Luhut Pandjaitan: Munaslub Golkar Harus Bebas Intervensi

Reporter

Dewi Nurita

Senin, 18 Desember 2017 12:59 WIB

Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie berbincang dengan Wakil ketua Dewan Pertimbangan Luhut Panjaitan ketika mengawasi penghitungan cepat Pileg di kantor Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar, Jakarta (9/4). TEMPO/Seto Wardhana

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Dewan Kehormatan Partai Golkar, yang juga Menteri Koordinator Kemaritiman, Luhut Pandjaitan, hadir dalam acara pembukaan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Golkar di Jakarta Convention Center pada Senin, 18 Desember 2017. Rapimnas membahas tentang Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Golkar, yang akan dibuka Presiden Joko Widodo nanti malam.

Luhut berpesan agar para kader Golkar tidak diintervensi siapa pun dalam menentukan pilihan terkait dengan pimpinan partai. "Saya yakin mereka tahu yang terbaik dan cukup dewasa dalam menyelesaikan permasalahan internal partai," katanya di Jakarta Convention Center, Senin, 18 Desember 2017.

Baca juga: Di Rapimnas Golkar, Luhut Cerita Galaknya Jokowi Memimpin

Dalam Munaslub nanti, akan ada pemilihan dan penetapan pemimpin Partai Golkar serta pembentukan pengurus periode 2014-2019.

Menurut Luhut, Golkar telah terbukti semakin matang dalam berorganisasi dan menyelesaikan masalah-masalah internal partai. "Saya hanya berpesan agar ketua umum terpilih nanti dapat merangkul semua," ujarnya.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal Partai Golkar Idrus Marham mengatakan forum Munaslub Golkar kemungkinan akan memberikan mandat kepada Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto merombak kepengurusan. Karena itu, Airlangga dituntut bekerja keras untuk meningkatkan kinerja Golkar agar mesin politik bisa berjalan dengan baik.

Menurut Luhut Pandjaitan, setelah Munaslub, tidak akan ada perubahan terlalu drastis dalam struktur kepengurusan partai. Rapimnas dan Munaslub Golkar digelar pada 18-20 Desember di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta.

Berita terkait

Imparsal Anggap Vonis Bebas Haris Azhar dan Fatia Kemenangan Kecil Perjuangan HAM

9 Januari 2024

Imparsal Anggap Vonis Bebas Haris Azhar dan Fatia Kemenangan Kecil Perjuangan HAM

Haris Azhar dan Fatia Maulidiyanti dibawa ke pengadilan atas laporan Luhut. Hakim memvonis bebas.

Baca Selengkapnya

Haris Azhar dan Fatia Divonis Bebas, Pengamat Bilang Sesuai Rasa Keadilan Publik

8 Januari 2024

Haris Azhar dan Fatia Divonis Bebas, Pengamat Bilang Sesuai Rasa Keadilan Publik

Putusan bebas Fatia dan Haris Azhar bukanlah hadiah dari hakim, melainkan jerih payah perjuangan dan solidaritas dari pegiat HAM.

Baca Selengkapnya

Istana Sebut Luhut Pandjaitan Sudah Lapor Jokowi untuk Kembali Bekerja setelah Sembuh

27 Desember 2023

Istana Sebut Luhut Pandjaitan Sudah Lapor Jokowi untuk Kembali Bekerja setelah Sembuh

Koordinator Staf Khusus Presiden mengatakan Luhut Pandjaitan sudah kembali aktif menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi.

Baca Selengkapnya

Segini Gaji dan Tunjangan KSAD Baru Jenderal Maruli Simanjuntak Menantu Luhut

30 November 2023

Segini Gaji dan Tunjangan KSAD Baru Jenderal Maruli Simanjuntak Menantu Luhut

Jokowi melantik Jenderal Maruli Simanjuntak sebagai KSAD pada Rabu, 29 November 2023. Berapa gaji dan tunjangan yang bakal diterima Maruli?

Baca Selengkapnya

Kekayaan KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak Menantu Luhut Capai Rp 52,8 miliar

29 November 2023

Kekayaan KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak Menantu Luhut Capai Rp 52,8 miliar

Maruli Simanjuntak memiliki 13 bidang tanah dan bangunan yang terletak di Jakarta Selatan, Bogor, Bandung, Buleleng, dan Rote Ndao.

Baca Selengkapnya

Luhut Dijenguk Puan, Bahas Peluang Ekonomi Penyimpanan Karbon, Pemilu hingga Metode Gasing

28 November 2023

Luhut Dijenguk Puan, Bahas Peluang Ekonomi Penyimpanan Karbon, Pemilu hingga Metode Gasing

Ketua DPR Puan Maharani menjenguk Menteri Luhut Binsar Pandjaitan di Singapura, pada Selasa, 28 November 2023. Apa saja yang dibahas?

Baca Selengkapnya

Haris Azhar dan Fatia Bakal Jalani Sidang Tuntutan Pencemaran Nama Baik Luhut, Besok

12 November 2023

Haris Azhar dan Fatia Bakal Jalani Sidang Tuntutan Pencemaran Nama Baik Luhut, Besok

Kuasa hukum terdakwa Haris Azhar dan Fatia menyatakan keduanya siap hadir di sidang pembacaan tuntutan.

Baca Selengkapnya

Profil Pandu Sjahrir, Keponakan Luhut Pandjaitan yang Jadi Wakil Bendahara TKN Prabowo - Gibran

8 November 2023

Profil Pandu Sjahrir, Keponakan Luhut Pandjaitan yang Jadi Wakil Bendahara TKN Prabowo - Gibran

Dari 272 nama yang bergabung di TKN Prabowo - Gibran, ada Pandu Sjahrir yang tercatat turut mendukung capres-cawapres dari Koalisi Indonesia Maju itu.

Baca Selengkapnya

Luhut Berdiri Beri Salam Hormat saat Dijenguk Jokowi di Singapura

4 November 2023

Luhut Berdiri Beri Salam Hormat saat Dijenguk Jokowi di Singapura

Jokowi menjenguk Luhut di Singapura pada Jumat, 3 November 2023.

Baca Selengkapnya

Luhut Sebut Raffi Ahmad dan Deddy Corbuzier Punya Privilege: Bisa Dorong Pilih Orang Baik

28 Oktober 2023

Luhut Sebut Raffi Ahmad dan Deddy Corbuzier Punya Privilege: Bisa Dorong Pilih Orang Baik

Menteri Luhut mengatakan Deddy Corbuzier dan Raffi Ahmad bisa memanfaatkan kepercayaan publik untuk mendorong masyarakat memilih pemimpin yang baik.

Baca Selengkapnya