Ini Alasan Unair Beri Honoris Causa Kepada Muhaimin Iskandar

Rabu, 4 Oktober 2017 10:27 WIB

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa, Muhaimin Iskandar menyampaikan pidato dalam rangka pemberian gelar doktor kehormatan (Dr.H.C) dari Universitas Airlangga Surabaya, 3 Oktober 2017. TEMPO/Artika Farmita

TEMPO.CO, Surabaya - Di tengah protes akademikusnya, Universitas Airlangga (Unair), Surabaya, tetap memberikan gelar doktor kehormatan alias honoris causa kepada Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar, Selasa, 4 Oktober 2017. Rektor Unair M. Nasih menegaskan, pemberian gelar itu telah melalui prosedur dan memenuhi persyaratan, baik persyaratan akademik maupun administrasi.

"Bahwa dia kebetulan orang politik, itu di sisi lain. Tapi persyaratan secara akademik sudah dipenuhi, dan ini sungguh luar biasa menurut kami," kata Nasih seusai acara di Aula Garuda Mukti Unair, Selasa, 3 Oktober 2017.

Baca:
Pidato Kebhinekaan Muhaimin Iskandar Saat...
Dosen Unair Memprotes Gelar Honoris Causa untuk Muhaimin Iskandar

Senat akademik dan profesor sebagai promotor menilai pria yang akrab disapa Cak Imin itu telah banyak menghasilkan pemikiran dan kebijakan. Pemikiran-pemikirannya, ucap Nasih, tidak hanya mengilhami, tapi juga sudah menjadi bagian dari bangsa Indonesia agar merawat dan mengelola keberagaman. "Secara akademik, tidak ada satu hal pun yang menghalangi pemberian penganugerahan honoris causa kepada beliau."

Sebagian besar pemikiran Cak Imin, ujar Nasih, telah dituangkan ke dalam bentuk tulisan dan buku. Unair menilai buku-buku karyanya sebagian besar lebih baik daripada disertasi. "Bahkan banyak doktor dan profesor yang nulis buku saja belum."

Advertising
Advertising

Muhaimin telah menerbitkan delapan buku. Tiga buku terakhir dijadikan dasar utama Unair dalam pemberian gelar doktor kehormatan dan kualitasnya dinilai tak kalah oleh kualitas produk akademik berupa disertasi. "Buku-bukunya bisa mengilhami semua orang untuk mengelola dan merawat kebinekaan Indonesia," tutur Nasih.

Baca juga:
Dirjen Tonny, Uang Bertebaran, dan Atap Gereja Bocor
Anggota Komnas HAM Terpilih Janji Selesaikan Kasus Munir

Soal anggapan sejumlah akademikus mengenai kualifikasi Muhaimin yang belum layak mendapat honoris causa, Nasih menyatakan itu hal lumrah. Menurut dia, pantas atau tidak adalah relatif, karena kontribusi bisa berupa sesuatu yang langsung atau tidak langsung melalui pemikiran-pemikirannya. "Saya pikir Indonesia tanpa PKB tidak akan sedamai sekarang. Inilah pemikiran Cak Imin."

Gelar doktor kehormatan ini ialah yang kelima yang diberikan Unair kepada orang yang bukan alumnusnya. Sebelumnya, pemilik Trans Media, Chairul Tanjung, mendapat gelar kehormatan dari Unair.

ARTIKA RACHMI FARMITA

Berita terkait

Dulu Seteru, Cak Imin dan Gus Ipul Rapat Bersama Bahas Penyiapan Program Kerja

4 hari lalu

Dulu Seteru, Cak Imin dan Gus Ipul Rapat Bersama Bahas Penyiapan Program Kerja

Cak Imin dan Gus Ipulsiap bekerja sama dalam pemerintahan Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya

Tom Lembong Jadi Tersangka, Ini Kata Anies, Muhaimin dan Kejaksaan Agung

5 hari lalu

Tom Lembong Jadi Tersangka, Ini Kata Anies, Muhaimin dan Kejaksaan Agung

Kejaksaan Agung menegaskan bahwa penetapan Tom Lembong sebagai tersangka dalam perkara dugaan korupsi impor gula tak unsur politis.

Baca Selengkapnya

Ragam Respons Orang Terdekat Usai Tom Lembong Dijadikan Tersangka

5 hari lalu

Ragam Respons Orang Terdekat Usai Tom Lembong Dijadikan Tersangka

Kejagung menduga Tom Lembong terlibat dalam pemberian izin importir gula kristal mentah sebanyak 105 ribu ton.

Baca Selengkapnya

Cak Imin Mengaku Sedih Tom Lembong Jadi Tersangka Korupsi Impor Gula

5 hari lalu

Cak Imin Mengaku Sedih Tom Lembong Jadi Tersangka Korupsi Impor Gula

Kejaksaan Agung menduga Tom Lembong terlibat dalam pemberian izin importir gula kristal mentah sebanyak 105 ribu ton.

Baca Selengkapnya

Alasan Anies Baswedan Hadir di Pelantikan Prabowo, Sebelumnya Datang Saat KPU Tetapkan Pemenang Pilpres 2024

14 hari lalu

Alasan Anies Baswedan Hadir di Pelantikan Prabowo, Sebelumnya Datang Saat KPU Tetapkan Pemenang Pilpres 2024

Calon presiden pada Pilpres 2024, Anies Baswedan, turut menghadiri prosesi pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Prabowo-Gibran. Ini Alasannya.

Baca Selengkapnya

Titiek Soeharto dan Anies Baswedan Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran

15 hari lalu

Titiek Soeharto dan Anies Baswedan Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran

Prabowo-Gibran resmi dilantik sebagai presiden dan wakil presiden Indonesia. Titiek Soeharto hingga Anies Baswedan Hadir.

Baca Selengkapnya

Hubungan Cak Imin dan Prabowo: Pernah Sekondan, Jadi Rival, Kini Gabung Lagi

19 hari lalu

Hubungan Cak Imin dan Prabowo: Pernah Sekondan, Jadi Rival, Kini Gabung Lagi

Cak Imin diisukan akan menduduki salah satu kursi menteri di kabinet Prabowo-Gibran. Begini hubungan Muhaimin iskandar dan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan, Ganjar, dan Mahfud Md Siap Hadir dalam Pelantikan Prabowo-Gibran Jika Diundang, Bagaimana Cak Imin?

20 hari lalu

Anies Baswedan, Ganjar, dan Mahfud Md Siap Hadir dalam Pelantikan Prabowo-Gibran Jika Diundang, Bagaimana Cak Imin?

Jika ada undangan pelantikan Prabowo-Gibran, maka Anies Baswedan, Ganjar, dan Mahfud Md mengaku siap hadir. Cak Imin bilang, ia pasti datang.

Baca Selengkapnya

Ini Mereka yang Menghadap Prabowo dari Fadli Zon sampai Sekum Muhammadiyah, Calon Menteri?

21 hari lalu

Ini Mereka yang Menghadap Prabowo dari Fadli Zon sampai Sekum Muhammadiyah, Calon Menteri?

Mereka yang datang ke Prabowo termasuk Prasetyo Hadi, Sugiono, Widiyanti Putri Wardhana, Natalius Pigai, Yandri Susanto, Fadli Zon, dan Nusron Wahid .

Baca Selengkapnya

PKB Minta Prabowo Naikkan Gaji dan Tunjangan Anggota DPRD

25 hari lalu

PKB Minta Prabowo Naikkan Gaji dan Tunjangan Anggota DPRD

Cak Imin memastikan rencana Prabowo mencapai pertumbuhan ekonomi 8 persen akan terwujud melalui kinerja DPRD di daerah.

Baca Selengkapnya