Sejumlah Anggota DPR Usulkan Pembentukan Pansus Joko Tjandra

Senin, 13 Juli 2020 20:05 WIB

Joko S Tjandra. Dok. TEMPO: Amatul Rayyani

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota Komisi III DPR, Benny K. Harman, mengusulkan pembentukan panitia khusus (Pansus) untuk menangani kasus Joko Tjandra. Menurutnya, panitia khusus diperlukan karena kasus Joko Tjandra melibatkan banyak lembaga penegak hukum lain, bukan hanya Direktorat Jenderal Imigrasi.

“Oleh sebab itu, dengan penjelasan tadi banyak sekali institusi yang terkait, saya mengusulkan kesimpulan rapat ini Komisi III supaya mengagendakan usulan pembentukan pansus. Pansus Joko Tjandra. Sebab, kalau begini saja, Pak Dirjen ini ndak bisa dia. Kasihan juga beliau ini, pasang badan dia untuk hal yang dia tidak tahu,” ujar Benny dalam Rapat Dengar Pendapat Komisi III dengan Direktur Jenderal Imigrasi, Jhoni Ginting, di Gedung DPR, Jakarta, Senin, 13 Juli 2020 .

Keberhasilan Joko Tjandra lolos dari pantauan Imigrasi, datang ke Indonesia, sampai mengajukan Peninjauan Kembali di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada 8 Juni 2020 lalu dianggap terkait dengan banyak lembaga penegak hukum. Dirjen imigrasi, Jhoni Ginting mengakui ada celah dan kelemahan Imigrasi yang dimanfaatkan buron kasus hak tagih Bank Bali itu.

Politikus Partai Golongan Karya, Adies Kadir mendesak dilakukannya perbaikan sistem penegakan hukum agar kasus serupa tidak terulang. “Kuncinya ada satu kata, sistem. Perbaikan sistem yang ada di Imigrasi, agar supaya hal seperti ini tidak terulang lagi. itu yang mungkin menjadi PR besar bagi kita, baik itu di Imigrasi, Kepolisian, Kejaksaan, dan di Komisi III untuk membuat satu sistem agar supaya kasus Joko Tjandra dan buron-buron lainnya tidak terulang lagi di negara kita,” kata Adies.

Anggota Fraksi Parta Nasional Demokrat, Taufik Basari menyetujui usulan Benny tentangpembentukan panitia khusus. “Menindaklanjuti apa yang tadi disampaikan Pak Benny, mengenai usulan Pansus, kalau kami dari NasDem setuju-setuju saja,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Ketua Komisi III, Herman Hery menyadari keterbatasan kewenangan yang dimiliki Imigrasi, ia pun memutuskan kesimpulan rapat untuk memanggil lembaga-lembaga penegak hukum lainnya seperti Kepolisian, Kejaksaan Agung, Kementerian Hukum dan HAM beserta Dirjen Imigrasi pada rapat selanjutnya. Sedangkan, mengenai usulan pansus, akan dibahas dalam rapat internal Komisi III.

ACHMAD HAMUDI ASSEGAF

Berita terkait

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

1 hari lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

1 hari lalu

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

Permintaan para kepala desa agar masa jabatannya ditambah akhirnya dikabulkan pemerintah. Samakah hasilnya dengan UU Desa?

Baca Selengkapnya

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

1 hari lalu

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

KPU sebelumnya tidak menghadiri undangan rapat Komisi II DPR karena bertepatan dengan masa agenda sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

1 hari lalu

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

Amnesty mendesak DPR dan pemerintah membuat peraturan ketat terhadap spyware yang sangat invasif dan dipakai untuk melanggar HAM

Baca Selengkapnya

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

2 hari lalu

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

KPK menemukan beberapa dokumen yang berhubungan dengan proyek dugaan korupsi pengadaan perlengkapan rumah dinas DPR dalam penggeledahan.

Baca Selengkapnya

8 Sekolah Kedinasan 2024 yang Beri Lulusannya Uang Pensiun

3 hari lalu

8 Sekolah Kedinasan 2024 yang Beri Lulusannya Uang Pensiun

Berikut ini daftar sekolah kedinasan 2024 yang lulusannya bisa menjadi CPNS dan diberikan uang pensiun. Ada dari Kemenkeu hingga BMKG.

Baca Selengkapnya

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

3 hari lalu

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyakini partainya masuk ke Senayan pada pemilu 2029 mendatang.

Baca Selengkapnya

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

4 hari lalu

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

KPK melanjutkan penyelidikan kasus dugaan korupsi pengadaan sarana kelengkapan rumah jabatan anggota DPR RI tahun anggaran 2020

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

4 hari lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

Ditolak Partai Gelora untuk Gabung Kubu Prabowo, PKS Tak Masalah Jadi Koalisi atau Oposisi

5 hari lalu

Ditolak Partai Gelora untuk Gabung Kubu Prabowo, PKS Tak Masalah Jadi Koalisi atau Oposisi

Partai Gelora menyebut PKS selalu menyerang Prabowo-Gibran selama kampanye Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya