PDIP : Bulog Harus Bersih Dari Intervensi Politik

Reporter

Editor

Sabtu, 24 Maret 2007 14:32 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Wakil Ketua Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Ramson Siagian menyatakan sebagai perusahaan umum yang sahamnya dimiliki pemerintah Bulog seharusnya bersih dari intervensi politik. “Begitu juga dari praktik-praktik politik,” ujarnya kepada wartawan di Jakarta, Sabtu (24/3).Bentuk intervensi politik yang dimaksud Ramson adalah pernyataan Wakil Presiden Jusuf Kalla yang mengumumkan salah seorang kadernya menjadi calon terkuat untuk menduduki posisi Direktur Utama Perum Bulog. "Pernyataan Pak Jusuf Kalla sebagai Ketua Umum Partai Golkar mengundang tanda tanya," kata Ramson di Jakarta. Menurut dia, pernyataan itu merupakan bentuk intervensi politik karena Bulog dikenal sebagai sumber potensial untuk pendanaan. Dengan adanya indikasi ini, lanjut dia, maka Bulog tetap akan rawan terhadap kepentingan dari kekuatan politik tertentu. "Itu perlu dibuktikan oleh Wapres," ujarnya. Ramson berharap Direktur Utama Perum Bulog saat ini, yakni Mustafa Abubakar bisa menunjukkan integritasnya meskipun sebelumnya dia adalah kader partai politik. "Setelah jadi Dirut Bulog harus profesional," ujarnya. Sementara itu, Sekretaris Meneg BUMN Muhammad Said Didu menyangkal dipilihnya Mustafa mendapat intervensi politik. "Pernyataan Wapres saat itu karena beliau menjadi Ketua Tim Penilai Akhir," katanya. Lagipula, jelas Said, dalam peraturan pemerintah sudah diatur bahwa direksi dan jajaran BUMN dilarang menjadi pengurus atau anggota partai politik. Seperti diberitakan, Wakil Presiden, Jusuf Kalla pernah membenarkan bahwa seorang kadernya, Mustafa Abubakar akan menduduki posisi sebagai Direktur Perum Bulog. "Ya (dia) salah satu calon kuat," kata Kalla kepada wartawan di Istana Wapres, Rabu (21/3). Rini Kustiani

Berita terkait

IM57 soal Dugaan Presiden Intervensi KPK yang Diungkap Agus Rahardjo: Pelanggaran Serius

2 Desember 2023

IM57 soal Dugaan Presiden Intervensi KPK yang Diungkap Agus Rahardjo: Pelanggaran Serius

IM57+ Institute, Praswad Nugraha mendukung Agus Rahardjo membongkar praktek intervensi di dalam KPK

Baca Selengkapnya

Firli Bahuri soal Pernyataan Agus Rahardjo: Setiap Pimpinan KPK Akan Alami Tekanan, Tinggal Berani Lawan atau Tidak

1 Desember 2023

Firli Bahuri soal Pernyataan Agus Rahardjo: Setiap Pimpinan KPK Akan Alami Tekanan, Tinggal Berani Lawan atau Tidak

Firli Bahuri menanggapi pernyataan eks Ketua KPK Agus Rahardjo soal dugaan intervensi Presiden Joko Widodo atau Jokowi dalam kasus E-KTP.

Baca Selengkapnya

Dua Perusahaan Besar Israel Berhenti Beriklan di TV Pro-Netanyahu

1 Agustus 2023

Dua Perusahaan Besar Israel Berhenti Beriklan di TV Pro-Netanyahu

Pembuat makanan Strauss Group dan importir mobil Delek Motors menghentikan iklan di Channel 14 pro-Netanyahu.

Baca Selengkapnya

Pengamat Ungkap Kesalahan dan Dampak Negatif jika Jokowi Cawe-cawe Pilpres

7 Juni 2023

Pengamat Ungkap Kesalahan dan Dampak Negatif jika Jokowi Cawe-cawe Pilpres

Pengamat ikut mengomentari pernyataan Jokowi cawe-cawe di Pemilu 2024. Mereka ungkap dampak negatif dan tiga kesalahan dari jalan berpikir Jokowi.

Baca Selengkapnya

Ragam Klarifikasi Pernyataan Jokowi Cawe-cawe di Pilpres, untuk Kepentingan Nasional

7 Juni 2023

Ragam Klarifikasi Pernyataan Jokowi Cawe-cawe di Pilpres, untuk Kepentingan Nasional

Jokowi cawe-cawe pilpres 2024 menjadi perhatian banyak kalangan belakangan ini. Jokowi pun beri beberapa klarifikasi maksud cawe-cawe tersebut.

Baca Selengkapnya

Sentilan Jusuf Kalla ke Jokowi: dari Bandingkan dengan SBY dan Mega hingga soal Utang

24 Mei 2023

Sentilan Jusuf Kalla ke Jokowi: dari Bandingkan dengan SBY dan Mega hingga soal Utang

Jusuf Kalla sentil Jokowi soal cawe-cawe Pemilu 2024 dan besarnya utang pemerintah.

Baca Selengkapnya

Din Syamsuddin dan Jusuf Kalla Ingatkan Jokowi Soal Cawe-cawe Politik, Apa Katanya?

24 Mei 2023

Din Syamsuddin dan Jusuf Kalla Ingatkan Jokowi Soal Cawe-cawe Politik, Apa Katanya?

Din Syamsuddin dan Jusuf Kalla sentil Jokowi yang cawe-cawe soal capres dan pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Erdogan dan Kilicdaroglu Saling Sebut Pihak Luar dalam Pemilu Turki, Benarkah Rusia dan AS Terlibat?

16 Mei 2023

Erdogan dan Kilicdaroglu Saling Sebut Pihak Luar dalam Pemilu Turki, Benarkah Rusia dan AS Terlibat?

Erdogan sebut oposisi antek barat, sedangkan Kilicdaroglu sebut Rusia intervensi pemilu Turki.

Baca Selengkapnya

Sebut Pemilihan Ketum PP Muhammadiyah Tak Ada Intervensi, Haedar: Bahkan dari Luar Angkasa Sekalipun

17 November 2022

Sebut Pemilihan Ketum PP Muhammadiyah Tak Ada Intervensi, Haedar: Bahkan dari Luar Angkasa Sekalipun

Haedar Nashir memastikan tidak ada intervensi apapun dari dalam maupun luar dalam pemilihan Ketua Umum PP Muhammadiyah

Baca Selengkapnya

Rusia Dituduh Mengganggu Pemilu Inggris di Tahun 2019

17 Juli 2020

Rusia Dituduh Mengganggu Pemilu Inggris di Tahun 2019

Menteri Luar Negeri Dominic Raab mengungkapkan bahwa Pemerintah Rusia sempat mencoba mengganggu jalannya Pemilu Inggris di tahun 2019.

Baca Selengkapnya