Wapres JK Apresiasi Pelayanan Jalur Cepat Jamaah Haji

Reporter

Halida Bunga

Editor

Amirullah

Minggu, 7 Juli 2019 13:20 WIB

Wakil Presiden Jusuf Kalla menerima kunjungan Menteri Energi dan Industri Persatuan Emirat Arab Suhail Mohamed Al Mazrouei di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, 5 Juli 2019. Tempo/Friski Riana

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK mengapresiasi penyediaan layanan jalur cepat bagi jamaah haji Indonesia tahun 2019. Jalur cepat ini mencakup pelayanan keimigrasian dengan proses yang lebih cepat bagi jamaah.

Baca juga: Lepas Jemaah Haji Kloter Pertama DKI, JK: Ada Layanan Jalur Cepat

"Saya ingin berterima kasih, seperti yang disampaikan tadi bahwa dalam pelayanan haji, kepada pemerintah Arab Saudi dan Raja Salman sebagai penjaga dua kota suci, pelayanannya sangat baik," kata JK di Bandara Soekarno-Hatta setelah melepas jamaah haji kelompok terbang pertama DKI Jakarta yang terdiri dari 388 orang pada Ahad, 7 Juli 2019.

Jusuf Kalla mengatakan, jalur cepat ini tercapai lantaran teknologi telah memudahkan pengurusan perjalanan bagi jamaah haji. "Kami harapkan bahwa mudah-mudahan pada tahun depan ini semuanya lancar seperti ini. Ini uji coba dulu di sini," katanya.

Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia, Esam A Abid Althagafi juga berharap proses pemberangkatan jamaah haji Indonesia berjalan lancar hingga kelompok terbang yang terakhir. "Kami berharap juga seluruh proses keberangkatan jamaah haji Indonesia akan berjalan hingga kloter terakhir yang berangkat dari embarkasi Jakarta ini," kata Esam.

Advertising
Advertising

Fasilitas layanan jalur cepat adalah bagian dari program Makkah Road Initiative yang dijalankan pemerintah Arab Saudi sejak 2018 guna meningkatkan pelayanan bagi jamaah haji. Layanan ini mencakup pelayanan bagi jamaah haji di bandara-bandara Malaysia, Indonesia, Pakistan, Bangladesh dan Tunisia.

Baca juga: Calon Haji Indonesia, Nikmati Fasilitas Baru di Mekah-Madinah Ini

Fasilitas pelayanan dalam jalur cepat ini meliputi pengurusan keimigrasian, verifikasi persyaratan medis, dan penyortiran bagasi para jamaah di titik-titik embarkasi serta layanan penerbitan visa. Selain itu, layanan ini juga memudahkan prosedur pemeriksaan paspor, hingga pengaturan transportasi dan pemondokan di Arab Saudi.

HALIDA BUNGA FISANDRA | ANTARA

Berita terkait

Jusuf Kalla Jadi Saksi Meringankan Kasus Eks Dirut Pertamina, Ketahui Pula Soal Saksi Memberatkan Berdasar KUHAP

21 jam lalu

Jusuf Kalla Jadi Saksi Meringankan Kasus Eks Dirut Pertamina, Ketahui Pula Soal Saksi Memberatkan Berdasar KUHAP

Jusuf Kalla alias JK menjadi saksi meringankan dalam sidang eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan. Ketahui pula soal saksi memberatkan dar KUHAP?

Baca Selengkapnya

3 Poin Kesaksian Jusuf Kalla Saat Jadi Saksi Meringankan Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan

1 hari lalu

3 Poin Kesaksian Jusuf Kalla Saat Jadi Saksi Meringankan Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan

Jusuf Kalla atau JK menjadi saksi meringankan dalam sidang eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan. Ini tiga poin pembelaannya.

Baca Selengkapnya

Jusuf Kalla Jadi Saksi Meringankan dalam Kasus Eks Dirut Pertamina, Begini Aturan Hukumnya

1 hari lalu

Jusuf Kalla Jadi Saksi Meringankan dalam Kasus Eks Dirut Pertamina, Begini Aturan Hukumnya

Jusuf Kalla alias JK menjadi saksi meringankan dalam sidang kasus dugaan korupsi terdakwa Eks Direktur Utama Pertamina Karen Agustiawan.

Baca Selengkapnya

Karen Agustiawan Didakwa Korupsi Pengadaan LNG, Jusuf Kalla Ungkap Faktor yang Bikin Pertamina Merugi

2 hari lalu

Karen Agustiawan Didakwa Korupsi Pengadaan LNG, Jusuf Kalla Ungkap Faktor yang Bikin Pertamina Merugi

Jusuf Kalla mengatakan bila direktur perusahaan harus dihukum karena merugi, maka seluruh BUMN Karya harus dihukum.

Baca Selengkapnya

Bersaksi di Pengadilan Tipikor, Jusuf Kalla Bingung Karen Agustiawan Bisa Jadi Terdakwa Korupsi Pengadaan LNG

2 hari lalu

Bersaksi di Pengadilan Tipikor, Jusuf Kalla Bingung Karen Agustiawan Bisa Jadi Terdakwa Korupsi Pengadaan LNG

Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla mengatakan Karen Agustiawan sebagai Dirut Pertamina menjalankan perintah presiden.

Baca Selengkapnya

Jusuf Kalla Hadir di PN Tipikor, Bersaksi untuk Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan

2 hari lalu

Jusuf Kalla Hadir di PN Tipikor, Bersaksi untuk Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan

Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla alias JK hadir sebagai saksi dalam sidang kasus dugaan korupsi di Pertamina

Baca Selengkapnya

82 Tahun Jusuf Kalla, Salah Satu Ikon Pengusaha Menjadi Politisi

2 hari lalu

82 Tahun Jusuf Kalla, Salah Satu Ikon Pengusaha Menjadi Politisi

Jusuf Kalla dikenal sebagai pengusaha keturunan Bugis yang memiliki bendera usaha Kalla Group, sebelum menjadi politisi, dua kali sebagai wapres.

Baca Selengkapnya

JK Jadi Saksi Meringankan Karen Agustiawan di Sidang Korupsi LNG Pertamina Hari Ini

2 hari lalu

JK Jadi Saksi Meringankan Karen Agustiawan di Sidang Korupsi LNG Pertamina Hari Ini

Jusuf Kalla alias JK akan bersaksi dalam sidang dugaan korupsi pengadaan gas alam cair (LNG) dengan terdakwa eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan

Baca Selengkapnya

82 Tahun Jusuf Kalla, Melihat Kembali Jejak Politik JK Wakil Presiden di 2 Pemerintahan

2 hari lalu

82 Tahun Jusuf Kalla, Melihat Kembali Jejak Politik JK Wakil Presiden di 2 Pemerintahan

Rabu, 15 Mei 2024, Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Republik Indonesia Jusuf Kalla genap berusia 82 tahun. Ini perjalanan politik JK.

Baca Selengkapnya

Jusuf Kalla Akan Hadir sebagai Saksi Meringankan di Sidang Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan

2 hari lalu

Jusuf Kalla Akan Hadir sebagai Saksi Meringankan di Sidang Eks Dirut Pertamina Karen Agustiawan

Jusuf Kalla akan hadir sebagai saksi meringankan dalam sidang dugaan korupsi pengadaan LNG dengan terdakwa Karen Agustiawan.

Baca Selengkapnya