DPR dan Kementerian Agama Sepakat Kenaikan Biaya Haji 0,99 Persen

Senin, 12 Maret 2018 17:16 WIB

Menteri Agama Lukman Hakim Syaifuddin saat memimpin sidang isbat penentuan awal Ramadhan 2017 di Kantor Kementerian Agama, Jakarta, Jumat 16 Mei 2017. Sidang ini dihadiri duta besar negara-negara sahabat, DPR, Mahkamah Agung, MUI, BMKG, serta LAPAN. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Panitia Kerja Komisi Agama Dewan Perwakilan Rakyat dan Kementerian Agama menyepakati kenaikan biaya haji pada 2018 sebesar Rp 345.290 atau 0,99 persen dibanding biaya haji dalam penyelenggaraan ibadah haji pada 2017.

"Kenaikan ini masih di bawah kenaikan dari harga pajak, serta fluktuasi nilai tukar mata uang," kata Ketua Komisi VIII Ali Taher, di Kompleks Parlemen, Senayan, Senin, 12 Maret 2018.

Baca juga: JK Minta Dana Haji Digunakan untuk Investasi di Arab Saudi

Hasilnya biaya langsung atau direct cost penyelenggaraan ibadah haji menjadi Rp 35.235.602. Ali Taher menyebutkan kenaikan tersebut disebabkan adanya kebijakan pengenaan pajak pertambahan nilai dari pemerintah Arab Saudi sebesar 5 persen dan pajak pemerintah daerah (baladiyah) sebesar 5 persen.

Selain itu, Ali menyebutkan kenaikan bahan bakar minyak di Arab Saudi mencapai 180 persen menjadi penyebabnya. Ketiga faktor ini, kata dia, ditambah dengan kenaikan harga avtur dan fluktuasi nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat.

"Ini berimbas pada naiknya harga untuk komponen penerbangan, pemondokan, katering, transportasi darat, dan operasional," ujar dia.

Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin menuturkan pihaknya mengapresiasi kenaikan biaya haji 0,99 persen. Sebab, kata dia, kenaikan biaya haji karena tiga faktor tersebut bisa mencapai 5 persen. "Dan dari semua komponen, avtur yang paling tinggi dan signifikan," ujarnya.

Kenaikan tersebut pun, kata Lukman, bisa terbilang kecil karena Badan Pengelola Ibadah Haji meningkatkan kualitas pelayanan bagi calon haji. Misalnya, kata dia, peningkatan jumlah makan jemaah haji di Mekah sebanyak 40 kali. "Ini meningkat dari tahun lalu yang sebanyak 25 kali," ujarnya. Begitu pula penyediaan makanan ringan selama di Madinah, Arab Saudi.

Lukman pun memuji kerja panitia kerja yang mampu mengkombinasikan pembiayaan langsung dan tidak langsung sehingga kenaikan tidak besar. "Memang naik tapi terbatas dan terukur," kata dia.

Ali Taher menambahkan, Panja Komisi VIII mengenai BPIH dan Panja BPIH Kementerian Agama menyepakati alokasi anggaran safeguarding dalam indirect cost biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH) atau biaya haji 2018 sebesar Rp 30 miliar. Uang ini, kata dia, digunakan untuk mengantisipasi selisih kurs, force majeure atau keadaan mendesak, dan biaya tak terduga terhadap jemaah.

Berita terkait

Tidak Berstatus Internasional, Bandara Adi Soemarmo tetap Layani Penerbangan Haji 2024

11 jam lalu

Tidak Berstatus Internasional, Bandara Adi Soemarmo tetap Layani Penerbangan Haji 2024

Bandara Adi Soemarmo Solo tidak lagi menyandang status sebagai bandara internasional. Tapi tetap layani penerbangan haji.

Baca Selengkapnya

Mengenal Visa Haji dan Beberapa Visa Lainnya

5 hari lalu

Mengenal Visa Haji dan Beberapa Visa Lainnya

Visa Haji merupakan visa untuk warga negara Indonesia yang akan pergi menjalankan ibadah haji, selain itu ada beberapa visa lainnya.

Baca Selengkapnya

23.000 Visa Jemaah Haji Reguler Indonesia Sudah Terbit

5 hari lalu

23.000 Visa Jemaah Haji Reguler Indonesia Sudah Terbit

Kementerian Agama sedang menyiapkan dokumen dan memproses visa jemaah haji regular Indonesia.

Baca Selengkapnya

Marak Tawaran Haji Tanpa Antre di Medsos, Kemenag: Hanya Visa Haji yang Bisa Digunakan

6 hari lalu

Marak Tawaran Haji Tanpa Antre di Medsos, Kemenag: Hanya Visa Haji yang Bisa Digunakan

Masyarakat diimbau tidak tergiur dan tertipu oleh tawaran haji dengan visa ummal (pekerja), ziarah (turis), atau lainnya.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Bakal Terapkan Layanan Fast Track untuk Pemberangkatan Jemaah Haji Tahun Ini

7 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Bakal Terapkan Layanan Fast Track untuk Pemberangkatan Jemaah Haji Tahun Ini

Bandara Adi Soemarmo Solo menjadi satu dari tiga bandara di Indonesia yang akan menerapkan layanan Fast Track, untuk pemberangkatan jemaah haji.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Ubah Aturan Masa Berlaku Visa Umrah

10 hari lalu

Arab Saudi Ubah Aturan Masa Berlaku Visa Umrah

Meski sama-sama berlaku tiga bulan, ada perbedaan aturan visa umrah yang lama dengan yang baru.

Baca Selengkapnya

4 Fakta Bandara Dhoho di Kediri yang Resmi Beroperasi 5 April Lalu

20 hari lalu

4 Fakta Bandara Dhoho di Kediri yang Resmi Beroperasi 5 April Lalu

Bandara Dhoho di Kediri resmi beroperasi pada 5 April 2024. Berikut sederet faktanya.

Baca Selengkapnya

Penutupan Pelunasan Biaya Haji 2024, Kemenag: Kuota Jemaah Reguler Terpenuhi

20 hari lalu

Penutupan Pelunasan Biaya Haji 2024, Kemenag: Kuota Jemaah Reguler Terpenuhi

Tahun ini, pemerintah akan memberangkatkan sebanyak 241.000 jemaah haji yang terdiri dari kuota reguler dan jemaah haji khusus.

Baca Selengkapnya

Jadi Busana Lebaran Populer, Apa Saja Jenis Peci di Dunia?

25 hari lalu

Jadi Busana Lebaran Populer, Apa Saja Jenis Peci di Dunia?

Saat lebaran, peci, sarung dan baju koko kerap dikenakan saat salat Ied

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Ungkap Penipuan Haji Furoda, Korban Rugi Rp 563 Juta

32 hari lalu

Polda Metro Jaya Ungkap Penipuan Haji Furoda, Korban Rugi Rp 563 Juta

Dirkrimsus Polda Metro Jaya mengungkap kasus penipuan pemberangkatan Haji Furoda atau haji undangan resmi dari pemerintah Kerajaan Arab Saudi.

Baca Selengkapnya