Debat ke-4: Jokowi Tampil Ofensif, Prabowo Tak Akan Serang Balik

Reporter

Dewi Nurita

Sabtu, 30 Maret 2019 08:45 WIB

Calon Presiden nomor urut 01, Joko Widodo alias Jokowi dan Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto saling menyapa disaksikan Ketua KPU Arief Budiman saat debat capres 2019 sesi kedua di Hotel Sultan, Jakarta, Ahad, 17 Februari 2019. Debat kedua ini yang hanya diikuti oleh Calon Presiden. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Debat keempat pemilihan presiden akan digelar pada hari ini, Sabtu, 30 Maret 2019. Sawala kali ini akan mempertemukan dua calon presiden, yakni Joko Widodo atau Jokowi dengan Prabowo Subianto. Tim sukses masing-masing calon mengatakan, keduanya akan tampil dengan gaya yang tak jauh berbeda dengan debat kedua pilpres, saat keduanya berhadapan.

Baca: Ditanya Soal Persiapan Debat, Jokowi: Dilihat Saja Besok Malam

Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf, Erick Thohir mengatakan, calon presiden inkumben akan tetap tampil ofensif dengan fakta dan data. "Kalau paslon 02 memojokkan, kita lawan dengan fakta dan data. Kami bukan menyerang, tapi ofensif dengan fakta dan data," ujar Erick saat ditemui di Senayan City, Jakarta pada Jumat malam, 28 Maret 2019.

Juru bicara Badan Pemenangan Nasional Prabowo - Sandiaga Uno, Dian Fatwa mengatakan, Prabowo Subianto akan tampil seperti debat kedua, tanpa menyerang. "Kami memastikan Pak Prabowo tidak akan menyerang, beliau sudah sampaikan kepada kami seperti itu. Beliau akan lebih mengedepankan substansi," ujar Dian saat ditemui di bilangan Cikini, Jakarta pada Jumat, 29 Maret 2019.

Pada debat kedua yang juga mempertemukan dua capres, Jokowi lebih ofensif dan Prabowo lebih kalem. Sepanjang debat kedua, Prabowo Subianto beberapa kali memuji prestasi pemerintahan Jokowi. Di antaranya, Prabowo memuji kebijakan di bidang energi yang telah dilakukan calon presiden inkumben itu. Dia mengakui Jokowi telah melakukan berbagai kebijakan positif dalam rangka kemandirian energi RI kendati masih ada hal-hal yang perlu dikoreksi dari pemerintah.

Baca: Titiek Soeharto Bakal Saksikan Langsung Debat Prabowo Vs Jokowi

Sementara Jokowi, tampil ofensif. Isu lahan Prabowo bahkan bergulir sejak debat kedua pilpres digelar pada 17 Februari lalu. Bermula saat Ketua Umum Gerindra itu mempertanyakan pembagian sertifikat tanah selama era pemerintahan Jokowi. Alih-alih menjawab, Jokowi malah menyinggung Prabowo yang memiliki lahan seluas 220 ribu hektare di Kalimantan Timur dan 120 ribu hektare di Aceh. Ia pun mengisyaratkan pembagian konsesi sebesar itu, tidak pernah terjadi di masa pemerintahannya.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

51 menit lalu

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan akan terus mempersempit ruang gerak bagi pelaku judi online.

Baca Selengkapnya

Prabowo Tak Hadiri Halalbihalal PKS, Pengamat Sebut Sinyal Penolakan

1 jam lalu

Prabowo Tak Hadiri Halalbihalal PKS, Pengamat Sebut Sinyal Penolakan

Pakar menduga, Prabowo belum menemukan titik temu untuk membuka komunikasi dengan PKS.

Baca Selengkapnya

PKS Berharap Prabowo Ajak Gabung Koalisi seperti PKB dan NasDem

1 jam lalu

PKS Berharap Prabowo Ajak Gabung Koalisi seperti PKB dan NasDem

PKS berharap didatangi Presiden Terpilih Prabowo Subianto untuk diajak bergabung ke koalisi pemerintahan mendatang.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

1 jam lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Sekjen PKS Beri Sinyal Gabung ke Prabowo: Kami Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

2 jam lalu

Sekjen PKS Beri Sinyal Gabung ke Prabowo: Kami Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

PKS beri sinyal bakal bergabung dengan pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka setelah dua periode berada di luar pemerintah.

Baca Selengkapnya

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

5 jam lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

Belum Siapkan Nama Menteri, NasDem Fokus Dua Hal Ini

5 jam lalu

Belum Siapkan Nama Menteri, NasDem Fokus Dua Hal Ini

Prabowo belum menawarkan kursi menteri, Partai Nasdem fokus pada kepemimpinan ide dan rekonsiliasi.

Baca Selengkapnya

Akhir Politik Jokowi di PDIP

6 jam lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.

Baca Selengkapnya

Akui Belum Dapat Tawaran Menteri dari Prabowo, Surya Paloh: Siapa Kita?

7 jam lalu

Akui Belum Dapat Tawaran Menteri dari Prabowo, Surya Paloh: Siapa Kita?

Prabowo belum menawarkan posisi menteri untuk Partai NasDem.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

8 jam lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya

Baca Selengkapnya