Korban Meninggal KM Lestari Maju Bertambah Jadi 18 Orang

Selasa, 3 Juli 2018 21:31 WIB

Dua kendaraan yang diangkut KM Lestari Maju tenggelam di perairan Selayar, Bulukumba, Sulawesi Selatan, Selasa, 3 Juli 2018. Kapal ini sedang berlayar menuju Kabupaten Selayar. Istimewa

TEMPO.CO, Makassar - Kepala Kepolisian Sektor Selayar Ajun Komisari Besar Polisi Syamsu Ridwan mengatakan jumlah penumpang meninggal karena kecelakaan KM Lestari Maju sudah mencapai 18 orang. Tim saat ini masih mengevakuasi korban-korban kapal yang kandas di perairan Selayar tersebut.

“Satu orang belum diketahui identitasnya, ini data korban meninggal pukul 20.40 Wita,” kata Kapolres Selayar Syamsu, Selasa 3 Juli 2018.

Baca: 12 Penumpang KM Lestari Maju Ditemukan Meninggal Dunia

Ia menyebutkan data korban meninggal bertambah sebanyak enam orang dari sebelumnya yang dilaporkan ada 12 penumpang. Termasuk Abdul Rasyid (60 tahun), Andi Junaeda (50), Sitti Saerah (50), identitas tidak diketahui (perempuan skitar 70 tahun), dan Rosmiati (40).

Menurut Syamsu, korban yang ditemukan selamat diantaranya dirawat di RSU KH. Hayyung sebanyak 17 orang, Puskesmas Batangmata 32 orang, dan Puskesmas Parangia 35 orang. Sehingga total korban yang selamat sebanyak 84 orang. Jumlah penumpang yang telah dievakuasi ada 102 orang dari manifest 139 orang.

Advertising
Advertising

“Masih ada puluhan korban yang masih tertahan di KM Lestari Maju yang kandas di Pantai Pa’baddiling, menunggu evakuasi,” tambahnya.

Baca: Kapal Motor Lestari Maju Tenggelam, Tim SAR Butuh Bantuan Kapal

Kapal Lestari Maju mengalami kecelakaan laut di perairan Pulau Pasi, Kepulauan Selayar sekitar pukul 13.00 Wita, Selasa, 3 Juli 2018. Kapal berangkat dari Pelabuhan Bira menuju Pamatata sekitar pukul 10.00 Wita.

Namun dalam perjalanan air laut masuk ke dalam kapal lantaran ada kebocoran lambung. Akibatnya kapal miring dan membuat seluruh penumpang panik. “Awak kapal mencoba memompa air, tapi tak berhasil dan air tidak terbendung,” ucap Syamsu.

Berita terkait

Peristiwa Kapal Wisata Tenggelam di Kitaran Labuan Bajo, Terbaru Kapal Wisata White Pearl Karam

28 hari lalu

Peristiwa Kapal Wisata Tenggelam di Kitaran Labuan Bajo, Terbaru Kapal Wisata White Pearl Karam

Deretan peristiwa kapal wisata tenggelam di kitaran Labuan Bajo. Terbaru kapal wisata White Pearl, pada Jumat, 5 April 2024.

Baca Selengkapnya

Kapal Wisata Tenggelam di Pulau Kanawa Labuan Bajo, Ini Profil Destinasi Wisata Bulan Madu di NTT

28 hari lalu

Kapal Wisata Tenggelam di Pulau Kanawa Labuan Bajo, Ini Profil Destinasi Wisata Bulan Madu di NTT

Kapal wisata White Pearl tenggelam di sekitar Pulau Kanawa, Labuan Bajo, NTT, pada Jumat, 5 April 2024. Berikut profil Pulau Kanawa

Baca Selengkapnya

Pencarian Penumpang Kapal Tenggelam di Perairan Selayar Diakhiri, 18 Orang Dinyatakan Hilang

44 hari lalu

Pencarian Penumpang Kapal Tenggelam di Perairan Selayar Diakhiri, 18 Orang Dinyatakan Hilang

Basarnas mengakhiri proses pencarian korban kapal tenggelam di Perairan Selayar yang telah berlangsung selama 10 hari.

Baca Selengkapnya

Kapal Tenggelam, Puluhan Pengungsi Rohingya Diselamatkan Nelayan Aceh dan Tim SAR

45 hari lalu

Kapal Tenggelam, Puluhan Pengungsi Rohingya Diselamatkan Nelayan Aceh dan Tim SAR

Nelayan Indonesia dan tim SAR pada Rabu 20 Maret 2024 berjuang menyelamatkan puluhan warga Rohingya setelah air pasang membalikkan kapal mereka

Baca Selengkapnya

Pencarian Korban Kapal Tenggelam di Perairan Selayar Diperpanjang, 18 Penumpang Belum Ditemukan

46 hari lalu

Pencarian Korban Kapal Tenggelam di Perairan Selayar Diperpanjang, 18 Penumpang Belum Ditemukan

Basarnas memutuskan untuk memperpanjang proses pencarian korban kapal tenggelam Yuiee Jaya II diperpanjang.

Baca Selengkapnya

Kapal Pencari Ikan Terbalik di Perairan Selayar, 24 Nelayan Belum Ditemukan

52 hari lalu

Kapal Pencari Ikan Terbalik di Perairan Selayar, 24 Nelayan Belum Ditemukan

Basarnas masih mencari 24 penumpang kapal Dewi Jaya 2 yang terbalik di perairan Selayar sejak Sabtu dinihari 9 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Update Kapal Tenggelam di Korsel: 4 ABK Indonesia Masih Belum Ditemukan

53 hari lalu

Update Kapal Tenggelam di Korsel: 4 ABK Indonesia Masih Belum Ditemukan

Sebanyak 4 ABK Indonesia masih belum ditemukan dari peristiwa tenggelamnya kapal penangkap ikan 2 Haeinsho di Korsel.

Baca Selengkapnya

Respons BP2MI soal 7 ABK Indonesia Tenggelam di Korsel, 2 Dilaporkan Meninggal Dunia

54 hari lalu

Respons BP2MI soal 7 ABK Indonesia Tenggelam di Korsel, 2 Dilaporkan Meninggal Dunia

Pekerja Migran Indonesia (PMI) menjadi korban kapal tenggelam di perairan Korsel pada Sabtu, 9 Maret 2024. Begini respons BP2MI.

Baca Selengkapnya

Kapal Tenggelam di Korea Selatan, Enam Orang Hilang Termasuk WNI

56 hari lalu

Kapal Tenggelam di Korea Selatan, Enam Orang Hilang Termasuk WNI

Sedikitnya enam orang hilang, termasuk WNI, setelah sebuah kapal nelayan tenggelam di lepas pantai selatan Kota Tongyeong di Korea Selatan

Baca Selengkapnya

20 ABK WNI Selamat dari Kapal Tenggelam di Jepang

4 Maret 2024

20 ABK WNI Selamat dari Kapal Tenggelam di Jepang

Satu orang tewas dan 24 lainnya berhasil diselamatkan dari kapal tuna yang tenggelam di Jepang, 20 diantaranya ABK WNI

Baca Selengkapnya