Komisi Agama: Tiadakan Haji Sepihak, Menag Tak Tahu Aturan

Kamis, 4 Juni 2020 10:21 WIB

Jutaan umat Muslim yang tengah melaksanakan ibadah Haji, berkumpul di Jabal Rahmah di dataran Arafah di luar kota suci Mekah, Arab Saudi, 10 Agustus 2019. REUTERS/Umit Bektas

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Komisi Agama DPR RI Ace Hasan Syadzily mengatakan pihaknya memiliki catatan tersendiri untuk Menteri Agama Fachrul Razi atas keputusan meniadakan pemberangkatan haji 2020. Ia berujar, Fachrul seharusnya berpikir bahwa ada berbagai kebijakan soal haji yang perlu persetujuan Komisi VIII.

"Apa yang dilakukan Menteri Agama sesungguhnya, selain tidak mengerti aturan perundang-undangan, menunjukkan bahwa dia tidak menghargai peran dan fungsi lembaga negara seperti DPR," kata Ace lewat pesan singkat, Kamis, 4 Juni 2020.

Politikus Partai Golkar itu menjelaskan salah satu poin kesimpulan dalam rapat kerja virtual antara komisinya dan Menteri Agama pada 11 Mei 2020 adalah adanya rapat khusus untuk membahas batal atau tidaknya penyelenggaraan haji 2020.

Serta membahas pula soal implikasi anggaran dari kebijakan yang diambil. "Ini komitmen Menteri Agama," ujarnya.

Sayangnya, kata dia, Fachrul Razi lebih dulu mengumumkan jika pemerintah meniadakan pemberangkatan haji tahun ini pada Selasa, 2 Juni 2020. "Komisi VIII tentu memiliki catatan atas sikap yang dilakukan Menteri Agama yang merasa kewenangan sepenuhnya ada pada dirinya," tuturnya.

Advertising
Advertising

Menurut Ace, saat ini pihaknya sedang rapat internal menyikapi peniadaan penyelenggaraan haji 2020. Pembahasan berfokus pada jemaah haji yang gagal berangkat.

"Agar para calon jemaah haji yang tidak berangkat tetap tenang dan dapat menerima keputusan ini," kata dia.

Ace menjelaskan ada banyak agenda yang harus dibahas setelah pembatalan keberangkatan jemaah haji Indonesia tahun 2020. Mulai dari dana jemaah baik yang berasal dari setoran jamaah maupun anggaran yang bersumber dari APBN untuk penyelenggaraan haji, mekanisme sosialisasi kepada jemaah atas keputusan ini, dan implikasi-implikasi lainnya sebagai akibat dari kebijakan ini.

Berita terkait

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

5 jam lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

6 jam lalu

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

Permintaan para kepala desa agar masa jabatannya ditambah akhirnya dikabulkan pemerintah. Samakah hasilnya dengan UU Desa?

Baca Selengkapnya

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

7 jam lalu

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

KPU sebelumnya tidak menghadiri undangan rapat Komisi II DPR karena bertepatan dengan masa agenda sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

3 Vaksin Wajib untuk Jemaah Haji 2024

11 jam lalu

3 Vaksin Wajib untuk Jemaah Haji 2024

Dalam rangkaian ibadah haji, kesehatan para jemaah haji menjadi faktor utama yang harus dipersiapkan dengan matang.

Baca Selengkapnya

Tips Atasi Serangan Panas dan Dehidrasi saat Ibadah Haji dari Pakar Kesehatan

19 jam lalu

Tips Atasi Serangan Panas dan Dehidrasi saat Ibadah Haji dari Pakar Kesehatan

Berikut saran pakar kesehatan agar tidak mengalami serangan panas dan dehidrasi selama menjalani ibadah haji.

Baca Selengkapnya

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

22 jam lalu

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

Amnesty mendesak DPR dan pemerintah membuat peraturan ketat terhadap spyware yang sangat invasif dan dipakai untuk melanggar HAM

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru Haji 2024 dan Jepang Kucurkan Bantuan untuk Papua

1 hari lalu

Top 3 Dunia: Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru Haji 2024 dan Jepang Kucurkan Bantuan untuk Papua

Top 3 dunia pada 2 Mei 2024, di antaranya pelapor yang menuduh Boeing telah mengabaikan cacat produksi 737 MAX, meninggal.

Baca Selengkapnya

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

1 hari lalu

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

Arab Saudi mengundang pelancong menjelajahi budaya, sejarah, dan petualangan di luar perjalanan keagamaan seperti haji dan umrah.

Baca Selengkapnya

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

1 hari lalu

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

KPK menemukan beberapa dokumen yang berhubungan dengan proyek dugaan korupsi pengadaan perlengkapan rumah dinas DPR dalam penggeledahan.

Baca Selengkapnya

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

2 hari lalu

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

Arab Saudi mewajibkan jemaah calon haji memenuhi kriteria vaksinasi dan mendapatkan izin resmi.

Baca Selengkapnya