Empat Polwan Surakarta Terluka Dilempari Batu Massa Demonstrasi

Selasa, 1 Oktober 2019 02:15 WIB

Polisi menembakkan gas air mata ke arah para demonstran di gedung DPRD Surakarta, Selasa 24 September 2019. TEMPO/AHMAD RAFIQ

TEMPO.CO, Surakarta - Empat polwan atau polisi wanita terluka ketika menjaga demonstrasi di depan Gedung DPRD Kota Surakarta pada Senin malam, 30 September 2019.

Meski sempat terjadi pelembaran batu dan kelereng, demonstrasi yang digelar oleh Aliansi Solo Raya Bergerak tersebut berakhir dengan cukup tertib.

"Ada empat polwan yang terluka," kata Kepala Kepolisian Resor Kota Surakarta Ajun Komisaris Besar Andy Rifai di lokasi demonstrasi.

Ketika pelemparan terjadi, beberapa polwan tengah berada di barisan terdepan. Untung saja luka akibat lemparan batu dan kelereng tersebut tidak terlalu serius.

Menurut Andy, beberapa demonstran melakukan provokasi tapi polisi tidak terpancing. "Kami buktikan bahwa kami tidak melakukan tindakan represif."

Para demonstran bergerak sejak pukul 14.00 WIB. Mereka tidak bisa masuk ke halaman Gedung DPRD Surakarta lantaran terhalang kawat berduri. Mereka berorasi di tengah jalan sehingga arus lalu-lintas harus dialihkan.

Hingga pukul 18.00, demonstrasi menolak sejumlah rancangan undang-undang itu masih belum selesai. Setelah bernegosiasi dengan polisi, mereka menyepakati untuk bubar pada pukul 20.00.

Para orator di mobil komando lantas membubarkan aksinya sesuai waktu yang disepakati. Hanya saja, sebagian massa belum bersedia bubar.

Lemparan batu dan kelereng tiba-tiba bermunculan dari arah massa demonstran. Empat polwan menjadi korban.

Pasukan dari Sabhara dan Brimob Polri lantas maju menekan massa. Para aktivis mencoba menghentikan pelembaran tersebut. Massa demonstrasi akhirnya bersedia membubarkan diri tanpa bentrok dengan polisi.

Berita terkait

Demonstran Pro-Palestina dan Polisi Bentrok di Kampus AS, Ratusan Mahasiswa Ditangkap

7 jam lalu

Demonstran Pro-Palestina dan Polisi Bentrok di Kampus AS, Ratusan Mahasiswa Ditangkap

Unjuk rasa pro-Palestina di kampus Amerika Serikat berujung rusuh antara polisi dan demonstran.

Baca Selengkapnya

Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

6 hari lalu

Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

Polisi Amerika Serikat secara brutal menangkap para mahasiswa dan dosen di sejumlah universitas yang menentang genosida Israel di Gaza

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

7 hari lalu

Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

Mahasiswa Universitas Columbia mengajukan pengaduan terhadap universitas di New York itu atas tuduhan diskriminasi dalam protes pro-Palestina

Baca Selengkapnya

Gelombang Protes Dukung Palestina Menyebar di Kampus Bergengsi di AS

7 hari lalu

Gelombang Protes Dukung Palestina Menyebar di Kampus Bergengsi di AS

Mahasiswa di sejumlah kampus bergengsi di Amerika Serikat menggelar protes untuk menyatakan dukungan membela Palestina.

Baca Selengkapnya

Pencuri Motor Milik Polwan di Bangkalan Tertangkap, Berulang Kali Bobol Kos-kosan

10 hari lalu

Pencuri Motor Milik Polwan di Bangkalan Tertangkap, Berulang Kali Bobol Kos-kosan

Kedua pencuri motor itu mengaku sudah beberapa kali membobol kos-kosan sekitar kampus Universitas Trunojoyo Madura (UTM).

Baca Selengkapnya

Google Kembali Melakukan PHK, Ini Alasannya

13 hari lalu

Google Kembali Melakukan PHK, Ini Alasannya

Dalam beberapa bulan terakhir Google telah melakukan PHK sebanyak 3 kali, kali ini berdampak pada 28 karyawan yang melakukan aksi protes.

Baca Selengkapnya

Eks Danjen Kopassus Soenarko hingga Din Syamsuddin Hadiri Demo di MK Jelang Putusan Sengketa Pilpres

14 hari lalu

Eks Danjen Kopassus Soenarko hingga Din Syamsuddin Hadiri Demo di MK Jelang Putusan Sengketa Pilpres

Din Syamsuddin dan eks Danjen Kopassus, Soenarko, turut hadir di unjuk rasa jelang putusan MK soal sengketa Pilpres 2024

Baca Selengkapnya

Polisi Kerahkan 2.713 Personel Jaga Demo Jelang Putusan Gugatan Pilpres di MK

14 hari lalu

Polisi Kerahkan 2.713 Personel Jaga Demo Jelang Putusan Gugatan Pilpres di MK

2.713 personel gabungan dikerahkan untuk menjaga demonstrasi di depan Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) jelang putusan sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Jelang Demo Gugatan Pilpres di Gedung MK, Jalan Medan Merdeka Barat Ditutup

14 hari lalu

Jelang Demo Gugatan Pilpres di Gedung MK, Jalan Medan Merdeka Barat Ditutup

Polisi mulai menutup Jalan Medan Merdeka Barat menyusul rencana demonstrasi jelang sidang putusan sengketa Pilpres 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK).

Baca Selengkapnya

Prabowo Minta Demo di Depan Gedung MK Dibatalkan, Haris Rusli: Beliau Khawatir Ada Gesekan dan Benturan Sosial

14 hari lalu

Prabowo Minta Demo di Depan Gedung MK Dibatalkan, Haris Rusli: Beliau Khawatir Ada Gesekan dan Benturan Sosial

Komandan Tim Kampanye Nasional bidang relawan Haris Rusli Moti menyatakan, Prabowo meminta penghentian aksi damai di depan gedung MK

Baca Selengkapnya