Doli Bantah Klaim Bambang Soesatyo Soal Dukungan Akbar Tandjung

Selasa, 9 Juli 2019 11:50 WIB

Presiden Jokowi bersama Ketua Dewan Penasihat HMI Akbar Tandjung dalam Peringatan 72 tahun HMI di kediaman Akbar Tanjung, Jakarta, Selasa, 5 Februari 2019. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Koordinator Bidang Pemenangan Pemilu Sumatera DPP Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia Tandjung mengklaim mendapat pesan klarifikasi dari politikus senior Partai Golkar Akbat Tandjung. Klarifikasi itu tentang pernyataan Akbar saat halal bihalal Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam Indonesia (KAHMI) di rumah Ketua Dewan Perwakilan Rakyat sekaligus Wakil Koordinator Bidang Pratama Partai Golkar Bambang Soesatyo. "Tidak benar Pak Akbar pernah menyatakan dukungan secara eksplisit terhadap saudara Bambang Soesatyo untuk menjadi ketua umum DPP Partai Golkar," kata Doli dalam keterangan tertulis, Selasa, 9 Juli 2019.

Menurut Doli, dalam halal bihalal itu Akbar hanya mempersilakan Bambang bila ingin maju sebagai calon ketua umum Golkar. Doli menyebut Akbar juga berpesan agar Bambang melakukan upaya sendiri. "Sama seperti yang dilakukan Pak Akbar Tandjung dulu saat mencalonkan diri."

Baca juga: Gelar MBA Bambang Soesatyo Dipersoalkan Politikus Golkar

Doli menganggap klarifikasi ini perlu dilakukan lantaran pernyataan Akbar diberitakan tidak seperti kejadiannya, tetapi juga disebarkan berulang-ulang dan dikapitalisasi secara berlebihan. Doli juga menjelaskan KAHMI organisasi yang independen yang tak memiliki keterkaitan, apalagi hubungan historis dan struktural dengan partai politik manapun. "Kurang tepat, tidak relevan, dan out of context membicarakan munas Partai Golkar apalagi dukung mendukung calon ketua umum di acara KAHMI."

Doli mengatakan justru Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto yang sudah pernah bertemu khusus dengan Akbar. Kepada Wakil Ketua Dewan Kehormatan itu, Airlangga menyampaikan niatnya maju sebagai calon ketua umum Golkar dan meminta dukungan Akbar.

Advertising
Advertising

Baca juga: Adu Kuat Bambang Soesatyo vs Airlangga Menjelang Munas Golkar

Sebelumnya, Bambang mengklaim mendapatkan dukungan dari Akbar Tandjung untuk maju sebagai calon ketua umum Golkar di munas Golkar yang akan datang. "Kalau ingin menjadi ketua umum Golkar haruslah pandai-pandai. Saya dukung karena kita sepakat kader-kader kita harus menduduki berbagai posisi penting," kata Bambang Soesatyo menceritakan ucapan Akbar melalui keterangan tertulisnya pada Jumat, 28 Juni 2019.



Berita terkait

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

4 jam lalu

PKB Bahas Koalisi dengan PKS untuk Pilkada 2024 di Kota Depok

PKS Kota Depok membuka peluang bagi partai politik untuk bergabung pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Sosialisasi Empat Pilar MPR, Bamsoet Ingatkan Sisi Gelap Kemajuan Teknologi

13 jam lalu

Sosialisasi Empat Pilar MPR, Bamsoet Ingatkan Sisi Gelap Kemajuan Teknologi

Hasil survei Digital Civility Index oleh Microsoft tahun 2020, menempatkan Indonesia sebagai negara yang paling 'tidak sopan' di kawasan Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya

Alasan Gerindra Jajaki Koalisi dengan Golkar pada Pilkada 2024 di Kabupaten Bogor

14 jam lalu

Alasan Gerindra Jajaki Koalisi dengan Golkar pada Pilkada 2024 di Kabupaten Bogor

Dengan perolehan 12 kursi di Pileg, Gerindra bisa mengusung pasangan calon sendiri di Pilkada 2024 Kabupaten Bogor.

Baca Selengkapnya

Menakar Peluang Emil Dardak sebagai Wakil Khofifah Lagi setelah PDIP Merapat

16 jam lalu

Menakar Peluang Emil Dardak sebagai Wakil Khofifah Lagi setelah PDIP Merapat

Sebelum PDIP masuk, Khofifah telah lebih dahulu didukung Partai Golkar, Gerindra, Demokrat dan PAN sejak sebelum Pemilu 2024 berlangsung.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Kiprah Asia Cargo Network

16 jam lalu

Bamsoet Apresiasi Kiprah Asia Cargo Network

Di balik sukses ACN, terdapat berbagai tantangan yang harus dihadapi. Termasuk tingginya harga avtur di Indonesia.

Baca Selengkapnya

IMI dan TransTrack Bersepakat Kembangkan Teknologi Transportasi

1 hari lalu

IMI dan TransTrack Bersepakat Kembangkan Teknologi Transportasi

TransTrack menyediakan berbagai inovasi teknologi untuk berbagai kebutuhan manajemen operasional armada transportasi.

Baca Selengkapnya

Imam Budi Hartono Siap Maju Pilkada Depok 2024, Berharap Bisa Koalisi dengan Golkar

1 hari lalu

Imam Budi Hartono Siap Maju Pilkada Depok 2024, Berharap Bisa Koalisi dengan Golkar

Imam Budi Hartono sudah memegang surat keputusan dari DPP PKS untuk maju Pilkada Depok 2024 dan berharap bisa berkoalisi dengan Golkar.

Baca Selengkapnya

5 Hal tentang Airin Rachmi Diany, Maju Pilkada Banten hingga Dianggap Role Model

1 hari lalu

5 Hal tentang Airin Rachmi Diany, Maju Pilkada Banten hingga Dianggap Role Model

Airin Rachmi Diany salah satu kader Golkar yang maju mendaftar Pilkada Banten

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Punya 2 Surat Tugas, Golkar Belum Putuskan Maju Pilkada Jakarta atau Jabar

1 hari lalu

Ridwan Kamil Punya 2 Surat Tugas, Golkar Belum Putuskan Maju Pilkada Jakarta atau Jabar

Ketua DPP Golkar Dave Laksono mengatakan saat ini Ridwan Kamil memiliki dua surat tugas untuk Pilkada Jakarta dan Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Muhaimin Sebut 2 Kader Golkar Ini Daftar di PKB untuk Pilkada 2024

2 hari lalu

Muhaimin Sebut 2 Kader Golkar Ini Daftar di PKB untuk Pilkada 2024

Dua kader Golkar ini melamar jadi calon gubernur Banten dan Jakarta lewat PKB. Muhaimin Iskandar sebut belum jamin akan berkoalisi.

Baca Selengkapnya