Kisah Penunjukkan 6 Menteri Jokowi: Pesan Terselip hingga Dihubungi pada H-1

Reporter

Dewi Nurita

Rabu, 23 Desember 2020 14:16 WIB

Presiden Joko Widodo melantik enam menteri di Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara, 23 Desember 2020. pada hari ini, Selasa, 22 Desember 2020. Enam menteri baru tersebut yakni, Menteri Sosial Tri Rismaharini, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono, dan Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi. Foto: Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden

TEMPO.CO, Jakarta - Enam menteri yang baru dilantik oleh Presiden Joko Widodo memiliki cerita masing-masing terkait penunjukkan mereka sebagai Menteri Jokowi. Sebagian besar menteri mengaku dihubungi Menteri Sekretaris Negara Pratikno pada sepekan sebelum pelaksanaan reshuffle kabinet, adapula yang baru dihubungi pekan ini.

Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas misalnya, menyebut dirinya dihubungi Mensesneg Pratikno pada Kamis pekan lalu. "Lalu dikasih tahu untuk menghadapi ke istana itu pagi kemarin. Jam 15.00 menghadap," ujar Ketua GP Ansor itu di Istana Negara, Jakarta pada Rabu, 23 Desember 2020.

Begitupula dengan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin dan Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono, menyebut dihubungi Pratikno pada pekan lalu terkait tugas yang akan diberikan kepada mereka. "Terus terang ini adalah berita yang cukup mengagetkan. Saya harus banyak belajar tentang laut," ujar Trenggono di lokasi yang sama.

Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi punya cerita lain. Saat itu, Lutfi yang sebelumnya menjabat sebagai Duta Besar RI untuk Amerika Serikat sedang melaksanakan tugas kembali ke Jakarta dan sudah melapor kepada presiden bahwa dirinya akan kembali ke AS pada Kamis pekan lalu.

"Dan sudah pamit di telepon untuk menunda keberangkatan sampai hari Jumat. Kemudian hari Jumat saya diinfo, bapak presiden akan memberi kepercayaan untuk memimpin Kemendag dan hari Selasa pekan ini dipanggil ke istana," ujar dia.

Sementara Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, dihubungi oleh Pratikno pada Jumat pekan lalu, saat masih dalam masa penyembuhan dari Covid-19. Saat itu, kata Sandi, pesan dari Pratikno bahkan sempat terselip karena banyaknya teman dan saudara yang mengirimkan doa untuk kesembuhannya.

Selain Pratikno, Kepala BIN Budi Gunawan dan Menteri BUMN Erick Thohir juga sempat menghubunginya. "Konfirmasi yang firm itu baru hari Senin. Pak Praktik mengabarkan kemungkinan akan dipanggil, kemungkinan akan diminta menghadap Senin sore atau Selasa," ujar Sandi.

Selasa pagi 22 Desember, Sandi dihubungi untuk menghadap ke istana pada Selasa sore, pukul 15.00. "Tanpa informasi lain, hanya mengenakan baju putih," ujarnya.

Sementara Menteri Sosial Tri Rismaharini mengaku baru dihubungi Pratikno pekan ini, Senin siang, 21 Desember 2020. "Sekitar jam 3, saat itu saya sedang webinar. Kemudian beliau menyampaikan, Bu Risma besok diminta ke istana. Jadi, Selasa pagi saya sudah di Jakarta. Langsung ketemu presiden jam 3," ujar Risma.

Keenam Menteri Sisa Masa Jabatan Periode Tahun 2019-2024 itu telah sah dilantik di Istana Negara, Jakarta pada Rabu, 23 Desember 2020. Sehari sebelum pelantikan, Presiden Jokowi terlebih dahulu memperkenalkan mereka kepada publik.

DEWI NURITA

Berita terkait

Kemensos Lakukan Asesmen Biopsikososial Terhadap 284 ODGJ

1 hari lalu

Kemensos Lakukan Asesmen Biopsikososial Terhadap 284 ODGJ

Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Sumba Timur, untuk memastikan penanganan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ)

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

2 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

3 hari lalu

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

Menparekraf Sandiaga Uno meninjau rumah tapak jabatan menteri di IKN pada Selasa sore, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

4 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

5 hari lalu

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

Solo Menari 2024 digelar di tiga tempat, Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo. Rencananya akan dihadiri Sandiaga Uno dan Gibran.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

7 hari lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

7 hari lalu

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

Kain tenun Bima yang sudah ada sejak sebelum Islam masuk ke Bima ini memiliki ciri khas, misalnya warna hitam pada tenun Donggo.

Baca Selengkapnya

Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

7 hari lalu

Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

PDIP sebelumnya mengusulkan Menteri Sosial Tri Rismaharini hingga Menpan RB Abdullah Azwar Anas sebagai cagub Jakarta.

Baca Selengkapnya

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

8 hari lalu

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

Sandiaga Uno mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

8 hari lalu

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

Sebanyak 11 ribu orang telah keluar dari kemiskinan. Di bulan ini, ada sekitar 4.000 orang keluar dari kemiskinan

Baca Selengkapnya