Amien Rais Minta Jokowi Hentikan Kasus Rizieq Shihab

Reporter

Zara Amelia

Selasa, 20 Februari 2018 16:39 WIB

Amien Rais berbicara di acara Reuni Alumni 212, Monas, Jakarta Pusat, Sabtu 2 Desember 2017. TEMPO/Alfan Hilmi.

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Dewan Penasehat Presidium Alumni 212, Amien Rais meminta Presiden Joko Widodo atau Jokowi agar berhenti melakukan kriminalisasi terhadap ulama. Kriminalisasi itu termasuk terhadap pimpinan Rizieq Shihab yang terseret kasus pornografi.

Amien meminta Jokowi untuk menginstruksikan polisi agar tidak melanjutkan kasus yang dituduhkan kepada Rizieq tersebut. "Jadi Jokowi saya sampaikan hati-hati. Anda adalah lurah negeri ini, beritahu aparat keamanan jangan jumawa, jangan takabur, karena kita juga pemilik sah negeri ini. Negeri ini milik kita semua, jadi jangan macam-macam," kata Amien di Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia, Jakarta Pusat pada Selasa, 20 Februari 2018.

Baca: Kepulangan Rizieq Shihab, Polri: Pengacara Bilang Tidak Pulang

Menurut Amien, kasus yang menyeret Rizieq tersebut merupakan tuduhan belaka. Ia menyebut seharusnya pemerintah menyelesaikan masalah yang lebih besar, yakni maraknya kasus prostitusi di Hotel Alexis, Jakarta Utara.

"Jadi tolong tuduhan percakapan pornografi itu dibandingkan dengan prostitusi ala Alexis dan lain-lain, itu bukan seperseribunya," kata Amien.

Advertising
Advertising

Baca: Sindir Menteri Jokowi, lalu Amien Rais Puji Anies Baswedan

Amien menuturkan bahwa umat Islam selama ini cinta kedamaian dan kerap kali mengalah. Namun, menurut mantan Ketua Umum Partai Amanat Nasional ini, pemerintah membalasnya dengan menyudutkan para ulama.

"Saya minta rezim penguasa hati-hati. Umat Islam tidak pernah mencari gara-gara tapi kalau ulamanya dihina untuk memojokkan imam besar, maka hati-hati," kata Amien.

Rizieq Shihab terjerat kasus dugaan percakapan mesum dengan seorang wanita bernama Firza Husein. Kepolisian Daerah Metro Jaya telah menetapkan ia sebagai tersangka pada pada 29 Mei 2017. Pimpinan Front Pembela Islam ini juga menjadi tersangka dalam kasus penghinaan lambang negara di Polda Jawa Barat.

Berita terkait

Kata Gerindra soal Jokowi Bisa Jadi Penasihat Prabowo via Dewan Pertimbangan Agung

3 jam lalu

Kata Gerindra soal Jokowi Bisa Jadi Penasihat Prabowo via Dewan Pertimbangan Agung

Wacana Jokowi menjadi penasihat Prabowo sudah beberapa kali mencuat. DPA bisa jadi bentuk formal presidential club yang ingin diinisiasi Prabowo.

Baca Selengkapnya

Pendapat Pakar Soal Peluang Artis Jadi Menteri di Kabinet Prabowo

3 jam lalu

Pendapat Pakar Soal Peluang Artis Jadi Menteri di Kabinet Prabowo

Pakar memperkirakan Prabowo akan berhati-hati dalam memilih menteri agar tidak ada kesalahan saat bertugas nanti.

Baca Selengkapnya

Bertolak ke Sultra, Jokowi Bakal Resmikan Jalan hingga Bendungan

5 jam lalu

Bertolak ke Sultra, Jokowi Bakal Resmikan Jalan hingga Bendungan

Jokowi dan rombongan direncanakan mendarat di Pangkalan TNI Haluoleo, Kabupaten Konawe Selatan pada Ahad sore.

Baca Selengkapnya

Kala Jokowi Getol Gowes Sepeda di CFD Jakarta

7 jam lalu

Kala Jokowi Getol Gowes Sepeda di CFD Jakarta

Di Bundaran HI, Jokowi berhenti sejenak untuk beristirahat dan berinteraksi dengan masyarakat lainnya

Baca Selengkapnya

Ketahui Hak Prerogatif Presiden, Kapan dan untuk Kepentingan Apa Bisa Digunakan?

11 jam lalu

Ketahui Hak Prerogatif Presiden, Kapan dan untuk Kepentingan Apa Bisa Digunakan?

Presiden Jokowi sebut pemilihan menteri merupakan hak prerogatif Prabowo sebagai presiden terpilih. Apakah pengertiannya?

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Jokowi Dinilai Lemah terhadap Freeport, Keluarga Prabowo Bangun Pabrik Timah

12 jam lalu

Terpopuler: Jokowi Dinilai Lemah terhadap Freeport, Keluarga Prabowo Bangun Pabrik Timah

Terpopuler: Pemerintah Jokowi dinilai lemah terhadap Freeport, keluarga Prabowo Subianto bangun pabrik timah di Batam.

Baca Selengkapnya

5 Hal Menjelang Pansel KPK Diumumkan, Ujian Jokowi hingga Seleksi Anggota Panitia

1 hari lalu

5 Hal Menjelang Pansel KPK Diumumkan, Ujian Jokowi hingga Seleksi Anggota Panitia

Jokowi mulai menyusun panitia seleksi atau pansel KPK untuk menyaring pimpinan periode berikutnya

Baca Selengkapnya

Pengamat Energi UGM Kritik Perpanjangan Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport

1 hari lalu

Pengamat Energi UGM Kritik Perpanjangan Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport

Pengamat energi UGM sebut pemerintah tegas terhadap larangan ekspor mineral mentah lain tapi lembek terhadap Freeport.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Jokowi Arahkan Menterinya Beri Data ke Dirinya, Pakar Bilang Begini

1 hari lalu

Prabowo Sebut Jokowi Arahkan Menterinya Beri Data ke Dirinya, Pakar Bilang Begini

Prabowo menyebut Jokowi telah memberikan arahan kepada semua menterinya untuk memberikan data ke dirinya. Apa kata pakar?

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Bung Karno Bukan Milik Satu Partai, Ini Reaksi Para Politikus PDIP

1 hari lalu

Prabowo Sebut Bung Karno Bukan Milik Satu Partai, Ini Reaksi Para Politikus PDIP

Presiden terpilih Prabowo Subianto mengatakan, Bung Karno milik seluruh rakyat Indonesia. Apa kata para politikus PDIP?

Baca Selengkapnya