Airlangga dan Bamsoet Hadiri Acara Fraksi Golkar di DPR

Kamis, 5 September 2019 20:22 WIB

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto (ketiga dari kanan) menghadiri acara lepas-sambut anggota DPR fraksi Golkar di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 5 September 2019. TEMPO/Budiarti Utami Putri.

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menghadiri acara Fraksi Golkar melepas anggota Dewan Perwakilan Rakyat periode 2014-2019 sekaligus menyambut anggota DPR terpilih 2019-2024. Acara ini digelar di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.

Airlangga mengatakan, dalam acara itu dia memberikan arahan ihwal tugas DPR periode mendatang, serta tugas-tugas DPR sekarang di sisa masa jabatan ini.

"Tentu ada beberapa penugasan terkait UU yang kemarin dibahas di kabinet, yaitu UU mengenai perpajakan, kemudian sisa UU lain seperti (RUU) Sumber Daya Air, UU Bencana, dan sebagainya," kata Airlangga di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 5 September 2019.

Selain itu, Airlangga juga berpesan soal beberapa RUU yang harus dirampungkan periode mendatang, salah satunya RUU Minerba. Pembahasan RUU yang tak rampung di periode ini bisa lebih mudah jika nantinya DPR mengesahkan revisi Undang- Undang (UU) Nomor 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-undangan.

Revisi tersebut salah satunya mengatur bahwa UU yang tak selesai di periode ini bisa dilimpahkan ke periode berikutnya, alias di-carry over.

Advertising
Advertising

Dalam acara lepas-sambut itu, hadir pula Ketua DPR Bambang Soesatyo, yang juga merupakan Wakil Koordinator Bidang Pratama DPP Partai Golkar. Pria yang biasa disapa Bamsoet itu datang mengenakan kemeja batik berwarna biru, beberapa menit setelah acara dimulai.

Airlangga dan Bamsoet kini tengah bersaing untuk menjadi ketua umum Golkar. Keduanya saling mengklaim memperoleh dukungan dari pengurus daerah untuk memimpin partai beringin.

Kubu Bamsoet mendesak agar musyawarah nasional segera digelar sebelum Oktober, sedangkan kubu Airlangga berkukuh munas dilaksanakan pada bulan Desember.

Berita terkait

Sosialisasi Empat Pilar MPR, Bamsoet Ingatkan Sisi Gelap Kemajuan Teknologi

9 menit lalu

Sosialisasi Empat Pilar MPR, Bamsoet Ingatkan Sisi Gelap Kemajuan Teknologi

Hasil survei Digital Civility Index oleh Microsoft tahun 2020, menempatkan Indonesia sebagai negara yang paling 'tidak sopan' di kawasan Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya

Alasan Gerindra Jajaki Koalisi dengan Golkar pada Pilkada 2024 di Kabupaten Bogor

1 jam lalu

Alasan Gerindra Jajaki Koalisi dengan Golkar pada Pilkada 2024 di Kabupaten Bogor

Dengan perolehan 12 kursi di Pileg, Gerindra bisa mengusung pasangan calon sendiri di Pilkada 2024 Kabupaten Bogor.

Baca Selengkapnya

Menakar Peluang Emil Dardak sebagai Wakil Khofifah Lagi setelah PDIP Merapat

2 jam lalu

Menakar Peluang Emil Dardak sebagai Wakil Khofifah Lagi setelah PDIP Merapat

Sebelum PDIP masuk, Khofifah telah lebih dahulu didukung Partai Golkar, Gerindra, Demokrat dan PAN sejak sebelum Pemilu 2024 berlangsung.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Kiprah Asia Cargo Network

3 jam lalu

Bamsoet Apresiasi Kiprah Asia Cargo Network

Di balik sukses ACN, terdapat berbagai tantangan yang harus dihadapi. Termasuk tingginya harga avtur di Indonesia.

Baca Selengkapnya

IMI dan TransTrack Bersepakat Kembangkan Teknologi Transportasi

18 jam lalu

IMI dan TransTrack Bersepakat Kembangkan Teknologi Transportasi

TransTrack menyediakan berbagai inovasi teknologi untuk berbagai kebutuhan manajemen operasional armada transportasi.

Baca Selengkapnya

Imam Budi Hartono Siap Maju Pilkada Depok 2024, Berharap Bisa Koalisi dengan Golkar

19 jam lalu

Imam Budi Hartono Siap Maju Pilkada Depok 2024, Berharap Bisa Koalisi dengan Golkar

Imam Budi Hartono sudah memegang surat keputusan dari DPP PKS untuk maju Pilkada Depok 2024 dan berharap bisa berkoalisi dengan Golkar.

Baca Selengkapnya

5 Hal tentang Airin Rachmi Diany, Maju Pilkada Banten hingga Dianggap Role Model

20 jam lalu

5 Hal tentang Airin Rachmi Diany, Maju Pilkada Banten hingga Dianggap Role Model

Airin Rachmi Diany salah satu kader Golkar yang maju mendaftar Pilkada Banten

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Punya 2 Surat Tugas, Golkar Belum Putuskan Maju Pilkada Jakarta atau Jabar

23 jam lalu

Ridwan Kamil Punya 2 Surat Tugas, Golkar Belum Putuskan Maju Pilkada Jakarta atau Jabar

Ketua DPP Golkar Dave Laksono mengatakan saat ini Ridwan Kamil memiliki dua surat tugas untuk Pilkada Jakarta dan Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Muhaimin Sebut 2 Kader Golkar Ini Daftar di PKB untuk Pilkada 2024

1 hari lalu

Muhaimin Sebut 2 Kader Golkar Ini Daftar di PKB untuk Pilkada 2024

Dua kader Golkar ini melamar jadi calon gubernur Banten dan Jakarta lewat PKB. Muhaimin Iskandar sebut belum jamin akan berkoalisi.

Baca Selengkapnya

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

1 hari lalu

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

Gibran mengaku telah memiliki roadmap untuk partai politik yang dipilihnya setelah tak bergabung lagi dengan PDIP.

Baca Selengkapnya