Djarum Foundation Konsisten Salurkan Beasiswa Pendidikan

Senin, 9 Maret 2020 17:36 WIB

Djarum Foundation Konsisten Salurkan Beasiswa Pendidikan.

INFO NASIONAL - Program Associate Djarum Foundation Bakti Pendidikan, Leonardus Sapto Pranolo, mengatakan pihaknya konsisten menyalurkan beasiswa kepada ratusan mahasiswa di seluruh Indonesia tiap tahunnya. Selain berupa uang Rp 1 juta per bulan dalam satu tahun, peserta beasiswa juga mendapatkan materi pengembangan karakter yang meliputi character building, leadership development, dan nation building.

“Pertengahan Maret ini kami kembali membuka pendaftaran peserta beasiswa untuk tahun depan atau angkatan ke-36. Seperti tahun-tahun sebelumnya, seleksi bagi peserta Beswan Djarum ini ketat sekali,” kata Sapto dalam kegiatan Leadership Development Beswan Djarum angkatan ke-35 di Hotel Haris, Surabaya, Rabu, 4 Maret 2020.

Leadership Development merupakan tahap kedua pengembangan karakter setelah Character Building yang dilaksanakan di Cikole, Lembang, Jawa Barat beberapa bulan lalu. Menurut Sapto, tahun ini peserta Beswan Djarum berjumlah 496 mahasiswa dan pada tahap Leadership Development dibagi menjadi delapan kelompok.

Kegiatan di Hotel Haris, mulai 1-4 Maret 2020 merupakan kelompok ketujuh dan diikuti 64 peserta. Selain di Surabaya, kegiatan serupa juga dilaksanakan di Yogyakarta. “Dibuat per kelompok agar efektif dalam memberikan materi, kalau terlalu banyak peserta nanti malah tidak bisa fokus,” kata Sapto.

Para pemateri pada sesi Leadership Development ini terdiri dari Galuh Paskamagma (Gritty Leadership), Margareta Astaman (Critical Writing), Riko Anggara (Effective Oral Communication) dan James Gwee (Motivating & Inspiring Others). Pemateri memberikan materi secara interaktif pada peserta, memancing mereka agar berani tampil mengemukakan ide-idenya.

Advertising
Advertising

Setelah mendapatkan materi Leadership Development, peserta dianjurkan mengikuti tantangan berikutnya, yakni community empowerment, writing competition dan international exposure. “Challenge ini sifatnya tak wajib, tapi jika mau ikut akan sangat berguna bagi kematangan kemampuan peserta,” kata Sapto.

Salah satu pemateri, Riko Anggara mengatakan, semua peserta kelompok ketujuh ini umumnya telah mempunyai basis pengetahuan yang bagus lantaran mereka diseleksi ketat. Tugas dia sebagai pemateri tinggal mengasah kemampuan mereka, khususnya dalam hal public speaking.

“Saya hanya melengkapi dengan pilihan-pilihan, supaya ketika mereka terjun ke masyarakat dan menemui tantangan, punya opsi-opsi oh kalau situasi begini opsinya A, situasi begitu opsinya B,” kata Rico.

Salah seorang peserta, Marselius Aronggear mengatakan, hingga tahap kedua ia mengikuti Beswan Djarum ini, wawasannya kian terbuka. Pemateri mampu memunculkan potensi dalam dirinya yang selama ini tak dia sadari. “Kegiatan ini cukup luar biasa. Tinggal bagaimana nanti mengimplementasikan di lapangan,” ujar mahasiswa semester lima Universitas Papua, Manokwari itu.

Hal serupa juga dikatakan Mercy Herawati, peserta dari Universitas Atmajaya Jakarta. Menurutnya, pemateri berhasil menggali potensi dalam dirinya dari yang semula tak suka menulis menjadi punya keinginan besar untuk ikut challenge writing competition.

Apalagi dalam kegiatan itu ia mendapatkan kategori best writer dan berhak atas hadiah Rp 2 juta rupiah. “Dalam hal berfikir juga ada perubahan. Bila semula saya ini orangnya ruwet dalam berfikir, sehabis mengikuti kegiatan Leadership Development ini lebih terstruktur,” katanya. (*)

Berita terkait

Tri Rismaharini Sigap Tanggapi Masalah Sosial di Kecamatan Lewa dan Letis

1 jam lalu

Tri Rismaharini Sigap Tanggapi Masalah Sosial di Kecamatan Lewa dan Letis

Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini, lakukan kunjungan kerja ke RSUD Umbu Rara Meha dan Puskesma Lewa, di Kabupaten Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur

Baca Selengkapnya

Kemensos Berikan Instalasi Pengolahan Air Terpadu untuk Memenuhi Kebutuhan Air Masyarakat Desa Pambotanjara

1 jam lalu

Kemensos Berikan Instalasi Pengolahan Air Terpadu untuk Memenuhi Kebutuhan Air Masyarakat Desa Pambotanjara

Salah satu warga Desa Pambotanjara, dengan langkah pasti, masuk ke area instalasi pengolahan air terpadu, pemberian Kementerian Sosial untuk membantu pemenuhan air bersih masyarakat.

Baca Selengkapnya

KKP Perkuat Jejaring Kawasan Konservasi di NTT

1 jam lalu

KKP Perkuat Jejaring Kawasan Konservasi di NTT

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) untuk memperkuat jejaring pengelolaan kawasan konservasi di NTT.

Baca Selengkapnya

iF Design Award Menunjuk Mitsubishi Xforce dan Triton Sebagai Produk Dengan Desain Terbaik di Tahun 2024

3 jam lalu

iF Design Award Menunjuk Mitsubishi Xforce dan Triton Sebagai Produk Dengan Desain Terbaik di Tahun 2024

Mitsubishi Motors Corporation mendapatkan penghargaan dari iF Design Award 2024 untuk dua model mobilnya, yakni Mitsubishi Xforce dan Triton.

Baca Selengkapnya

Mitsubishi Motors Hadirkan Diskon Untuk Perawatan dan Perbaikan Kendaraan Paska Mudik Lebaran

3 jam lalu

Mitsubishi Motors Hadirkan Diskon Untuk Perawatan dan Perbaikan Kendaraan Paska Mudik Lebaran

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (PT MMKSI) menghadirkan program spesial, yaitu "Kilau Lebaran Campaign". 1 April hingga 31 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Reboisasi 33.800 Bibit Pohon, Telkom Dukung Pemulihan Lahan Kritis

4 jam lalu

Reboisasi 33.800 Bibit Pohon, Telkom Dukung Pemulihan Lahan Kritis

Sepanjang 2023, Telkom telah melaksanakan pemulihan lahan kritis di 4 provinsi.

Baca Selengkapnya

Kementan Terbitkan Permentan No.01 Tahun 2024, Pastikan Pupuk Subsidi Tepat Sasaran

4 jam lalu

Kementan Terbitkan Permentan No.01 Tahun 2024, Pastikan Pupuk Subsidi Tepat Sasaran

Revisi Permentan untuk memastikan penyaluran pupuk bersubsidi secara akurat dan tepat sasaran.

Baca Selengkapnya

Mentan Amran Genjot Produksi di NTB Melalui Pompanisasi

5 jam lalu

Mentan Amran Genjot Produksi di NTB Melalui Pompanisasi

Kekeringan El Nino sudah overlap dan harus waspada.

Baca Selengkapnya

Presiden Senang Produksi Jagung di Sumbawa Maju

5 jam lalu

Presiden Senang Produksi Jagung di Sumbawa Maju

Saat ini yang perlu dilakukan adalah menjaga keseimbangan harga di tingkat petani maupun di tingkat peternak.

Baca Selengkapnya

Kemensos Lakukan Asesmen Biopsikososial Terhadap 284 ODGJ

8 jam lalu

Kemensos Lakukan Asesmen Biopsikososial Terhadap 284 ODGJ

Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Sumba Timur, untuk memastikan penanganan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ)

Baca Selengkapnya