Jokowi Tinjau Runway 3 Soekarno Hatta di Hari Ulang Tahun

Jumat, 21 Juni 2019 13:13 WIB

Presiden Jokowi bersiap memimpin rapat terbatas persiapan KTT Asean dan KTT G20 di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu, 19 Juni 2019. ANTARA/Wahyu Putro A

TEMPO.CO, Jakarta - Di hari ulang tahunnya ke-58, Presiden Joko Widodo atau Jokowi tetap bekerja seperti biasanya. Seperti tahun lalu, Jokowi juga mengunjungi proyek pembangunan landasan pacu atau Runway 3 Bandara Soekarno Hatta.

Baca: Jokowi Ulang Tahun, Yuni Shara Kirim Pesan Rumit

Didampingi Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Direktur Utama Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin, Jokowi melihat-lihat perkembangan proyek yang ditargetkan selesai bulan ini. "Kita harapkan akhir bulan ini sudah 100 persen, dan langsung akan langsung dioperasionalkan, mungkin Juli lah," kata Jokowi, Jumat, 21 Juni 2019.

Dengan tambahan runway baru ini, pergerakan pesawat diproyeksikan akan meningkat. Jika saat ini 81 pergerakan per jam, maka tahun depan ditargetkan naik menjadi 120 pergerakan per jam. "Tambahannya gede sekali, tambahannya 50 persen," katanya.

Menurut Jokowi, selama ini ada banyak permintaan dari maskapai negara lain yang mengantre ingin menambah slot penerbangan di Soekarno Hatta. Misalnya, permintaan datang dari Qatar, Arab Saudi, India, Singapura, Malaysia, Jepang, dan Cina.

Advertising
Advertising

Jika runway 3 telah dioperasikan, Jokowi optimistis akan memudahkan pesawat yang akan mendarat. Sehingga, pesawat tersebut tidak perlu menunggu hingga setengah jam hanya untuk landing, seperti yang dialami selama ini.

Proyek Runway 3 Bandara Soekarno - Hatta ini menghabiskan dana sebesar Rp 6 triliun. Pembangunan fisik mencapai Rp 2 triliun, sementara itu dana pembebasan lahan mencapai Rp 4 triliun. Sejalan dengan pembangun runway ketiga, AP II juga tengah menyelesaikan proyek east cross taxiway (ECT) yang ditargetkan dapat digunakan pada pertengahan 2019.

Baca: Doa dan Harapan Jokowi di Hari Ulang Tahun ke-58

East cross taxiway adalah jalan di sisi timur bandara yang digunakan pesawat untuk melintas dari runway 1 ke runway 2 dan sebaliknya. Saat ini di Bandara Internasional Soekarno - Hatta sudah terdapat west cross taxiway.

Berita terkait

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

2 jam lalu

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

Justru, kata Muzani, Presiden Jokowi lah yang mendorong terselenggaranya pertemuan antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

2 jam lalu

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai pembentukan presidential club memiliki dua tujuan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

4 jam lalu

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

Salah satu poin penting dalam UU Desa tersebut adalah soal masa jabatan kepala desa selama 8 tahun dan dapat dipilih lagi untuk periode kedua,

Baca Selengkapnya

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

7 jam lalu

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

Beleid itu menyatakan uang pensiun sebagai salah satu hak kepala desa. Namun, besaran tunjangan tersebut tidak ditentukan dalam UU Desa.

Baca Selengkapnya

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

8 jam lalu

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

Panel Barus, mengatakan setelah Ganjar-Mahfud meraih suara paling rendah, PDIP cenderung menyalahkan Jokowi atas hal tersebut.

Baca Selengkapnya

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

11 jam lalu

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

Jokowi mengatakan dia dan pihak lain boleh ikut berpendapat jika dimintai saran soal susunan kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

12 jam lalu

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

Menkomarinves Luhut Pandjaoitan buka kemungkinan kewarganegaraan ganda untuk diaspora. Apa saja alasan dan syaratnya?

Baca Selengkapnya

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

12 jam lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

13 jam lalu

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

Prabowo Subianto berkeinginan membuat klub kepresidenan atau presidential club

Baca Selengkapnya

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

13 jam lalu

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

Permintaan para kepala desa agar masa jabatannya ditambah akhirnya dikabulkan pemerintah. Samakah hasilnya dengan UU Desa?

Baca Selengkapnya