kasus meninggal Covid-19 menjadi 28.468 kasus.

Baca: Kemenkes Minta RS Aktif Laporkan Ketersediaan Tempat Tidur Isolasi Pasien Covid

Berita terkait

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

3 jam lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Presiden Senang Produksi Jagung di Sumbawa Maju

6 jam lalu

Presiden Senang Produksi Jagung di Sumbawa Maju

Saat ini yang perlu dilakukan adalah menjaga keseimbangan harga di tingkat petani maupun di tingkat peternak.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

6 jam lalu

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

Terkini: Presiden Jokowi dorong penghiliran industri jagung, Uni Eropa jajaki peluang investasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

9 jam lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

12 jam lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

23 jam lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

1 hari lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Lagi, Pembocor Kasus Boeing Mendadak Meninggal Dunia

1 hari lalu

Lagi, Pembocor Kasus Boeing Mendadak Meninggal Dunia

Seorang pelapor yang menuduh pemasok Boeing mengabaikan cacat produksi 737 MAX telah meninggal dunia

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

3 hari lalu

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin tetap memberikan dukungan semangat kepada Timnas U-23 Indonesia bisa lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Catatan Dosen Unair untuk Relokasi ASN ke IKN: Kebijakan Terburu-buru

3 hari lalu

Catatan Dosen Unair untuk Relokasi ASN ke IKN: Kebijakan Terburu-buru

Sejak Oktober 2023 lalu, Pemerintah telah mengumumkan keputusan untuk memindahkan Aparatur Sipil Negara (ASN) ke Ibu Kota Nusantara atau IKN

Baca Selengkapnya