Ridwan Kamil Pertimbangkan Pelonggaran PSBB. Asalkan...

Reporter

Antara

Rabu, 13 Mei 2020 19:18 WIB

Petugas dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung, Jawa Barat (Jabar) yang berjaga atau bertugas pada hari pertama Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Tingkat Provinsi Jabar di cek point Gerbang Tol Kopo, Rabu, menemukan tiga orang yang diduga akan mudik ke wilayah Bandung yang bersembunyi di mobil logistik. (Dok Humas Dishub Kota Bandung)

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan pelonggaran PSBB atau Pembatasan Sosial Berskala Besar akan ditentukan oleh tren kasus dan hasil kajian epidemiologi.

Emil, sapaan mantan Wali Kota Bandung ini mengatakan pemerintah baru akan memetakan sebaran kasus Covid-19 setelah PSBB di Jawa Barat selesai.

Ia mengatakan perhatian terhadap tren kasus dan hasil kajian tersebut dibutuhkan untuk memutuskan pelonggaran pembatasan sosial, agar aktivitas perlahan dapat berjalan dan ekonomi mulai bergairah.

Menurut dia, ada 63 persen wilayah Jawa Barat yang memungkinkan untuk pelonggaran. Sedangkan 37 persen lainnya masih perlu diwaspadai karena pergerakan kurva yang belum aman.

"Hasil PSBB Jabar, ternyata yang harus diwaspadai 37 persen, sehingga 63 persennya bisa kita relaksasi sehingga ekonomi kami bisa normal di 63 persen," kata dia.

Evaluasi satu pekan PSBB tingkat Provinsi Jabar menunjukkan hasil yang positif. Merujuk data jumlah pasien Covid-19 di rumah sakit yang mengalami penurunan. Dari rata-rata 430 pasien pada April menjadi 350 pasien.

Tingkat kematian juga dilaporkan turun dari rata-rata tujuh menjadi empat pasien meninggal dunia per hari, sedangkan tingkat kesembuhan naik hampir dua kali lipat. PSBB Jabar diberlakukan pada Rabu, 6 Mei 2020 untuk selama 14 hari.

Ridwan Kamil mengatakan rata-rata penambahan kasus Covid-19 di Jabar memperlihatkan grafik menurun. Jika grafik tersebut konsisten melandai, Pemprov Jabar sudah dapat mengendalikan Covid-19. Dengan begitu, relaksasi dapat dilakukan dan kegiatan ekonomi sudah mulai bisa digerakkan.

Berita terkait

Format Debat Perdana Pilkada Jakarta Akan Terbagi dalam 6 Segmen

6 jam lalu

Format Debat Perdana Pilkada Jakarta Akan Terbagi dalam 6 Segmen

Debat Pilkada Jakarta akan dimulai Ahad mala mulai pukul 19.00

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Ingin Semua Halte TransJakarta Dipasangi AC

9 jam lalu

Ridwan Kamil Ingin Semua Halte TransJakarta Dipasangi AC

Menurut Ridwan Kamil, menempatkan AC di Halte TransJakarta akan membuat suasana hati warga Jakarta lebih tenang

Baca Selengkapnya

KPU DKI Akan Gladi Resik Malam Ini, Persiapan Debat Perdana Pilkada Jakarta

11 jam lalu

KPU DKI Akan Gladi Resik Malam Ini, Persiapan Debat Perdana Pilkada Jakarta

Keputusan penggunaan podium dan juga posisi berdiri paslon saat debat akan ditentukan KPU DKI usai gladi resik malam ini.

Baca Selengkapnya

Suswono Soal Tak Boleh Gunakan Singkatan Saat Debat Pilkada: Terlalu Naif Kalau Sekadar Menjebak

1 hari lalu

Suswono Soal Tak Boleh Gunakan Singkatan Saat Debat Pilkada: Terlalu Naif Kalau Sekadar Menjebak

Cawagub nomor urut 1 Suswono mengatakan sudah sewajarnya singkatan tak digunakan saat debat Pilkada Jakarta, sebab bisa menimbulkan perbedaan makna.

Baca Selengkapnya

Debat Perdana Pilkada Jakarta, Bagaimana Kesiapan Ridwan Kamil, Dharma Pongrekun, dan Pramono Anung?

1 hari lalu

Debat Perdana Pilkada Jakarta, Bagaimana Kesiapan Ridwan Kamil, Dharma Pongrekun, dan Pramono Anung?

Tiga paslon gubernur dan wakil gubernur Pilkada Jakarta menyatakan kesiapan mereka untuk menghadapi debat perdana 6 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Persiapan Debat Perdana Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil: Sudah Mantap

1 hari lalu

Persiapan Debat Perdana Pilkada Jakarta, Ridwan Kamil: Sudah Mantap

Ridwan Kamil mengaku sudah siap untuk menghadapi debat perdana Pilkada Jakarta pada Ahad, 6 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

5 Pimpinan DPRD Jakarta Dilantik, Khoirudin PKS Jadi Ketua

1 hari lalu

5 Pimpinan DPRD Jakarta Dilantik, Khoirudin PKS Jadi Ketua

DPRD Jakarta menggelar rapat paripurna pengucapan sumpah dan janji pimpinan DPRD Jakarta periode 2024-2029. Khoirudin dari PKS pimpin DPRD Jakarta.

Baca Selengkapnya

Elektabilitas Ridwan Kamil-Suswono Menurun, Charta Politika: Lampu Kuning buat Tim Sukses

1 hari lalu

Elektabilitas Ridwan Kamil-Suswono Menurun, Charta Politika: Lampu Kuning buat Tim Sukses

Yunarto Wijaya mengatakan, ada penurunan elektabilitas pasangan Ridwan Kamil-Suswono jika membandingkan survei sebelumnya yang dilakukan lembaga lain.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Janjikan Perbanyak Pramusapa untuk Permudah Disabilitas Naik Transportasi Umum

1 hari lalu

Ridwan Kamil Janjikan Perbanyak Pramusapa untuk Permudah Disabilitas Naik Transportasi Umum

Ridwan Kamil berjanji akan meningkatkan sumber daya pramusapa di seluruh transportasi umum, untuk mempermudah akses disabilitas.

Baca Selengkapnya

KPU Jakarta Minta Paslon Tidak Menggunakan Istilah Kurang Familier saat Debat

2 hari lalu

KPU Jakarta Minta Paslon Tidak Menggunakan Istilah Kurang Familier saat Debat

KPU DKI Jakarta mengingatkan tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur tak menggunakan singkatan atau istilah kurang familier.

Baca Selengkapnya