Kubu Jokowi Ancam Terus Serang Soal Isu Lahan Prabowo

Reporter

Dewi Nurita

Editor

Juli Hantoro

Rabu, 13 Maret 2019 06:45 WIB

Calon presiden nomor 02, Prabowo Subianto mengaku dalam akhir debat capres putaran kedua, jika ia memiliki lahan sekitar 340.000 hektar di Kalimantan Timur dan Aceh dalam bentuk hak guna usaha. Berikut sejumlah tokoh di balik tim sukses kedua kubu capres dan lahan yang dikuasainya. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf Erick Thohir tak menampik jika kubunya akan terus memainkan isu lahan Prabowo Subianto, jika calon presiden nomor urut 02 itu tetap memainkan isu ketidakadilan pembagian lahan atau tanah di era pemerintahan Joko Widodo atau Jokowi.

Baca juga: Amunisi Sandiaga di Debat Capres Ketiga: BPJS hingga Guru Honorer

"Sebab yang sebenarnya, Pak Jokowi memposisikan kebijakan pembagian lahan itu untuk rakyat. Bukan buat elit," ujar Erick Thohir saat ditemui Tempo di Gedung High End, Jakarta pada Selasa, 12 Maret 2019.

Isu lahan Prabowo ini mencuat saat debat kedua calon presiden 17 Februari lalu. Kala itu, Jokowi menyinggung ratusan ribu hektare lahan milik Prabowo Subianto, tepatnya 220 ribu hektare di Kalimantan Timur dan 120 ribu hektare di Aceh Tengah. Prabowo mengakui menguasai ribuan hektar lahan tersebut dalam status Hak Guna Usaha dan mengklaim rela mengembalikan lahan seumpama diminta oleh negara.

Pekan lalu, Ketua Tim Cakra-19 Andi Widjajanto mengatakan Jokowi meminta para tim sukses untuk 'gaspol' menggoreng isu tentang lahan Prabowo menjelang hari-H pemungutan suara. "Minggu lalu, di Hotel Kartika, Pak Jokowi mengatakan, sampai akhir Maret, gaspol terus tentang lahan Prabowo," ujar Andi Widjajanto di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Rabu malam, 6 Februari 2019.

Advertising
Advertising

Untuk itu, kata Andi, 50 persen permainan kubunya akan terus menyampaikan tentang lahan milik Prabowo yang berjumlah sekitar 344 ribu hektare. "Narasinya sederhana, Pak Prabowo pernah mengeluh satu persen orang di Indonesia menguasai 90 persen kekayaan, ternyata dia lah 1 persen itu," ujar bekas Sekretaris Kabinet Jokowi ini.

Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno mengaku tak masalah jika isu terus digoreng kubu Jokowi, namun dia meminta tak dibahas secara tebang pilih oleh Jokowi dan timnya. Toh, ujar dia, banyak petinggi di kubu Jokowi yang juga memiliki lahan yang besar.

Baca juga: Dipimpin Hashim, Kubu Prabowo Adukan 17,5 Juta DPT Ganda ke KPU

Erick Thohir menilai, isu itu dibalik-balik oleh Sandiaga. "Ini beda kasusnya. Sebab, isu ini (lahan Prabowo) kami angkat dalam konteks menjawab tuduhan (Prabowo) bahwa pasal 33 UUD 1945 tidak dijalankan pemerintahan Jokowi. Itu konteksnya. Padahal lahan dibagikan Pak Jokowi untuk rakyat, bukan untuk elit," ujar Erick Thohir.

Tonton: Video Prabowo Marah - marah, Ini Klarifikasi Ajudan

Berita terkait

Gerindra Sebut Ketidakhadiran Prabowo di Halalbihalal PKS Bukan Sinyal Penolakan

32 menit lalu

Gerindra Sebut Ketidakhadiran Prabowo di Halalbihalal PKS Bukan Sinyal Penolakan

Sufmi Dasco membantah, ketidakhadiran Presiden Terpilih Prabowo Subianto dalam acara Halalbihalal yang digelar PKS merupakan sinyal penolakan

Baca Selengkapnya

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

2 jam lalu

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan akan terus mempersempit ruang gerak bagi pelaku judi online.

Baca Selengkapnya

Prabowo Tak Hadiri Halalbihalal PKS, Pengamat Sebut Sinyal Penolakan

2 jam lalu

Prabowo Tak Hadiri Halalbihalal PKS, Pengamat Sebut Sinyal Penolakan

Pakar menduga, Prabowo belum menemukan titik temu untuk membuka komunikasi dengan PKS.

Baca Selengkapnya

PKS Berharap Prabowo Ajak Gabung Koalisi seperti PKB dan NasDem

2 jam lalu

PKS Berharap Prabowo Ajak Gabung Koalisi seperti PKB dan NasDem

PKS berharap didatangi Presiden Terpilih Prabowo Subianto untuk diajak bergabung ke koalisi pemerintahan mendatang.

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

3 jam lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Sekjen PKS Beri Sinyal Gabung ke Prabowo: Kami Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

4 jam lalu

Sekjen PKS Beri Sinyal Gabung ke Prabowo: Kami Ingin Berbuat Lebih untuk Bangsa

PKS beri sinyal bakal bergabung dengan pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka setelah dua periode berada di luar pemerintah.

Baca Selengkapnya

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

6 jam lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

Belum Siapkan Nama Menteri, NasDem Fokus Dua Hal Ini

6 jam lalu

Belum Siapkan Nama Menteri, NasDem Fokus Dua Hal Ini

Prabowo belum menawarkan kursi menteri, Partai Nasdem fokus pada kepemimpinan ide dan rekonsiliasi.

Baca Selengkapnya

Akhir Politik Jokowi di PDIP

7 jam lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.

Baca Selengkapnya

Akui Belum Dapat Tawaran Menteri dari Prabowo, Surya Paloh: Siapa Kita?

8 jam lalu

Akui Belum Dapat Tawaran Menteri dari Prabowo, Surya Paloh: Siapa Kita?

Prabowo belum menawarkan posisi menteri untuk Partai NasDem.

Baca Selengkapnya