Menpan RB Asman Abnur: Seleksi CPNS 2018 Dilakukan Seusai Pilkada

Reporter

Friski Riana

Editor

Juli Hantoro

Selasa, 6 Maret 2018 20:15 WIB

Seorang peserta mengerjakan soal saat mengikuti seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS). Dok.TEMPO/Budi Purwanto

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Asman Abnur mengatakan rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2018 akan dilaksanakan seusai pemilihan kepala daerah atau Pilkada 2018. "Setelah pilkada. Tapi yang jelas, formasinya sedang kami proses," kata Asman di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa, 6 Maret 2018.

Asman menilai, proses pilkada tahun ini tak mengganggu proses rekrutmen CPNS. Sebab, kata dia, permintaan adanya CPNS diajukan oleh Badan Kepegawaian Daerah. "Pilkada jalan, ini (rekrutmen) tetap jalan," ujarnya.

Baca juga: CPNS 2018, Pelamar Harus Lampirkan Keterangan Bebas Narkoba

Menurut Asman, kementeriannya saat ini masih menyisir permintaan dari BKD maupun kementerian dan lembaga yang membutuhkan tenaga baru. Dari permintaan yang diajukan, Kementerian PAN RB akan menghitung kebutuhan riil tersebut.

"Apakah benar yang diajukan sesuai dengan beban kerja, sesuai dengan target yang mau dihasilkan apa. Jadi SDM seperti apa yang dibutuhkan, ini sedang kami sisir," katanya.

Advertising
Advertising

Asman menjelaskan, formasi CPNS akan ditentukan dari segi kompetensi. Misalnya, dia menyebutkan, dengan mencocokan bidang tugas yang ditawarkan. Kemudian dicocokan juga dengan unit kerja yang membutuhkan.

Baca juga: Kini, Lulus Tes CPNS Tak Jadi Jaminan Bisa Diangkat Sebagai PNS

Sehingga, kata Asman, kementeriannya sudah mengetahui seseorang akan ditempatkan di mana sebelum ada keputusan. Dengan begitu, tak ada alasan bagi CPNS untuk minta pindah. "Misalnya untuk guru, guru SD di mana, guru SMP di mana, gitu. Jadi tidak ada alasan nanti. Ya mungkin diberlakukan mungkin 5 tahun baru dia pindah," kata dia.

Seleksi CPNS rencananya dibuka kembali tahun ini. Asman mengatakan, pada tahun 2018 Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan pensiun berjumlah sekitar 220 ribu orang. Dia berujar minimal dari jumlah tersebut formasi CPNS 2018 direncanakan sekitar 110 ribu orang.

Berita terkait

Mulfachri Legowo Kalah di Kongres PAN, Ini Kata Para Pendukungnya

11 Februari 2020

Mulfachri Legowo Kalah di Kongres PAN, Ini Kata Para Pendukungnya

Mantan Caketum PAN Mulfachri Harahap menerima kekalahanya dalam perebutan posisi ketua umum PAN 2020-2025 di Kongres PAN di Kendari

Baca Selengkapnya

Mundur dari Caketum PAN, Asman Abnur Dukung Zulkifli Hasan

11 Februari 2020

Mundur dari Caketum PAN, Asman Abnur Dukung Zulkifli Hasan

Asman Abnur mengisyaratkan akan mengalihkan dukungan kepada calon ketua umum inkumben Zulkifli Hasan.

Baca Selengkapnya

Kongres PAN Ricuh, Asman Abnur Mundur dari Calon Ketum

11 Februari 2020

Kongres PAN Ricuh, Asman Abnur Mundur dari Calon Ketum

Kedua kubu saling ejek dan saling dorong hingga situasi Kongres PAN memanas.

Baca Selengkapnya

Bima Arya Anggap Asman Abnur Bisa Menyatukan Dua Kubu di PAN

8 Februari 2020

Bima Arya Anggap Asman Abnur Bisa Menyatukan Dua Kubu di PAN

Menurut Bima Arya, bila Asman Abnur terpilih sebagai Ketua Umum PAN, dia akan menghimpun semua kader untuk bergerak bersama.

Baca Selengkapnya

Calon Ketum PAN Asman Abnur: Sikap ke Pemerintah Rahasia Saya

8 Februari 2020

Calon Ketum PAN Asman Abnur: Sikap ke Pemerintah Rahasia Saya

Menurut Asman Abnur, sikap PAN terhadap pemerintahan Jokowi akan dibahas setelah pemenangan.

Baca Selengkapnya

Maju Calon Ketum, Asman Abnur Akan Bawa PAN ke E-Partai

8 Februari 2020

Maju Calon Ketum, Asman Abnur Akan Bawa PAN ke E-Partai

"Partai ini harus bersatu," kata Bima Arya. Menghadapi 2024 PAN harus menghimpun semua energi. Ia yakin Asman bisa diterima semua faksi dalam PAN.

Baca Selengkapnya

Maju Caketum PAN, Asman Abnur Sebut Hubungan dengan Jokowi Baik

17 Januari 2020

Maju Caketum PAN, Asman Abnur Sebut Hubungan dengan Jokowi Baik

Asman Abnur mendeklarasikan diri maju sebagai caketum PAN periode 2020-2025.

Baca Selengkapnya

Asman Abnur Deklarasi Maju Calon Ketua Umum PAN

17 Januari 2020

Asman Abnur Deklarasi Maju Calon Ketua Umum PAN

Selain Asman Abnur, ada dua orang lainnya yang sudah menyatakan bakal maju, yakni Ketum PAN inkumben Zulkifli Hasan dan Waketum PAN Mulfachri.

Baca Selengkapnya

Ini Rekomendasi Ombudsman untuk Seleksi CPNS 2019

6 November 2019

Ini Rekomendasi Ombudsman untuk Seleksi CPNS 2019

Ombudsman memberikan empat rekomendasi untuk perbaikan pelaksanaan seleksi CPNS 2019.

Baca Selengkapnya

Peserta CPNS 2018 yang Lulus SKD Bisa Langsung Ikut SKB 2019

6 November 2019

Peserta CPNS 2018 yang Lulus SKD Bisa Langsung Ikut SKB 2019

Aturan baru, kini peserta tes CPNS 2018 yang sudah lulus Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), bisa langsung ikut Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) tahun ini.

Baca Selengkapnya